Breaking News
light_mode

PKK Sebagai Tim Penggerak Administrasi Keluarga

  • calendar_month Kam, 21 Sep 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kader-kader Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) di setiap desa diharapkan dapat memfasilitasi setiap keluarga di Kabupaten Sintang untuk mematuhi administrasi kependudukannya.

“Ini sangat penting, karena PKK berperan sebagai tim pengerak administrasi keluarga,” kata Dra Yosepha Hasnah M.Si, Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang ketika membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Latihan Pengelolaan Program dan Penyuluhan (LP3) PKK, di Pendopo Bupati Sintang, Selasa (19/9).

Yosepha mengungkapkan, berdasarkan data Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kalbar, jumlah anak tidak sesuai dengan jumlah akte kelahiran yang ada.

“Sehingga menjadi penting bagi kita untuk mendata jumlah penduduk di desa. Jangan sampai ada anak kehilangan hak-hak identitas hubungan dengan ibu dan bapak kandungnya,” kata Yosepha.

Dia berharap seluruh peserta Bimtek dari 48 desa di Kabupaten Sintang ini, dapat mempelajari seluk beluk adminisitrasi kependudukan. Lantaran ini menjadi prioritas pemerintah daerah, khususnya untuk daerah pedalaman.

“Setelah Bimtek ini, saya berharap PKK dapat memberikan wawasan untuk dokumen kependudukan di desanya masing-masing, agar seluruh keluarga memiliki dokumen kependudukan,” ucap Yosepha.

Di tempat yang sama, Ketua Kelompok Kerja (Pokja) I TP-PKK Kalbar, Rini Setiawati mengatakan, perannya di bidang administrasi kependidikan niscaya dapat dijalankan, lantaran kader-kader PKK yang relatif tersebar di perdesaan, memiliki dedikasi dan sudah terlatih, mempunyai program kerja yang jelas dan dapat diterima masyarakat. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Aduh! Bukanya Khawatir Penyakit, Anak – Anak di Masuka Malah Asyik Main Banjir

    Aduh! Bukanya Khawatir Penyakit, Anak – Anak di Masuka Malah Asyik Main Banjir

    • calendar_month Jum, 1 Des 2017
    • 2Komentar

    LensaKalbar –  Anak – anak seperti tidak merasa takut dengan banjir yang terjadi di Kelurahan Kapuas Kanan Hilir, Kecamatan Sintang. Mereka justru senang dan memanfaatkan banjir untuk bermain. Padahal, banjir sangat berbahaya bagi anak-anak dan bisa mengganggu kesehatan mereka. Pantauan di lapangan, tak hanya anak-anak saja. Bahkan orang dewasa pun terlihat memanfaatkan banjir untuk bermain […]

  • Wali Kota Apresiasi Warga Patuhi Larangan Rayakan Malam Tahun Baru

    Wali Kota Apresiasi Warga Patuhi Larangan Rayakan Malam Tahun Baru

    • calendar_month Kam, 31 Des 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyampaikan apresiasinya kepada masyarakat Kota Pontianak yang telah mematuhi imbauan untuk tidak merayakan malam pergantian tahun baru. Bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Pontianak, ia memantau aktivitas masyarakat di wilayah Kota Pontianak. Hasil pemantauan di lapangan yang dimulai pukul 20.00 WIB hingga pukul 24.00 WIB seluruhnya […]

  • Disporapar Matangkan Pelaksanaan Bupati Cup 2023
    OPD

    Disporapar Matangkan Pelaksanaan Bupati Cup 2023

    • calendar_month Kam, 12 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setakat ini, Pemerintah Kabupaten Sintang tengah mempersiapkan pertandingan sepak bola Bupati Cup 2023. Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sintang, Hendrika menjelaskan bahwa beberapa tahun pelaksanaan Bupati Sintang Cup tidak dilaksanakan karena masih pandemi Covid-19, sehingga baru tahun 2023 ini kembali bisa dilaksankan. “Tahun 2023 ini menjadi kelima kalinya perhelatan Bupati Sintang […]

  • Aksi Warga Tanam Pohon Pisang di Jalan Cadika, Dewan Desak Pemerintah Perbaiki!

    Aksi Warga Tanam Pohon Pisang di Jalan Cadika, Dewan Desak Pemerintah Perbaiki!

    • calendar_month Sel, 5 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ruas Jalan Cadika, Desa Baning Kota, Kecamatan Sintang ditanami warga dengan pohon pisang, Senin (4/7/2022). Aksi warga ini dipicu karena akses jalan yang rusak tersebut, tak kunjung diperbaiki dalam beberapa tahun terakhir. Sehingga, jalan banyak yang berlubang dan tergenang air, sehingga membahayakan pengguna jalan. Menanggapi aksi yang dilakukan masyarakat itu, anggota Dewan Perwakilan […]

  • Pemkab Mempawah Salurkan Bantuan untuk Korban Tertimpa Pohon

    Pemkab Mempawah Salurkan Bantuan untuk Korban Tertimpa Pohon

    • calendar_month Jum, 2 Okt 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menyalurkan bantuan kepada tujuh keluarga petani yang menjadi korban tertimpa pohon tumbang di Dusun Tikalong, Desa Ansiap, Kecamatan Sadaniang, Jumat (2/10/2020). Secara simbolis, penyerahan bantuan dilakukan Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi didampingi Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mempawah, Hermansyah. Dalam kesempatan itu, Wabup mengatakan, Pemerintah Kabupaten Mempawah […]

  • Memalukan!!! Terima Tenaga Honor, OPD Minta Uang Rp15 Juta

    Memalukan!!! Terima Tenaga Honor, OPD Minta Uang Rp15 Juta

    • calendar_month Sen, 14 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dari 29 organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang. Hanya 1 OPD terindikasi meminta dan menerima uang sebesar Rp15 juta untuk penerimaan tenaga honor. ” Jangan ada lagi OPD merekrut tenaga honor dengan syarat imbalan uang,” ucap Wakil Bupati Sintang, Askiman saat memimpin rapat kerja perangkat daerah (RKPD), di Pendopo Bupati […]

expand_less