Breaking News
light_mode

39 Anggota DPRD Sintang Periode 2024-2029 Ikuti Orientasi di Pontianak

  • calendar_month Sab, 5 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sementara Kabupaten Sintang, Indra Subekti mengungkapkan bahwa seluruh anggota DPRD periode 2024 – 2029 atau yang dilantik beberapa waktu lalu menjalani orientasi di Kota Pontianak.

Orientasi tersebut dilaksanakan mulai dari tanggal 6 sampai dengan 10 Oktober 2024.

“Jadi, mulai tanggal 6 sampai dengan 10 Oktober seluruh anggota DPRD Sintang akan mengikuti orientasi ke Pontianak,” kata Ketua Sementara DPRD Kabupaten Sintang, Indra Subekti ketika ditemui Lensakalbar.co.id di Ruang Kerjannya, Kantor DPRD Sintang, kemarin.

Menurut Politi Partai Nasional Demokrat (NasDem) ini, orientasi merupakan kegiatan yang wajib diikuti seluruh anggota DPRD Kabupaten Sintang. Salah satu hal yang disampaikan dalam orientasi itu yakni, berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi serta kewajiban anggota dewan.

“Tugas anggota dewan memiliki acuan, yakni UU Nomor 23 Tahun 2014 dan PP Nomor 12 Tahun 2018,” kata Indra Subekti.

Olehkarenanya, Indra Subekti berharap kegiatan ini dapat menambah pengetahuan serta wawasan untuk menjunjung tinggi tugas dan fungsi seluruh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang tersebut pada saat menjalani tugas menyerap aspirasi masyarakat.

“Saya harap seluruh dewan akan memahami apa saja tugas, fungsi dan kewajibannya sebagai wakil rakyat. Dan memahami betul materi-materi orientasi yang disampaikan oleh berbagai narasumber nantinya,” pungkas Indra Subekti, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Kelam Permai – Kecamatan Dedai – Kecamatan Sungai Tebelian. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gemarikan Solusi Atasi Stunting dan Gizi Buruk di Sintang

    Gemarikan Solusi Atasi Stunting dan Gizi Buruk di Sintang

    • calendar_month Jum, 11 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna menurunkan angka stunting dan gizi buruk, Pemerintah Kabupaten Sintang menggalakan program perluasan gerakan masyarakat makan ikan. Hal itu dikatakan Wakil Bupati Sudiyanto ketika menghadiri kegiatan kunjungan kerja Anggota Konisi IV DPR RI, Yessy Melania ke Kebun Edukasi milik Komunitas Petani Milenial Sintang di Desa Kunyai, Kecamatan Sungai Tebelian, Jumat (11/6/2021). “Terima kasih […]

  • Setiap Tahun, 7 Juta Orang Meninggal Dunia Akibat Polusi Udara

    Setiap Tahun, 7 Juta Orang Meninggal Dunia Akibat Polusi Udara

    • calendar_month Rab, 26 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tatkala membacakan sambutan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia, di Desa Sepulut, Kecamatan Sepauk, Rabu (26/6/2019). Bupati Sintang, Jarot Winarno menyebut bahwasanya ada 7 juta orang meninggal dunia setiap tahunnya. Penyebabnya adalah polusi udara yang kurang baik. Olehkarenanya, berbagai langkah pun telah disiapkan untuk menyelematkan manusia dari polusi udara. Salah satunya adalah […]

  • Pemerintahan Jarot-Askiman Berhasil Tekan Angka Kemiskinan dan Stunting

    Pemerintahan Jarot-Askiman Berhasil Tekan Angka Kemiskinan dan Stunting

    • calendar_month Rab, 3 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintahan Jarot Winarno dan Askiman dinilai banyak membawa perubahan untuk Kabupaten Sintang. Hal itu dibuktikan dari angka kemiskinan, stunting, dan pembangunan lainnya. “Sintang telah berhasil menekan angka kemiskinan menjadi satu digit dari 13 persen masyarakat Sintang miskin, sekarang tinggal 9,6 persen. Kemudian Sintang berhasil menekan angka stunting dari 44 persen ke 41 persen […]

  • DPRD Batang Belajar ke Kubu Raya

    DPRD Batang Belajar ke Kubu Raya

    • calendar_month Sel, 6 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Komisi C DPRD Kabupaten Batang, Jawa Tengah melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kubu Raya, Selasa (6/8/2019). Kedatangan rombongan yang dipimpin Ketua Komisi Sunarto diterima langsung Wakil Bupati Kubu Raya Sujiwo di Ruang Rapat Pamong Praja I Kantor Bupati Kubu Raya. Kedatangan Komisi bermaksud melakukan studi banding terkait program revitalisasi pasar tradisional yang dilakukan […]

  • Mempawah WTP Lima Tahun Berturut

    Mempawah WTP Lima Tahun Berturut

    • calendar_month Kam, 20 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah berhasil meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas penyajian Laporan Keuangan Daerah Tahun Anggaran 2020. Penghargaan bidang keuangan tersebut diserahkan oleh Kepala BPK-RI Perwakilan Kalbar, Rahmadi kepada Bupati Mempawah, Hj Erlina di Kota Pontianak, Kamis (20/5/2021). Selain Kabupaten Mempawah, Sanggau dan Landak juga berhak atas predikat WTP dari BPK-RI atas […]

  • Bupati Erlina Kumpulkan Kepala OPD Mempawah, Berikut Penekanannya…

    Bupati Erlina Kumpulkan Kepala OPD Mempawah, Berikut Penekanannya…

    • calendar_month Kam, 19 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Komitmen dan sinergitas dalam mencapai visi misi membangun Kabupaten Mempawah tak hanya wacana. Langkah konkret dalam perumusan kebijakan maupun evaluasi dilakukan cepat. Karenanya, Bupati Mempawah, Hj Erlina mengumpulkan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah, Kamis (19/1/2023). Dalam arahannya, Bupati Erlina menekankan […]

expand_less