Breaking News
light_mode

300 KPM di Kuala Secapah Terima Bantuan Beras Pemerintah

  • calendar_month Kam, 15 Agu 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah kembali menyalurkan bantuan cadangan pangan kepada keluarga penerima manfaat di Gedung Serbaguna Desa Kuala Secapah, Kecamatan Mempawah Hilir, Kamis (15/8/2024).

Pj Bupati Mempawah, Ismail yang menyerahkan langsung bantuan tersebut mengatakan, bantuan cadangan pangan ini merupakan salah satu cara dari pemerintah pusat untuk mendorong daya beli masyarakat dalam mengendalikan inflasi yang terjadi akibat dari berbagai faktor seperti perang yang terjadi di belahan dunia serta efek dari pandemi covid 19 yang terjadi beberapa tahun yang lalu.

Menurut Pj Bupati Ismail, di tengah kondisi yang tidak menentu ini masyarakat dapat untuk melakukan penghematan dan menyimpan uang untuk keperluan yang mendesak dalam upaya bersama-sama menekan inflasi yang berdampak kepada kenaikan harga barang pokok.

“Bantuan pangan yang diberikan ini berupa beras 10kg kepada Keluarga Penerima Manfaat,” kata Pj Bupati Ismail.

Pj Bupati Ismail juga minta kepada masyarakat agar dapat memanfaatkan lahan di sekitar rumah untuk menanam tanaman atau sayuran yang dapat di konsumsi sehari-hari, sehingga dapat menekan pengeluaran rumah tangga di tengah kenaikan harga bahan pangan.

“Mari kita galakkan pemanfaatan lahan sekitar rumah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan di tanami sayuran,” pungkas Pj Bupati Ismail.

Diketahui, penerima bantuan cadangan pangan KPM di Desa Kuala Secapah sebanyak 300 KPM. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Erlina Pastikan Pengamanan Natal 2025 di Mempawah Berjalan Maksimal

    Bupati Erlina Pastikan Pengamanan Natal 2025 di Mempawah Berjalan Maksimal

    • calendar_month Rab, 24 Des 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah Erlina memimpin Apel Kesiapan Pengamanan Ibadah Natal Tahun 2025 di halaman Mapolres Mempawah, Rabu (24/12/2025), guna memastikan kesiapan personel gabungan dalam menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat selama perayaan Natal di Kabupaten Mempawah. Dalam apel tersebut, Bupati Erlina menegaskan pentingnya sinergi dan koordinasi antara TNI, Polri, Pemerintah Daerah, serta seluruh elemen masyarakat […]

  • Kadin Sumbang 10 Tong Air untuk Tangani Covid-19 di Mempawah

    Kadin Sumbang 10 Tong Air untuk Tangani Covid-19 di Mempawah

    • calendar_month Kam, 2 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Mempawah memberikan bantuan 10 tong air, lengkap dengan sarana cuci tangan. Bantuan tersebut rencananya akan di distribusikan di 9 kecamatan yang ada di Kabupaten Mempawah. Hal itu sebagai upaya pecegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19. Bupati Mempawah, Hj Erlina usai menerima bantuan tersebut mengucapkan terima kasihnya kepada semua pihak […]

  • Edi Minta Penyaluran Zakat Tepat Sasaran dan Efektif

    Edi Minta Penyaluran Zakat Tepat Sasaran dan Efektif

    • calendar_month Rab, 13 Apr 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono melantik sekaligus mengambil sumpah lima orang pimpinan baru Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Pontianak periode 2022-2027, Rabu (13/4/2022) di Ruang Rapat Kantor Wali Kota. Usai pelantikan, Edi mengatakan proses penetapan calon sudah lama dilakukan dan telah mendapat persetujuan dari Baznas pusat. Dirinya kemudian berharap kepada pengurus […]

  • Antisipasi Balap Liar, Polisi jaga Jalan Raya Mempawah

    Antisipasi Balap Liar, Polisi jaga Jalan Raya Mempawah

    • calendar_month Sel, 13 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Puluhan personil gabungan dari Satuan Sabhara dan Satuan Lalu Lintas Polres Mempawah mengantisipasi maraknya balapan liar di Kota Mempawah dan sekitarnya. Upaya tersebut dilakukan dengan meningkatkan patroli dan penjagaan di sejumlah ruas jalan, Selasa (13/4/2021) malam. Dipimpin Kanit Patroli Sat Sabhara Polres Mempawah, Iptu Imam Widhiatmoko, petugas berkeliling melakukan patroli di sejumlah kawasan […]

  • 280 MBR di Pontim Dapat Hibah Sambungan PDAM

    280 MBR di Pontim Dapat Hibah Sambungan PDAM

    • calendar_month Jum, 23 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setelah warga Kecamatan Pontianak Utara yang mendapat bantuan hibah sambungan air bersih PDAM dari pemerintah pusat, kali ini giliran warga Pontianak Timur menerima bantuan serupa. Sebanyak 280 sambungan PDAM akan terpasang di rumah-rumah warga yang berkategori Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Bantuan hibah sambungan air bersih tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara […]

  • Penyebab Harga Sembako Melonjak

    Penyebab Harga Sembako Melonjak

    • calendar_month Ming, 4 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah  (DPRD) Kabupaten Sintang berpendapat harga sembilan bahan pokok (sembako) bakal melonjak menyusul naiknya harga bahan bakar minyak (BBM). Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Billy Welsan mengatakan harga sembako berpotensi naik karena biaya logistik makin mahal akibat kenaikan harga BBM subsidi. “Khususnya bahan-bahan pokok ini kan masalahnya […]

expand_less