Breaking News
light_mode

29 Pejabat Eselon III A dan III B Ikut Seleksi Penulisan Makalah, Ini Pesan Sekda Yosepha…

  • calendar_month Sen, 22 Mar 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang membuka pelaksanaan penulisan Makalah Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Sintang Tahun 2021 di Ruang Balai Praja, Kantor Bupati Sintang, Senin (22/3/2021).

Sebanyak 29 pejabat eselon III A dan III B dinyatakan lulus seleksi administrasi den rekam jejak oleh tim seleksi dan mengikuti Pelaksanaan Penulisan Makalah Sesi 1 dan Sesi II.

Pada penulisan makalah sesi I, 29 peserta akan menulis makalah tentang masalah utama yang dihadapi oleh OPD yang dilamar. Sementara sesi II, peserta akan menulis makalah tentang program kerja yang ditawarkan oleh masing-masing peserta atas masalah yang dihadapi OPD yang dilamar.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Yosepha Hasnah yang juga ketua Tim Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Sintang Tahun 2021 menyampaikan pelaksanaan penulisan makalah merupakan tahap kedua yang sudah dilalui oleh seluruh peserta.

“Tahap pertama yakni seleksi administrasi dan rekam jejak masing-masing peserta sudah dilaksanakan. Rekam jejak memang porsi penilaiannya sangat kecil untuk seleksi tahun 2021 ini. Karena perubahan indikator dalam penilaian rekam jejak. Ini terkait dengan kesesuaian pendidikan, daftar riwayat pekerjaan, jabatan, dan SKP,” ungkap Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sintang, Yosepha Hasnah ketika membuka pelaksanaan penulisan Makalah Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Sintang Tahun 2021.

Rerata riwayat para peserta, kata Sekda, sesuai dengan jabatan yang dilamar. Namun, ada juga yang tidak sesuai. Atau tidak pernah bekerja di OPD yang dilamar.

“Tetapi penilaian rekam jejak ini hanya sebagian dari proses penilaian, dan porsinya kecil dibanding tahap yang lainnya. Saya mengharapkan seluruh peserta sudah mempersiapkan diri untuk mengikuti proses penulisan makalah hari ini. Sebelum mengikuti proses wawancara dan assessment,” katanya.

Selanjutnya, makalah yang ditulis peserta ini akan dibaca dan dinilai oleh Dosen Universitas Tanjungpura Pontianak, Prof Dr Eddy Suratman yang sehari-harinya membimbing mahasiswa dalam penulisan makalah dan yang lainnya.

“Kita akan melihat kesesuaian penulisan dalam menyampaikan pemikiran peserta terhadap jabatan yang dilamar. Sistematika juga harus diperhatikan. Kami memberikan tema besar, judulnya silakan dibuat masing-masing sesuai jabatan yang dilamar,” jelas Yosepha.

Menurut Yosepha, setiap peserta diberikan waktu dua jam untuk sesi pertama dan juga sesi kedua. Karena itu, makalah yang dibuat diharapkan tidak terlalu panjang juga.

“Cukup 3 sampai 5 halaman saja. Tetapi memang harus utuh sesuai sistematika yang ada. Saya mau mengingatkan jika ingin menggunakan analisa SWOT. Karena jika tidak disajikan dengan utuh, akan mengurangi nilai. Angkat masalah yang ada dalam OPD yang dilamar, dan tawarkan inovasi dan program untuk mengatasi masalah tersebut. Menggunakan analisa SWOT, harus mampu menyajikan secara lengkap dan benar, tetapi jika sudah mempersiapkan diri untuk menggunakan analisa SWOT, ya silakan saja,” bebernya.

Satu di antara anggota tim seleksi, Palentinus mengingatkan agar peserta memperhatikan penulisan kesimpulan pada makalahnya. “Jangan sampai kesimpulan yang ditulis, hanya untuk memenuhi syarat mengikuti seleksi. Isi dari kesimpulan makalah adalah rangkuman dan penjelasan dari tulisan yang ada dalam makalah,” pesan Palentinus.

Begitu juga dengan Kartiyus. Sebagai tim seleksi dia mengingatkan agar waktu penulisan makalah maksimal 5 halaman selama dua jam itu dapat dimanfaatkan dengan sebaik mungkin.

“Waktu 2 jam itu sudah lama saya nilai. Biasanya 15 menit selesai kalau menulis makalah maksimal 5 halaman. Jadi manfaatkan waktu dengan baik,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rombongan Uskup Sintang Silaturahmi ke “Langkau Kita”

    Rombongan Uskup Sintang Silaturahmi ke “Langkau Kita”

    • calendar_month Sel, 15 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang, Yosepha Hasnah menggelar silaturahmi dan makan malam bersama Uskup Sintang Mgr. Samuel Oton Sidin, OFM. Cap di Langkau Kita, Rumah Dinas Wakil Bupati Sintang, Selasa (15/6/2021). Kedatangan Uskup Sintang dan para pastor di Langkau Kita inipun disambut langsung Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto dan Ketua […]

  • Sintang Terapkan Pembayaran PBB P2 Secara Online

    Sintang Terapkan Pembayaran PBB P2 Secara Online

    • calendar_month Jum, 11 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Efektivitas penagihan yang dilakukan dengan melakukan kerjasama dengan Bank Kalbar, melalui pembayaran Pajak Bumi Bangunan (PBB) secara online tahun 2017, dapat mempermudah masyarakat dengan realisasi pajak bumi dan bangunan (PBB P2) di Kabupaten Sintang. Kerjasama ini, dimaksudkan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan sebagai upaya mewujudkan pelayanan yang tertata sistemik agar Iebih mudah […]

  • Peringati HUT Perpustakaan Nasional ke-45 dan Hari Buku Nasional, Sintang Komitmen Literasi yang Inklusif
    OPD

    Peringati HUT Perpustakaan Nasional ke-45 dan Hari Buku Nasional, Sintang Komitmen Literasi yang Inklusif

    • calendar_month Sab, 17 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan menggelar peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-45 Perpustakaan Nasional Republik Indonesia dan Hari Buku Nasional, Sabtu (17/5/2025). Kegiatan yang berlangsung di Aula Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sintang, inipun dibuka langsung oleh Sekda Sintang, Kartiyus dan dihadiri berbagai komunitas  literasi, pelajar, serta sejumlah kepala OPD […]

  • Alamak, Orgil Hantui Mempawah

    Alamak, Orgil Hantui Mempawah

    • calendar_month Kam, 22 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Maraknya kasus orang yang berpura-pura gila menyerang tokoh agama di berbagai daerah, membuat warga parno terhadap Orang Gila (Orgil) yang serasa menghantui Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat. Pemerintah Kabupatem (Pemkab) Mempawah pun tidak tinggal diam. “Secepatnya kami akan melakukan persiapan untuk penertiban,” kata Kepala Seksi (Kasi) Rehabilitasi Sosial, Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan […]

  • Pagelaran Budaya RRI Disaksikan Langsung Bupati dan Sekda Sintang

    Pagelaran Budaya RRI Disaksikan Langsung Bupati dan Sekda Sintang

    • calendar_month Jum, 27 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno dan Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Kartiyus menyaksikan secara langsung pagelaran budaya di Halaman Radio Republik Indonesia (RRI) Sintang, Jumat (27/10/2023). Dalam kegiatan yang disiarkan langsung oleh RRI secara live, disajikan pula obrolan budaya yang menghadirkan Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Sintang, Jeffray Edward dan Sultan Sintang, Raden Barrie Danu […]

  • Hidup Sehat dengan JKN-KIS

    Hidup Sehat dengan JKN-KIS

    • calendar_month Kam, 10 Sep 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pepia Vektanti merupakan salah satu dari ratusan juta orang yang telah merasakan manfaat sebagai pengguna kartu JKN-KIS. Dia yang telah terdafatr sebagai peserta JKN-KIS berpesan agar masyarakat tetap menjaga perilaku hidup sehat walaupun mempunyai Kartu JKN-KIS. “Saya dan keluarga menjadi peserta JKN-KIS sejak tahun 2017. Saya menyadari bahwa kita harus menjaminkan kesehatan kita […]

expand_less