LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail, menghadiri acara pengukuhan Guru Penggerak angkatan 9, 10, dan 11 ke dalam Komunitas Pioneer yang digelar di Gedung Mempawah Convention Center (MCC), Senin (16/12/2024).
Dalam sambutannya, Pj Bupati Ismail mengucapkan selamat kepada para guru penggerak yang baru dikukuhkan dan menegaskan bahwa pengukuhan ini menunjukkan komitmen tinggi Kabupaten Mempawah dalam meningkatkan mutu pendidikan.
Pj Bupati Ismail berharap para guru penggerak dapat terus melaksanakan tugasnya dengan penuh dedikasi dan menjadi inspirasi, pembimbing, serta agen perubahan di sekolah masing-masing.
Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Dikporapar) Mempawah, El Zuratnam, menyampaikan bahwa pengukuhan ini meliputi 24 guru dari angkatan 9, 31 guru dari angkatan 10, dan 53 guru dari angkatan 11.
Ia menegaskan bahwa guru penggerak adalah agen transformasi pendidikan yang diharapkan mampu mendorong kolaborasi dan inovasi guna menciptakan generasi yang unggul dan berdaya saing.
Acara ini juga dirangkaikan dengan kegiatan Apresiasi Insan Pendidikan Kabupaten Mempawah dan dihadiri oleh anggota DPRD Mempawah, Dewan Pendidikan Mempawah, pimpinan OPD, kepala sekolah, serta para guru penggerak. (Dex)