Breaking News
light_mode
OPD

Yudius Pastikan Pembentukan Koperasi Merah Putih di Kecamatan Kayan Hulu Rampung 30 Mei 2025

  • calendar_month Sen, 26 Mei 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Camat Kayan Hulu, Yudius  menargetkan pembentukan Koperasi Merah Putih di seluruh desa di wilayahnya akan rampung paling lambat pada 30 Mei 2025. Hal ini sejalan dengan edaran Bupati yang menginstruksikan agar seluruh koperasi desa sudah terbentuk sebelum atau tepat pada tanggal 31 Mei 2025.

“Untuk Kayan Hulu, target kita adalah seluruh koperasi sudah terbentuk paling lambat tanggal 30 Mei. Jadi ketika edaran Bupati berlaku efektif pada tanggal 31 Mei 2025, semuanya sudah siap,” ujar Yudius saat ditemui Lensakalbar.co.id di Cafe Dhea, Rabu (22/5/2025).

Yudius menjelaskan bahwa Kecamatan Kayan Hulu terdiri dari 31 desa. Meski jumlah desa terbilang banyak, pihaknya yakin bahwa pembentukan koperasi akan selesai tepat waktu. Optimisme tersebut didasarkan pada progres saat ini, di mana sebagian besar desa sudah mulai melaksanakan Musyawarah Desa Khusus (Musdesus), yang menjadi tahap awal dalam pembentukan Koperasi Merah Putih.

“Sebagian besar desa sudah menggelar Musdesus sebagai langkah awal. Dari pantauan kami, proses ini berjalan cukup lancar. Tinggal memastikan agar hasil Musdesus segera ditindaklanjuti dengan pembentukan kepengurusan koperasi di tingkat desa,” kata Yudius.

Koperasi Merah Putih merupakan program strategis yang digagas oleh pemerintah pusat (Pempus) sebagai bagian dari upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat di tingkat desa. Koperasi ini diharapkan dapat menjadi wadah pengelolaan potensi ekonomi lokal sekaligus mendukung kemandirian desa.

Pemerintah Kecamatan Kayan Hulu, lanjut Yudius, terus melakukan pendampingan dan koordinasi intensif dengan para kepala desa untuk memastikan seluruh tahapan pembentukan koperasi berjalan sesuai ketentuan dan jadwal yang ditetapkan.

“Koordinasi terus kami lakukan, karena kami  ingin memastikan bahwa tidak ada desa yang tertinggal dalam proses ini,” tegas Yudius.

“Kami optimis bahwa Koperasi Merah Putih akan menjadi motor penggerak ekonomi baru di Kayan Hulu dan mampu memberi manfaat langsung bagi masyarakat desa,” pungkas Yudius menambahkan. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 26 Desa di Tempunak Minta Perbaikan Jalan dan Jembatan

    26 Desa di Tempunak Minta Perbaikan Jalan dan Jembatan

    • calendar_month Sen, 10 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ada 26 desa di Kecamatan Tempunak, Kabupaten Sintang. Rerata meminta Pemerintah Kabupaten Sintang agar memperbaiki kondisi jalan dan jembatan. “Dari 26 desa yang ada di Kecamatan Tempunak kondisinya masih memprihatinkan. Hampir semua desa memprioritaskan perbaikan jalan dan jembatan,” kata Anggota DPRD Sintang, Tuah Mangasih, Senin (10/6/2019). Olehkarenanya, Tuah menyarankan agar 26 desa tersebut […]

  • Bersepeda, Udara Bersih Tanpa Polusi

    Bersepeda, Udara Bersih Tanpa Polusi

    • calendar_month Ming, 12 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bersepeda menjadi satu di antara olahraga favorit Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono. Olehkarenanya, dia mengajak warga Pontianak agar rutin berolahraga, termasuk mengayuh sepeda. Hal itu dikatakannya saat menghadiri Ulang Tahun Sepeda Onthel Kalimantan Barat (SEPOK) ke-12 di kawasan Car Free Day Jalan Ahmad Yani, Minggu (12/1/2020). Kegemaran Edi bersepeda, disalurkan dengan ikut […]

  • 135 Calon Jamaah Haji Asal Sintang Dilepas Menuju Tanah Suci
    OPD

    135 Calon Jamaah Haji Asal Sintang Dilepas Menuju Tanah Suci

    • calendar_month Sen, 26 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 135 calon jamaah haji asal Kabupaten Sintang diberangkatkan menuju tanah suci, Senin (26/5/2025). Prosesi pelepasan dilaksanakan di Halaman Pendopo Bupati Sintang dan dipimpin langsung oleh Helmi, Staf Ahli Bupati Sintang Bidang Perekonomian, Pembangunan, dan Keuangan. Rombongan diberangkatkan dengan menggunakan empat unit bus menuju Pontianak dan akan mendapat pengawalan dari jajaran Polres Sintang. […]

  • Motor Karyawan Alfamart Digasak Maling, Pelaku Terekam CCTV

    Motor Karyawan Alfamart Digasak Maling, Pelaku Terekam CCTV

    • calendar_month Ming, 14 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Aksi pencurian kendaraan bermotor kembali terjadi, kini korbannya merupakan salah satu karyawan Alfamart yang terletak di depan SPBU Kecamatan Anjongan, Kabupaten Mempawah. Peristiwa pencurian ini berlangsung pada hari Sabtu tanggal 13 Februari 2021 sekitar jam 11.00 malam, di halaman parkir depan Alfamart. Apesnya, aksi pelaku ini terekam oleh CCTV pihak Alfamart. Dalam rekaman […]

  • DPRD Mempawah Gelar Paripurna Bahas Perubahan APBD 2025, Wabup Juli Tekankan Pentingnya Sinergi

    DPRD Mempawah Gelar Paripurna Bahas Perubahan APBD 2025, Wabup Juli Tekankan Pentingnya Sinergi

    • calendar_month Sel, 9 Sep 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Suasana Ruang Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Mempawah pada Selasa (9/9/2025) tampak khidmat saat Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, hadir untuk menyampaikan pidato Bupati terkait Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2025. Rapat dipimpin langsung Ketua DPRD Safrudin Asra bersama Wakil Ketua Riduan M. Yusuf, disaksikan para […]

  • Mempawah Gelar Diklat SKKNI

    Mempawah Gelar Diklat SKKNI

    • calendar_month Sel, 26 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Meningkatkan kompetensi dalam penyusunan dan pengembangan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI), Senin (25/9), Kementerian Perhubungan RI menggelar pendidikan dan pelatihan penyusunan SKKNI di Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BPPTD) Mempawah. Kegiatan tersebut pun berlangsung selama lima hari, terhitung sejak tanggal 25 – 29 September 2017 mendatang. Sebanyak 20 orang peserta diklat […]

expand_less