Breaking News
light_mode

Warga Sadaniang Geruduk Kantor Bupati Mempawah, Tuntut PT AHAL Bertanggung Jawab

  • calendar_month Kam, 25 Sep 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Ratusan warga Desa Bumbun dan Desa Amawang, Kecamatan Sadaniang, mendatangi Kantor Bupati Mempawah, Senin (25/9/2025), untuk menyuarakan kekecewaan terhadap PT AHAL yang dinilai tak kunjung memberi manfaat nyata bagi masyarakat.

Aksi damai tersebut diterima langsung Bupati Erlina, didampingi Wakil Bupati Juli Suryadi, Kapolres Mempawah AKBP Jonathan David Harianthono, Dandim 1201/Mph Letkol Czi Ali Isnaini, dan Sekda Ismail.

Warga mendesak pemerintah turun tangan menyelesaikan persoalan yang sudah berlarut-larut.

Menjawab tuntutan itu, Bupati Erlina menegaskan keberpihakan pemerintah daerah.

“Kami akan menjadi garda terdepan memperjuangkan aspirasi masyarakat Desa Bumbun dan Amawang. Pemerintah daerah akan terus berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk menyelesaikan masalah ini,” tegas Bupati Erlina.

Bupati Erlina juga menyampaikan apresiasi karena aksi berjalan tertib tanpa memicu kericuhan.

“Saya harap masyarakat percaya pada proses yang sedang kami jalankan. Insyaallah akan ada keputusan tepat yang menjawab keresahan warga,” kata Bupati Erlina.

Aksi damai ini menjadi sorotan karena mencerminkan kekecewaan warga terhadap perusahaan yang dianggap lebih banyak menimbulkan masalah ketimbang memberi kontribusi positif bagi masyarakat setempat. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 9 Bulan Bertugas, Satgas Yonif 642 Temukan Lebih Seribu Kasus di Perbatasan
    OPD

    9 Bulan Bertugas, Satgas Yonif 642 Temukan Lebih Seribu Kasus di Perbatasan

    • calendar_month Ming, 23 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Perbatasan (Pamtas) Indonesia-Malaysia Yonif 642 Kapuas menuntaskan operasi usai sembilan bulan bertugas di perbatasan Indonesia-Malaysia bagian barat Kalimantan Barat. Rampungnya tugas mereka di perbatasan disambut dalam balutan upacara di Batalyon Infanteri 642 Kapuas, Minggu (23/5/2021). “Upacara Penerimaan Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 642 Kapuas merupakan bentuk penghormatan dan rasa bangga […]

  • Bupati Bala Siap Lepas Kontingen Pesparani ke Pontianak, LP3K Serahkan Kue Ulang Tahun

    Bupati Bala Siap Lepas Kontingen Pesparani ke Pontianak, LP3K Serahkan Kue Ulang Tahun

    • calendar_month Sen, 27 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang Gregorius Herkulanus Bala memastikan akan melepas keberangkatan Kontingen Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik (LP3K) Kabupaten Sintang menuju Pontianak untuk mengikuti Pesparani I Tingkat Provinsi Kalimantan Barat pada 7–8 November 2025. Kepastian itu disampaikan Bupati Sintang saat menerima audiensi pengurus LP3K di Pendopo Bupati Sintang, Senin (27/10/2025). Dalam pertemuan tersebut, Bupati […]

  • Aklamasi, Syahroni Ketua PFKPM Sampai 2023

    Aklamasi, Syahroni Ketua PFKPM Sampai 2023

    • calendar_month Ming, 29 Apr 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pada Pemilihan Ketua Persatuan Forum Komunikasi Pemuda Melayu (PFKPM) Kabupaten Sintang 2018-2023 dalam Musyawarah Daerah (Musda) IV di Bapenda Sintang, Minggu (29/4), petahana Syahroni terpilih kembali secara aklamasi. Atas kepercayaan itu, Syahroni mengucapkan terimakasih banyak kepada seluruh Pengurus DPP, DPD dan DPC PFKPM yang telah hadir pada Musda ini. “Segala tahapan Musda telah […]

  • Mempawah Komitmen Jaga dan Lestarikan Hutan

    Mempawah Komitmen Jaga dan Lestarikan Hutan

    • calendar_month Rab, 26 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah berkomitmen menjaga kelestarian hutan agar terhindar dari segala kerusakan krusial. Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah, H Ismail ketika mewakili Bupati Mempawah dalam kegiatan Green Leader Forum Provinsi Kalbar di Hotel Orchadz Gajah Mada Pontianak, Rabu (26/10/2022). Kegiatan tersebut mengusung tema “Hutan Terjaga Rakyat Kalbar Sejahtera”. Tujuannya untuk mendorong […]

  • Bupati Ikuti FGD Penyesuaian Harga BBM, Berikut Arahan Gubernur Kalbar

    Bupati Ikuti FGD Penyesuaian Harga BBM, Berikut Arahan Gubernur Kalbar

    • calendar_month Sel, 6 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Focus Group Discussion (FGD) antara Forkopimda Provinsi Kalimantan Barat bersama Masyarakat dan Mahasiswa dibuka secara resmi oleh Gubernur Kalbar, H Sutarmidji, Selasa (6/9/2022). Kegiatan tersebut juga dihadiri bupati/wali kota se-Kalbar secara virtual. Tak terkecuali Bupati Mempawah, Hj Erlina. Dimana, orang nomor satu di kabupaten yang berjuluk “Bumi Galaherang” ini didampingi Ketua DPRD Mempawah, […]

  • Mempawah Komitmen Jalankan 8 Arahan Presiden Joko Widodo

    Mempawah Komitmen Jalankan 8 Arahan Presiden Joko Widodo

    • calendar_month Sel, 17 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina mengikuti rapat koordinasi (Rakor) Kepala Daerah dan Forkopimda Tahun 2023 di Sentul City International Convention Center (SICC) Bogor, Jawa Barat, Selasa (17/1/2023). Rakor yang dibuka langsung Presiden Joko Widodo dan dihadiri para menteri dan kepala daerah seluruh Indonesia tersebut mengusung tema “Penguatan Pertumbuhan Ekonomi dan Pengendalian Inflasi”. Pada Rakor […]

expand_less