Breaking News
light_mode

Wabup Pagi Nilai BPAJ Berikan Kontribusi Besar bagi Daerah

  • calendar_month Sen, 14 Agu 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi menilai keberadaan Badan Pemadam Api Jungkat (BPAJ) telah banyak memberikan kontribusinya dalam menjalankan tugas dan fungsinya, terutama pada pelayanan kepada masyarakat dalam upaya penanganan peristiwa kebakaran.

“BPAJ ini cepat, tanggap dan kompak, terutama dalam upaya penanganan peristiwa kebakaran, baik itu kebakaran rumah toko atau ruko, rumah penduduk maupun kebakaran hutan dan lahan (Karhutla),” ujar Wabup Pagi ketika menghadiri acara syukuran peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Badan Pemadam Api Jungkat (BPAJ), di Posko BPAJ Komplek Terminal Jungkat, Kecamatan Jongkat, Senin (14/8/2023) malam.

Oleh sebab itu, Wabup Pagi berharap kekompakan BPAJ ini dapat terus dipertahankan, sehingga dapat membantu masyarakat kita yang membutuhkan, terutama pada upaya penanganan peristiwa kebakaran.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Mempawah mengucapakn selamat ulang tahun kepada BPAJ yang ke-20. Mudah-mudahan semakin hari semakin jaya, semakin kuat dan semakin kompak dalam memabntu persoalan-persoalan di Kabupaten Mempawah, terutama terkait kebakaran,” ucap Wabup Pagi.

Selain itu, Wabup Pagi berkata, bahwa petugas pemadam api adalah relawan tanpa tanda jasa yang kapanpun dan dimanapun siap memberikan bantuan dan kontribusi kepada sesama.

Olehkarenanya, lanjut Wabup Pagi, pemerintah daerah akan memberikan perhatian dan kepedulian kepada badan pemadam api di wilayah Kabupaten Mempawah.

“Untuk itu, mari kita bangun komunikasi dan kerjasama yang baik, sehingga kolaborasi yang diinginkan dapat terwujud,” ungkapnya.

Selanjutnya, Wabup Pagi, mengajak kepada seluruh badan pemadam api di wilayah Kabupaten Mempawah untuk selalu meningkatkan kekompakan dan semangat kebersamaan.

“Kolaborasi dengan berbagai pihak akan menjadikan Kabupaten Mempawah menjadi daerah yang baldatun thayyibatun wa rabbun ghofur,” pungkas Wabup Pagi. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jangan Mainkan Harga Sembako di Tengah Pandemi Covid-19
    OPD

    Jangan Mainkan Harga Sembako di Tengah Pandemi Covid-19

    • calendar_month Kam, 15 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Lim Hie Soen meminta kepada pedagang di kawasan Masuka, Inpres, dan Tugu BI agar tidak melakukan kenaikan harga kebutuhan sembilan bahan pokok (Sembako) menjelang perayaan Hari Raya Idulfitri. “Boleh naik, tapi tidak terlalu signifikan harganya. Jadi, sewajarnya sajalah,” ucap Lim Hie Soen, Kamis (15/4/2021). Anggota […]

  • Wabup Juli Hadiri Upacara HUT ke-80 TNI di Pontianak: TNI Tetap jadi Garda Terdepan Bangsa

    Wabup Juli Hadiri Upacara HUT ke-80 TNI di Pontianak: TNI Tetap jadi Garda Terdepan Bangsa

    • calendar_month Ming, 5 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Mempawah, Rosnilawati, menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang digelar di Taman Alun Kapuas, Pontianak, Minggu (5/10/2025). Upacara berlangsung khidmat dan sarat semangat nasionalisme, dipimpin Kepala Staf Kodam XII/Tanjungpura Brigjen TNI Putra Widyawinaya selaku inspektur upacara. Ribuan […]

  • Pontianak Dapat Bantuan Teknis Tangani Banjir

    Pontianak Dapat Bantuan Teknis Tangani Banjir

    • calendar_month Kam, 22 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pontianak menjadi satu di antara kota di Indonesia yang menerima bantuan teknis pengelolaan resiko dan ketahanan bencana banjir dari World Bank dan The Global Facility for Disaster Reduction and Recovery (GFDRR). Bantuan tersebut sumber dananya berasal dari Switzerland melalui Bank Dunia. “Mereka akan membantu dengan menurunkan tim untuk menangani permasalahan genangan atau banjir […]

  • Dewan Prihatin dengan Kondisi SMP 6 Pangkal Baru

    Dewan Prihatin dengan Kondisi SMP 6 Pangkal Baru

    • calendar_month Kam, 12 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) 6 di Desa Pangkal Baru, Kecamatan Tempunak terpaksa menumpang di Sekolah Dasar (SD), akibat kurangnya ruang kelas. Hal ini diungkapkan Nikodemus, anggota Dean Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, ketika ditemui di Gedung Parlemen Sintang, Kamis (12/10/2023). Pada kesempatan tersebut, Nikodemus mengaku cukup prihatin dengan keadaan SMP 6 […]

  • Ayo Kerja Bersama Membangun Sintang

    Ayo Kerja Bersama Membangun Sintang

    • calendar_month Sab, 19 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Republik Indonesia (RI) mengusung tema “Kerja Bersama”. Olehkarenanya, Bupati Sintang, dr Jarot Winarno mengajak semua pihak untuk bersama- sama bekerja membangun Sintang. “Mewujudkan masyarakat Sintang yang sehat, cerdas, religious, maju dan sejahtera,” kata Jarot ketika menjadi Inspektur Upacara Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, di Stadion Baning Sintang, Kamis (17/8). Kerja bersama untuk membangun Sintang tersebut, menurut Jarot, tentunya memiliki […]

  • Mediasi Polemik Cagah Budaya di Pulau Temajo

    Mediasi Polemik Cagah Budaya di Pulau Temajo

    • calendar_month Kam, 27 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tak mau kisruh di masyarakat berlarut, Dinas Pendidikan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disdikporapar) Kabupaten Mempawah menggelar mediasi terkait persoalan Benda Cagar Budaya (BCB) Makam I Patimmah Daeng Takontu di Tanjung Matowa, Pulau Temajo, Kecamatan Sungai Kunyit. Mediasi tersebut dirangkaikan dengan pemasangan plang BCB di Pulau Temajo, Kamis (27/5/2021). Hadir dalam mediasi yang dipimpin […]

expand_less