Breaking News
light_mode

Wabup Pagi Minta BPPRD Maksimalkan PAD

  • calendar_month Sen, 20 Jun 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi didampingi Sekda Mempawah, H Ismail memimpin Rapat Evaluasi Pencapaian Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Mempawah Tahun Anggaran 2022 di Aula Kantor BPPRD, Senin (20/6/2022).

Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Kabupaten Mempawah Yusri mengatakan progres penerimaan PAD ini sampai Mei 2022 sudah cukup baik, selain itu juga sudah dipersiapkan target perubahan PAD di tahun 2022 dari berbagai sektor pendapatan.

Menurut Yusri, hingga Mei 2022 pencapain penerimaan PAD sudah 64 persen.

“Tentunya, ini menunjukkan bahwa adanya peningkatan dari periode yang sama di tahun 2021 lalu,” ungkap Yusri.

Selain itu Yusri menyampaikan, beberapa target pajak yang cukup signifikan, namun ada pula beberapa target yang belum mencapai target yang ditetapkan.

“Perlu upaya bersama untuk mengatasi kendala yang dihadapi dalam merealisasikan target PAD hingga akhir tahun ini,” kata Yusri.

Yusri melanjutkan bahwa beberapa pajak yang belum memenuhi harapan yaitu pajak hiburan, pajak penerangan jalan, pajak parkir. Walau demikian, lanjut Yusri, ada beberapa target pajak yang progresnya baik, seperti pajak air tanah, pajak bumi bangunan, pajak restoran, dan retribusi daerah.

Olehkarenanya, Yusri berharap kedepannya target pajak yang telah ditetapkan dapat terpenuhi di sisa tahun 2022 ini dengan mencari solusi dari berbagai permasalahan yang dihadapi.

Sekretaris Daerah (Sekda) Mempawah, H Ismail mengatakan, target pajak dapat disesuaikan dengan target yang tercantum di RPJMD, karena RPJMD sejatinya merupakan janji bagi daerah sehingga harus direalisasikan.

“Saran saya kita sesuaikan dengan RPJMD,” ucap Sekda Mempawah ini.

Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi mengatakan evaluasi tersebut dilakukan dalam upaya mencari solusi dari berbagai kendala yang ada, sehingga akan berdampak kepada peningkatan PAD Kabupaten Mempawah.

Kata Wabup Pagi, penilaian kinerja suatu daerah secara nasional dikatakan sehat apabila PAD-nya tinggi.

“Mari kita maksimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), karena masih banyak potensi pajak yang dapat kita maksimalkan dalam upaya meningkatkan PAD Kabupaten Mempawah ini,” ujarnya.

Sisi lainnya, Wabup Pagi mengapresiasi seluruh pihak yang telah bersinergi dalam mencapai target pajak di tahun 2022 dari berbagai objek pajak yang telah tercapai.

Karena itu Wabup Pagi berharap target PAD dapat tercapai maksimal dengan kerjasama semua pihak, agar program pembangunan yang dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten Mempawah dapat terlaksana dengan peran serta masyarakat.

“Mari ajak masyarakat untuk berperan aktif dalam pembangunan di Kabupaten Mempawah dengan taat melakukan pembayaran pajak,” pungkasnya berharap. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Besok, Ketua DPRD Sintang Definitif dan 2 Wakilnya Ditetapkan

    Besok, Ketua DPRD Sintang Definitif dan 2 Wakilnya Ditetapkan

    • calendar_month Sen, 7 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – DPRD Kabupaten Sintang akhirnya menetapkan pimpinan definitif. Ada tiga pimpinan yang akan diumumkan dalam sidang paripurna besok, Selasa (8/10/2019). “Rencana ketua sementara, akan dilakukan paripurna pengumuman pimpinan definitif DPRD Sintang. Saat ini surat masuk dari parpol sudah ada. Kita menindaklanjuti surat itu,” kata Sekretaris DPRD Sintang, Marchues Afen, Selasa (7/10/2019). Terkait siapa-siapa yang […]

  • Bangun Sinergi Pendidikan, Bupati Mempawah Terima Kunjungan Direktur Baru IPDN Kalbar

    Bangun Sinergi Pendidikan, Bupati Mempawah Terima Kunjungan Direktur Baru IPDN Kalbar

    • calendar_month Kam, 30 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Erlina, menerima kunjungan silaturahmi Direktur Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Kampus Kalimantan Barat, Maris Gunawan Rukmana, di ruang kerjanya, Kamis (30/10/2025). Kunjungan ini menjadi ajang perkenalan Maris Gunawan sebagai pimpinan baru IPDN Kampus Kalbar yang berlokasi di Kecamatan Segedong. Dalam pertemuan tersebut, keduanya membahas peluang penguatan kerja sama dan pengembangan program […]

  • Bupati Erlina Terima 2.620 Paket Sembako untuk 5 Desa Terdampak Pembangunan Kijing

    Bupati Erlina Terima 2.620 Paket Sembako untuk 5 Desa Terdampak Pembangunan Kijing

    • calendar_month Sen, 3 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Masyarakat lima desa terdampak pembangunan Pelabuhan Internasional Kijing mendapatkan bantuan 2.620 paket sembako dari PT Pelindo II. Adapun lima desa terdampak pembangunan tersebut, meliputi: Desa Sungai Kunyit Laut Desa Sungai Limau Desa Sungai Bandung Laut Desa Sungai Duri II Desa Sungai Kunyit Dalam Bantuan 2.620 paket sembako itupun diterima Bupati Mempawah, Hj Erlina […]

  • Jarot : Jangan Takut Tugas di Sintang

    Jarot : Jangan Takut Tugas di Sintang

    • calendar_month Rab, 4 Okt 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Di hadapan ratusan Guru Garis Depan (GGD), Bupati Sintang, dr Jarot Winarno M.Med. Ph berbagi pengalamannya selama 31 tahun di Bumi Senentang ini. “Saya ini dokter, pertama kali masuk ke Kabupaten Sintang pada tahun 80-an. Sendirian. Tidak seperti kalian sekarang, sudah difasilitasi dan ramai-ramai seperti ini,” kata Jarot ketika memberikan arahan kepada ratusan GGD […]

  • Libur Imlek, Polisi Patroli Kamtibmas di Taman Wisata Bukit Kelam

    Libur Imlek, Polisi Patroli Kamtibmas di Taman Wisata Bukit Kelam

    • calendar_month Sel, 5 Feb 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Untuk memberikan rasa aman pada masyarakat dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas pada hari libur perayaan Imlek 2570, Selasa (5/2/2019), Polsek Kelam Permai melaksanakan patroli pada jam-jam rawan di Taman Wisata Bukit Kelam. “Patroli merupakan upaya preventif untuk mencegah terjadinya kriminalitas dan  gangguan Kamtibmas lainnya,” kata Kapolsek Kelam Permai, Iptu Hariyanto, kepada Lensakalbar.com. Selain […]

  • Kusnadi Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

    Kusnadi Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

    • calendar_month Sel, 1 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Kusnadi kembali dipercaya menjadi wakil rakyat periode 2024-2029. Ia berkomitmen memperjuangkan aspirasi masyarakat. “Tentunya dengan kepercayaan yang diberikan ini, saya akan terus berjuang menyuarakan aspirasi masyarakat, terutama apa yang menjadi kepentingan rakyat agar dapat terakomodirbaik di sektor kesejahteraan, pendidikan, kesehatan maupun infrastruktur,” tegas Kusnadi ketika […]

expand_less