Breaking News
light_mode

Wabup Minta Ponpes Berperan Aktif untuk Sukseskan Program Vaksinasi di Mempawah

  • calendar_month Kam, 14 Okt 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah melakukan berbagai cara untuk mengejar ketertinggalan dan target vaksinasi Covid-19. Salah satu upayanya dengan mengundang pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) untuk mensosialisasikan percepatan program vaksinasi.

Rapat dengan unsur pengurus dan pimpinan Ponpes se-Kabupaten Mempawah itu dipimpin oleh Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi, Kamis (14/10/2021) di Aula Kantor Bupati Mempawah.

Rapat turut dihadiri Asisten Ekbangra Setda Kabupaten Mempawah, Rohmat Efendy, Kepala Kemenag Mempawah, H Mi’rad, Kepala Dinas Kesehatan PP-KB, Jamiril, beserta pengurus dan pimpinan Pondok Pasantren se-Kabupaten Mempawah.

“Pemerintah Kabupaten Mempawah memiliki target capaian vaksinasi sebesar 70 persen. Agar, tercipta kekebalan komunal di masyarakat. Saat ini, capaian vaksin baru sebesar 23 persen,” ungkap Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi.

Karena itu, Wabup mengatakan, masih diperlukan kerja keras dan upaya vaksinasi massal secara masif diseluruh lingkungan masyarakat. Agar, program percepatan vaksinasi di Kabupaten Mempawah bisa berjalan lancar dan maksimal.

“Vaksinasi harus lebih masif di masyarakat. Karena, target yang ingin dicapai masih sangat jauh dibandingkan dengan pencapaian vaksin saat ini. Insya Allah, kita bisa memenuhi target capaian vaksin 70 persen,” tegasnya optimis.

Untuk itu, Wabup mengatakan, Pemerintah Kabupaten Mempawah tidak bisa bekerja sendirian. Melainkan perlunya dukungan dan kerjasama dari seluruh stakeholder di masyarakat. Termasuk lingkungan pondok pesantren.

“Untuk menyukseskan program vaksinasi ini dibutuhkan partisipasi aktif masyarakat Kabupaten Mempawah. Kami berharap peran aktif pesantren dapat memberikan kontribusi maksimal dalam program vaksinasi,” tuturnya.

Wabup minta agar seluruh pengurus pondok pesantren melakukan pendataan terhadap santri dilingkungannya masing-masing. Kemudian, Pemerintah Kabupaten Mempawah akan melaksanakan program vaksinasi terhadap santri dan jajaran pengurus pesantren.

“Pemerintah Kabupaten Mempawah akan memfasilitasi dan menyediakan vaksin secara gratis untuk santri. Agar, para santri terlindungi dan dapat melaksanakan aktivitas serta rutinitas dengan baik tanpa khawatir terpapar virus corona,” katanya.

Wabup berharap tidak hanya sebatas dikalangan santri saja. Melainkan seluruh keluarga besar santri dapat berpartisipasi dalam program vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Mempawah. Agar semakin banyak masyarakat yang mendapatkan suntikan vaksin maka semakin baik untuk kesehatan masyarakat dari ancaman penularan virus corona.

“Kami mengajak dan menghimbau masyarakat agar berpartisipasi melaksanakan vaksinasi. Mumpung sekarang vaksinasi masih gratis. Bukan tidak mungkin kedepan vaksin tidak gratis lagi,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Semangat Sumpah Pemuda Bergema di Sintang, Wabup Ronny: “Kita Tak Lagi Angkat Bambu Runcing, Tapi Ilmu dan Kejujuran”

    Semangat Sumpah Pemuda Bergema di Sintang, Wabup Ronny: “Kita Tak Lagi Angkat Bambu Runcing, Tapi Ilmu dan Kejujuran”

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025 dengan menggelar upacara di Gedung Olahraga (GOR) Apang Semangai, Selasa (28/10/2025) pagi. Wakil Bupati Sintang, Florensius Ronny bertindak sebagai inspektur upacara, menyampaikan pesan kuat tentang semangat juang generasi muda di era modern. Dalam amanatnya membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Wabup Ronny […]

  • Selain Dibekukan, Ancam Sanksi Denda Pembakar Lahan

    Selain Dibekukan, Ancam Sanksi Denda Pembakar Lahan

    • calendar_month Jum, 19 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemilik lahan yang terbakar, baik disengaja maupun tidak, terancam sanksi lahannya dibekukan dan tidak boleh dimanfaatkan mulai dari tiga hingga lima tahun sebagaimana diatur dalam Peraturan Wali Kota (Perwa) nomor 55 tahun 2018 tentang Larangan Pembakaran Lahan. Namun sanksi itu dinilai belum cukup membuat jera sehingga masih saja ada yang membakar lahannya. Wali […]

  • Suka Tidak Suka, ASN Diminta Hati-hati Gunakan Medsos

    Suka Tidak Suka, ASN Diminta Hati-hati Gunakan Medsos

    • calendar_month Ming, 16 Sep 2018
    • 0Komentar

    Lensakalbar – Suka tidak suka, Aparatur Sipil Negara (ASN) diminta berhati-hati dalam menggunakan Media Sosial (Medsos). Jika tidak, dapat mengakibatkan seseorang tersangkut masalah hukum. “Mau tidak mau atau suka tidak suka, kita semua berhadapan dengan teknologi informasi sebab ada sisi positif sekaligus negatif dengan hadirnya teknologi informasi. Tetapi harus selalu berhati-hatidalam penggunaannya,” kata Asisten Administrasi […]

  • Kampanyekan Germas, “Bobor Fashion Week” Bikin Bupati Erlina Takjub

    Kampanyekan Germas, “Bobor Fashion Week” Bikin Bupati Erlina Takjub

    • calendar_month Sen, 1 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – “Bobor Fashion Week” yang diinisasi oleh kader PKK di Dusun Bobor, Desa Benuang, Kecamatan Toho mendapat perhatian dari Bupati Mempawah, Hj Erlina. Pasalnya, masyarakat dusun ini mengkampanyekan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat atau Germas dengan berbagai ide kreatif dengan menghiasi busana mereka dari buah dan sayur. “Lewat ‘Bobor Fashion Week’, pesan dan tujuan dari […]

  • Butuh Waktu 6 Bulan Menyusun Mekanisme Monev Kinerja TPPS Sintang
    OPD

    Butuh Waktu 6 Bulan Menyusun Mekanisme Monev Kinerja TPPS Sintang

    • calendar_month Kam, 19 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tim Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Sintang didampingi USAID Erat Kalimantan Barat berhasil menyelesaikan penyusunan mekanisme dan instrumen untuk bisa melakukan monitoring dan evaluasi terhadap kinerja Tim Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Sintang. “Kita berhasil menyelesaikan penyusunan dokumen tersebut selama 6 bulan. Kita sudah melakukan lokakarya sebanyak 3 kali. Di lakukan ujicoba oleh OPD teknis, […]

  • Bupati Nilai Kolaborasi Semua Pihak Tingkatkan Produk UMKM Mempawah

    Bupati Nilai Kolaborasi Semua Pihak Tingkatkan Produk UMKM Mempawah

    • calendar_month Sab, 22 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Apkasi Otonomi Expo (AOE) Tahun 2023 resmi ditutup Menteri Investasi RI di ICE BSD Tangerang, Sabtu (22/7/2023). Bupati Mempawah, Hj Erlina yang hadir pada penutupan tersebut mengatakan, bahwa Pemerintah Pusat (Pempus) hingga daerah terus memikirkan cara untuk bangkit dari perjalanan berat setelah pandemi Covid-19 selama 2 tahun terakhir. Salah satu upaya kita dapat […]

expand_less