Breaking News
light_mode

Wabup Florensius Ronny: Saya Siap Dibenci, Asal Rakyat Sintang Puas!

  • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Di tengah tantangan membangun daerah, Wakil Bupati Kabupaten Sintang, Florensius Ronny menegaskan komitmennya untuk mengutamakan kepentingan masyarakat di atas segalanya.

Dalam sebuah pertemuan dengan jajaran Pemerintah Kabupaten Sintang, Senin (3/3/2025), Wabup Florensius Ronny menyampaikan pesan yang kuat tentang pentingnya kerja sama dan kekompakan dalam pemerintahan.

“Yang kami butuhkan adalah kekompakan dan kerja sama dalam membangun Sintang. Saya sudah tidak asing dengan lingkungan Pemkab, dan saya ingin kita bergerak bersama untuk menjadikan Kabupaten Sintang lebih baik di masa depan,” ujar Wabup Florensius Ronny.

Namun, yang paling menarik perhatian adalah ketegasannya dalam mengambil sikap. “Bagi saya, biarlah saya dibenci oleh teman-teman di OPD, tetapi yang penting masyarakat Kabupaten Sintang suka dengan kepemimpinan kita,” tegas Wabup Florensius Ronny.

Sebagai pemimpin, Wabup Florensius Ronny menyadari bahwa tiap keputusan maupun kebijakan yang diambil tidak selalu bisa menyenangkan semua pihak. Ada saatnya kebijakan yang tegas harus diambil demi kesejahteraan rakyat. Baginya, kepuasan masyarakat adalah tolak ukur utama dalam kepemimpinannya bersama Bupati Sintang, Gregorius Herkulanus Bala.

“Visi kita jelas untuk membawa perubahan di Kabupaten Sintang. Untuk itu, kami bertekad menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab. Karena membangun Sintang bukan sekadar janji politik, tetapi sebuah kerja nyata yang harus dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat,” pungkas Wabup Florensius Ronny. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kesbangpol Bertekad Wujudkan Pemilih Cerdas
    OPD

    Kesbangpol Bertekad Wujudkan Pemilih Cerdas

    • calendar_month Kam, 3 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Sintang, Kusnidar bertekad mewujudkan pemilih cerdas pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024. “Pada Pilkada 2024 ini, kami ingin mewujudkan pemilih yang cerdas,” ucap Kusnidar ketika membuka Sosialisasi Pendidikan Politik di Aula Kantor Desa Sungai Ana, Kecamatan Sintang, Kamis (3/10/2024). Menurut Kusnidar, Pemerintah Kabupaten […]

  • PPL Ajarkan Cara Memilih Benih Padi Berkualitas
    OPD

    PPL Ajarkan Cara Memilih Benih Padi Berkualitas

    • calendar_month Sen, 10 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna mendukung program pemerintah meningkatkan swasembada pangan di daerah, Kodim 1205/Sintang didampingi petugas penyuluh pertanian lapangan (PPL) menyeleksi benih padi berkualitas di lahan Demplot Kodim Sintang, Kabupaten Sintang. Kegiatan ini guna memperoleh hasil yang optimal dalam mengolah lahan sawah Demplot Kodim Sintang (bekas Lapangan Terbang Susilo Sintang) yang akan disosialisasikan kepada masyarakat. Petugas […]

  • Program Pertanian Belum Terintegrasi

    Program Pertanian Belum Terintegrasi

    • calendar_month Jum, 26 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Program lembaga swadaya masyarakat (LSM) dinilai belum terintegrasi dengan  pemerintah dan berbagai sektor pertanian lainnya. Persoalan utama yang dihadapi petani saat ini adalah pembangunan tidak sesuai dengan kebutuhan. “Jadi, program kita banyak belum terintegrasi dengan baik, sehingga ditingkat bawah juga akan mengikutinya,” ujar Bupati Sintang, Jarot Winarno memberikan sambutannya pada kegiatan Penyusunan Programa […]

  • Dua Tahun Kepemimpinannya, Edi Sebut Sebagian Besar Target Tercapai

    Dua Tahun Kepemimpinannya, Edi Sebut Sebagian Besar Target Tercapai

    • calendar_month Rab, 23 Des 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyebut, target-target pembangunan di masa kepemimpinannya bersama Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan secara umum sebagian besar telah tercapai. “Hanya dari sisi pendapatan yang terkendala pandemi Covid-19,” sebutnya usai menggelar coffee morning dalam rangka refleksi dua tahun kepemimpinannya di Aula Abdul Muis Muin Kantor Bappeda Kota Pontianak, Rabu […]

  • Mempawah Komitmen Jalankan Inpres RDTR

    Mempawah Komitmen Jalankan Inpres RDTR

    • calendar_month Sen, 27 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina didampingi Sekda Mempawah, Ismail menghadiri Rapat Persiapan Kegiatan Bantuan Teknis Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) melalui Anggaran Belanja Tambahan Bagian Anggaran Bendahara Umum Negara (ABT BA BUN) Tahun 2023 di The Tribrata Darmawangsa Jakarta, Senin (27/4/2023). Kegiatan yang digelar oleh Direktorat Jenderal Tata Ruang Kementerian Agraria dan Tata […]

  • Jaga Amanah Rakyat

    Jaga Amanah Rakyat

    • calendar_month Sen, 16 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Gubernur Kalbar, H Ria Norsan menghadiri sidang paripurna pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kota Singkawang,(16/9/2019). Paripurna berlangsung di Aula kantor DPRD Kota Singkawang di hadiri Walikota dan Wakil Walikota Singkawang, Forkopimda Kota Singkawang, tokoh masyarakat, KPU, Bawaslu, para anggota DPRD terpilih 2019-2024 sebanyak 30 orang serta undangan lainnya. Dalam kesempatan tersebut, H Ria […]

expand_less