Breaking News
light_mode

Wabup Dorong Atlet Muda Tenis Mempawah Berprestasi

  • calendar_month Sab, 14 Sep 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi membuka secara resmi kejuaraan Tenis Antar Klub / Instansi di bawah Pembinaan Pengurus Cabang (Pengcab) PELTI Kabupaten Mempawah, di Lapangan Indoor Tenis Kabupaten Mempawah, Jumat (13/9/2019).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Forkorpimda Kabupaten Mempawah dan Kepala OPD se Kabupaten Mempawah. Wakil Bupati Mempawah menyebutkan Kegiatan ini sejalan dengan semangat Hari Olah Raga Nasional yang baru di peringati beberapa hari yang lalu.

“Setiap tanggal 9 september merupakan suatu peristiwa bersejarah di bidang olahraga yang memberikan inspirasi dan motivasi bagi seluruh bangsa untuk lebih meningkatkan budaya olahraga di pelosok tanah air dan sebagai wahana pembangunan karakter,” sebutnya.

Lebih lanjut, ia mengapresiasi kejuaraan tenis yang diselenggarakan oleh pengcab pelti mempawah ini. “Disamping dalam rangka membina dan mengevaluasi perkembangan klub tenis di bawah PELTI Mempawah. Ini juga dapat dijadikan sarana membina persatuan dan kesatuan serta silaturahmi sesame anggota dan pada akhirnya akan menyumbang pikiran dan aksi dalam kemajuan tenis lapangan di kabupaten mempawah,” ujarnya.

Wakil Bupati Mempawah berharap kepada Pengcab Pelti Mempawah agar rutin dalam pembinaan melalui pertandingan-pertandingan untuk menjaring dan mempersiapkan atlit-atlit muda tenis Kabupaten Mempawah.

“Saya yakin dan percaya jika pembinaan dilakukan secara intensif dan berkesinambungan pasti akan timbul atlit-atlit Tenis Lapangan yang berprestasi dan mengharumkan nama Kabupaten Mempawah nantinya,” serunya.

Sebelumnya, Firdaus yang membacakan laporanketua Panitia mengatakan kejuaran Tenis Lapangan Bupati CUP 2019 ini akan dilaksanakan pada tanggal 14 -22 September 2019 dan diikuti 7 klub dibawah naungan Pengcab Pelti Mempawah.

“Kejuaran ini diikuti 7 Klub dan memperebutkan Piala Bergilir dan Uang Pembinaan dari Bupati Mempawah, ucapnya. (Riski/Humpro)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkab Mempawah Godok Perbup Dispilin Protkes

    Pemkab Mempawah Godok Perbup Dispilin Protkes

    • calendar_month Rab, 26 Agu 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menindaklanjuti Instruksi Presiden Nomor 6 tahun 2020, Pemerintah Kabupaten Mempawah dan Forkopimda telah mengodok Peraturan Bupati (Perbub) tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan sebagai Upaya Pencegahan dan Pengendalian Covid-19. Rapat pembahasan peraturan bupati ini berlangsung di Kantor Bupati Mempawah, Selasa (25/8/2020). Terlihat hadir, Kapolres Mempawah, AKBP Tulus Sinaga, Dandim Mempawah yang […]

  • Dinkes Ajak Sekolah Tanamkan PHBS dan STBM pada Siswa
    OPD

    Dinkes Ajak Sekolah Tanamkan PHBS dan STBM pada Siswa

    • calendar_month Jum, 18 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sintang menghimbau pihak sekolah, khususnya para Kepala Sekolah (Kepsek) dan Guru di Kecamatan Tempunak agar selalu memberikan pemahaman kepada anak-anak didiknya tentang prilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dan pentingnya Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM). “Kami titip anak-anak kepada kepala sekolah dan guru untuk memberikan pemahaman tentang bagaimana […]

  • Sambut Delegasi BIMP-EAGA, Wako Edi Akan Bikin Tamu Terkesan dengan Pontianak

    Sambut Delegasi BIMP-EAGA, Wako Edi Akan Bikin Tamu Terkesan dengan Pontianak

    • calendar_month Kam, 17 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kota Pontianak menjadi tuan rumah penyelenggaraan Brunei Darussalam-Indonesia-Malaysia-Philipines East ASEAN Growth Area (BIMP-EAGA). Perhelatan pertemuan tingkat menteri ini mulai tanggal 23-26 November 2022. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menerangkan, selaku tuan rumah, pihaknya terus berbenah untuk mematangkan persiapan, mulai dari menyambut kedatangan para tamu hingga kepulangan. Akomodasi beserta rangkaian agenda yang diselenggarakan […]

  • Wali Kota Instruksikan Camat dan Lurah Inventarisasi PAUD

    Wali Kota Instruksikan Camat dan Lurah Inventarisasi PAUD

    • calendar_month Kam, 18 Jun 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menginstruksikan para camat dan lurah untuk menginventarisasi keberadaan lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang ada di wilayahnya masing-masing, baik yang dikelola oleh PKK Kota Pontianak maupun swasta. Menurutnya, masih ada beberapa PAUD yang bangunannya menumpang, baik di rumah penduduk maupun pengurus PAUD. “Saya minta ini diinventarisasi […]

  • DPRD Dorong Desa di Sintang Bentuk BUMDes untuk Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

    DPRD Dorong Desa di Sintang Bentuk BUMDes untuk Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

    • calendar_month Jum, 25 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Sebastian Jaba menegaskan pentingnya pembentukan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di seluruh desa yang ada di Kabupaten Sintang, guna memperkuat perekonomian lokal. Menurut politisi Partai PDIP, BUMDes dapat menjadi wadah bagi masyarakat untuk mengelola potensi ekonomi desa bersama dengan pemerintah desa (Pemdes). “Tentunya BUMDes dibentuk […]

  • Bupati Erlina Konsultasi ke Kemendagri, Bahas Pembentukan BUMD Baru untuk Dongkrak PAD Mempawah

    Bupati Erlina Konsultasi ke Kemendagri, Bahas Pembentukan BUMD Baru untuk Dongkrak PAD Mempawah

    • calendar_month Rab, 12 Nov 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dalam upaya mempercepat pembentukan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) baru. Bupati Mempawah, Erlina, bersama Wakil Bupati Juli Suryadi, melakukan kunjungan kerja ke Direktorat Jenderal Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Rabu (12/11/2025). Kedatangan rombongan Pemerintah Kabupaten Mempawah disambut langsung oleh Direktur BUMD, BLUD, dan BMD Ditjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri, Yudia Ramli, […]

expand_less