LensaKalbar – Belakangan ini, Bupati Mempawah, Hj Erlina turun ke lapangan. Selain mengunjungi dan bersilaturahmi dengan warganya yang sakit, juga meninjau sejumlah progres pembangunan infrastruktur. Baik itu jalan, jembatan, pendidikan dan kesehatan.
Orang nomor satu di Bumi Galaherang ini ingin memastikan rakyatnya dalam keadaan sehat walaafiat dan pembangunan infrastruktur berjalan dengan aman dan lancar.
Kamis, (11/8/2022). Bupati Erlina didampingi
Plt. Kepala Bappeda, Ami Febriyanto, Kadis PUPR, Hamdani, Kadis Kesehatan PPKB, Jamiril, Kasat Pol PP, Kuntum Indah, dan Direktur Rumah Sakit dr Rubini, David Sianipar meninjau progres pembangunan RS Rubini Mempawah.
Pantauan di lapangan, dua bangunan utama RS Rubini Mempawah telah selesai dibangun. Tinggal satu bangunan lagi yang masih berproses. “Ada tiga bangunan utama. Tapi baru dua bangunan yang sudah selesai. Kita harap ini segera selesai sesuai targetnya,” kata Bupati Erlina di sela-sela peninjauannya di RS Rubini Mempawah.
Bupati Erlina menilai bahwa bangunan Rumah Sakit dr Rubini Mempawah ini, satu di antara bangunan yang representatif. Hal inipun diharapkannya dapat terkoneksi dengan beroperasinya Terminal Kijing Pelabuhan Pontianak yang baru di resmikan Presiden RI, Joko Widodo atau Jokowi beberapa waktu lalu.
“Tentunya, kita harapkan bangunan baru rumah sakit ini dapat memicu peningkatan pelayanan bagi masyarakat yang ada di Kabupaten Mempawah maupun daerah sekitarnya. Dan tentunya, infrastruktur ini bagian dari upaya pemerintah dalam mendukung beroperasinya Terminal Kijing Pelabuhan Pontianak,” terang Bupati Erlina.
Selain itu, Bupati Erlina mengungkapkan bahwa pembangunan rumah sakit ini menggunakan APBD Kabupaten Mempawah dan ditargetkan beroperasinya bagian rawat jalan pada akhir tahun 2022.
“Kami masih melengkapi persyaratan administrasi dan kesiapan lainnya untuk perpindahan dari RS dr Rubini yang lama,” pungkasnya. (Dex)