Breaking News
light_mode

Tingkatkan SDM Masyarakat Desa

  • calendar_month Jum, 11 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Anton Isdianto mendorong pemerintah daerah agar mengembangkan desa-desa di Kabupaten Sintang melalui peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM).

Peningkatan SDM di desa merupakan hal yang penting untuk dilakukan, karena akan secara otomatis mendongkrak perkembangan desa tersebut.

“Ketika SDM pada suatu desa baik, tentunya  pengembangan usaha masyarakat dalam mengelola sumber daya alam juga akan ikut baik, sehingga desa-desa dapat maju dan berkembang,” kata Anton Isdianto ketika ditemui Lensakalbar.co.id di Gedung Parlemen Sintang, belum lama ini.

Olehkarenanya, Politisi Partai Amanat Nasional l, berharap hal tersebut dapat ditindak lanjuti oleh pemerintah daerah melalui Dinas Pemberdayaan Masyatakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Sintang, sehingga peningkatan SDM di tingkat desa dapat terlaksana dengan maksimal.

“Kami berharap peran pemerintah dalam melakukan peningkatan SDM untuk seluruh masyarakat sampai ke tingkat desa dapat terlaksana dengan maksimal, sehingga desa dapat maju dan berkembang,” pugkas Anton Isdianto.

Sebelumnya, Dinas Pemerdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (DPMPD) Kabupaten Sintang terus berupaya meningkatkan kemampuan sumber daya manusia (SDM) melalui program P3PD atau program pembangunan masyarakat pedesaan.

“Kita harus kolaborasi kepada semua pihak dalam meningkatkan sumber daya manusia pedesaaan,” kata Syarif Yasser Arafat ketika ditemui di Pendopo Bupati Sintang, Rabu (9/10/2024).

Dengan program P3PD tersebut, kata Syarif Yasser Arafat,  pihaknya akan melakukan bimbingan teknis kepada penggiat desa.

“Program ini sudah berjalan dan dibimbing langsung oleh dua kementerian, yakni Kemendagri dan Kemendes PDTT,” kata Syarief Yasser Arafat.

Syarif Yasser Arafat mengatakan bahwa ada 10 kecamatan yang akan dilatihnya melalui program P3PD tersebut.

“Kita sudah lakukan bimtek untuk penggiat desa dan PKK. Nah, hari ini kita mulai melakukan bimtek untuk lembaga kemasyarakatan desa di Kecamatan Sungai Tebelian,” tutur Syarif Yasser Arafat.

Syarif Yasser Arafat berkata, bahwa materi yang disampaikan dalam program P3PD tersebut adalah bagaimana memanfaatkan potensi desa untuk membangun desa.

“Yang mana hasilnya nanti dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa,” jelas Syarif Yasser Arafat.

Peningkatan kapasitas SDM melalui program P3PD sangat penting untuk menjawab tuntutan masyarakat terhadap pelayanan.

Syarif Yasser Arafat berharap bahwa program P3PD sejalan dengan komitmen pemerintah daerah untuk mengurangi ketimpangan pembangunan antara desa dan kota, serta memastikan pemerataan pembangunan di seluruh desa. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bawaslu Lantik 27 Anggota Panwascam Mempawah

    Bawaslu Lantik 27 Anggota Panwascam Mempawah

    • calendar_month Jum, 24 Mei 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Mempawah menggelar Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji 27 Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan se-Kabupaten Mempawah, Jumat (24/5/2024). Kegiatan tersebut dihadiri Pj Bupati Mempawah, Ismail. Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Ismail menyampaikan tentunya sejak hari ini sudah resmi mengemban tugas sebagai panwascam yang tersebar di 9 kecamatan di Kabupaten […]

  • PNS Harus Responsif dan Inovatif

    PNS Harus Responsif dan Inovatif

    • calendar_month Kam, 25 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan meminta para peserta pelatihan dasar (Latsar) bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak tidak sekedar untuk memenuhi persyaratan dan formalitas. Latsar tersebut bertujuan sebagai pembekalan tugas dan penambahan pengetahuan. “Perlu saya tegaskan bahwa pelatihan dasar ini bukanlah semata-mata untuk memenuhi persyaratan dan formalitas […]

  • Kubu Raya Gratiskan Pemeriksan USG untuk Ibu Hamil

    Kubu Raya Gratiskan Pemeriksan USG untuk Ibu Hamil

    • calendar_month Jum, 21 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan menegaskan bahwa di era pemerintahannya begitu komitmen dalam menekan angka kematian ibu, bayi, balita, dan angka stunting. Karena itu, Bupati Muda meminta para ibu hamil untuk disiplin memeriksakan kehamilan dengan alat ultrasonografi (USG) yang dimiliki puskesmas kecamatan. “Semua ibu hamil di Kubu Raya harus memeriksakan kehamilannya dengan USG […]

  • Sekda Ismail: Alhamdulillah, Mempawah Terima Penghargaan KLA Kategori Pratama

    Sekda Ismail: Alhamdulillah, Mempawah Terima Penghargaan KLA Kategori Pratama

    • calendar_month Sab, 22 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mempawah, Ismail mengikuti Malam Penganugerahan Kabupaten/Kota Layak Anak Tahun 2023 secara virtual di Gedung Mempawah Command Center, Sabtu (22/7/2023). Pada kegiatan tersebut, Kabupaten Mempawah menerima penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) Kategori Pratama dari Menteri Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak (PPPA) RI, Bintang Puspayoga. Sekda Mempawah, Ismail mengungkapkan perasaan bahagianya karena […]

  • Gubernur Harap Mujahiddin Cetak SDM Unggul dan Brprestasi

    Gubernur Harap Mujahiddin Cetak SDM Unggul dan Brprestasi

    • calendar_month Ming, 2 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalimantan Barat, H Sutarmidji membuka kegiatan peringatan Milad ke-69 Yayasan Mujahiddin Pontianak serta melepas Gerak Jalan Sehat di Halaman Masjid Raya Mujahiddin Pontianak, Minggu (2/10/2022). Gubernur Kalbar menyampaikan apresiasinya, kepada Yayasan Mujahiddin Pontianak yang mampu eksis sampai saat ini. “Alhamdulillah, kita ucapkan puji syukur kehadirat Allah, Yayasan Mujahidin sudah berumur 69 tahun. […]

  • Tampil Perdana, Mempawah Juara Umum Cabor Drumband

    Tampil Perdana, Mempawah Juara Umum Cabor Drumband

    • calendar_month Sab, 26 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Cabang Olahraga (Cabor) Drumband pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalbar ke-XIII dimulai sejak 21-25 November 2022 diikuti 4 kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Barat. 4 kabupaten/kota itu, meluputi Kota Pontianak, Kota Singkawang, Kabupaten Landak, dan Kabupaten Mempawah. Perlombaan Drumband yang dipusatkan di Komplek Gelora Khatulistiwa Pontianak telah selesai dilaksanakan. Hasilnya, Kabupaten Mempawah yang […]

expand_less