Breaking News
light_mode

Tingkatkan Kompetensi Tim Pembina UKS/M Kecamatan

  • calendar_month Rab, 4 Des 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesra Setda Kabupaten Mempawah, Jamiril membuka secara resmi kegiatan Peningkatan Kompetensi Tim Pembina UKS/M Kabupaten dan Tim Pembina UKS/M Kecamatan se-Kabupaten Mempawah di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah Rabu (4/12/2024).

Jamiril mengatakan, UKS/M adalah upaya prilaku hidup bersih dan sehat yang dimulai dari diri sendiri, lalu berimbas kepada teman, keluarga di rumah, dan masyarakat sekitar sekolah.

Tujuan UKS/M, kata Jamiril, adalah untuk meningkatkan mutu pendidikan dan prestasi belajar peserta didik, yang tercermin dalam kehidupan prilaku hidup bersih dan sehat, dengan menjangkau anak usia prasekolah, dan anak usia sekolah, remaja yang ada di sauan pendidikan setingkat TK/RA, SD/MI, SMP/MTS, dan SMA/SMK/MA.

Untuk itu, tim pelaksana UKS/M di level sekolah perlu bekerjasama dengan tim pembina UKS/M di level kecamatan yang ada di puskesmas.

“Jadi, selain puskesmas adalah salah satu dari anggota tim pembina UKS/M kecamatan, puskesmas juga memiliki peran untuk melakukan pemantauan kesehatan warga sekolah dan penerapan protokol kesehatan,” kata Jamiril.

“Semoga melalui kegiatan ini kita dapat mensinergikan kembali tujuan UKS/M. memotivasi tim pembina kabupaten dan kecamatan serta tim pelaksana UKS/M di sekolah untuk lebih bersemangat mewujudkan sekolah/madrasah sehat di Kabupaten Mempawah,” tambah Jamiril.

Sebelumnya, Ketua Panitia Rahmanudin Wiyono mengatakan, program UKS/M merupakan upaya yang dilakukan untuk meningkatkan kesehatan anak usia sekolah, yang dilaksanakan melalui Trias UKS/M yang meliputi pemdidikan kesehatan, pelayanan kesehatan, dan pembinaan lingkungan sehat.

“Adapun tujuan dari Trias UKS/M adalah untuk menjadikan sekolah sehat yang dilihat dari beberapa unsur yaitu sekolah bersih, hijau, rindang, aman dan nyaman. Peserta didiknya sehat, aktif dan bugar serta berprilaku hidup bersih dan sehat,” ungkapnya.

Berdasarkan hal tersebut lanjutnya, maka dibuatlah gerakan yang dapat merevitalisasi UKS/M untuk mendorong satuan pendidikan dalam meningkatkan optimalisasi pelaksanaan UKS/M yaitu Gerakan Sekolah Sehat atau GSS.

“GSS adalah upaya yang dilakukan secara bersama-sama dan terus menerus oleh semua pihak mulai dari pemerintah pusat, pemerintah daerah, para mitra, satuan pendidikan, masyarakat dan pemangku kepentingan lainnya entang pentingnya apenerapan sekolah sehat dengan berfokus pada sehat bergizi, sehat fisik, sehat imunisasi, sehat jiwa dan sehat lingkungan di satuan pendidikan,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sintang Masih Menunggu Janji Pusat Bangun TPA dan IPLT

    Sintang Masih Menunggu Janji Pusat Bangun TPA dan IPLT

    • calendar_month Sab, 12 Apr 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Di tengah tumpukan sampah yang kian menggunung setiap harinya, Pemerintah Kabupaten Sintang menyatakan telah menuntaskan semua tanggung jawab dalam upaya pengelolaan sampah jangka panjang. Sayangnya, pembangunan Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) dan Instalasi Pengolahan Lumpur Tinja (IPLT) hingga kini belum juga terealisasi lantaran belum turunnya anggaran dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). […]

  • Camat Perbatasan Curhat Pembangunan dengan Cornelis

    Camat Perbatasan Curhat Pembangunan dengan Cornelis

    • calendar_month Sab, 7 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Camat Ketungau Hulu dan Ketungau Tengah curhat persoalan pembangunan di wilayahnya kepada Anggota Komisi II DPR RI, Cornelis saat berkunjung ke Kabupaten Sintang, Sabtu (7/3/2020) malam. Dihadapan Cornelis, Camat Ketungau Hulu, Jamhur dengan gamblangnya menyampaikan bahwa kondisi Kantor Camat Ketungau Hulu sampai hari ini masih minim fasilitas. Terutama jaringan listrik. “Kantor camat kita […]

  • Digigit Ular Berbisa, Dinkes Mempawah Imbau Warga ke Puskesmas, Ini Alasannya

    Digigit Ular Berbisa, Dinkes Mempawah Imbau Warga ke Puskesmas, Ini Alasannya

    • calendar_month Sen, 27 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kabar tewasnya, Norjani (70) warga Kecamatan Tohoh, Mempawah dibenarkan Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Jamiril. “Katanya korban yang meninggal adalah pawang ular,” kata Jamiril, Senin (27/1/2020). Berdasarkan informasi yang diterimanya, bahwa korban sebelumnya melakukan atraksi dengan ular berjenis ‘King Kobra’. Tapi, setelah mendapat beberapa gigitan di bagian tubuhnya, atraksi tersebut […]

  • RPD Pengganti RPJMD

    RPD Pengganti RPJMD

    • calendar_month Sel, 4 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak tengah menyusun Rencana Pembangunan Daerah (RPD) Tahun 2024-2026 sebagai pengganti Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2020-2024. Hal itu menyusul Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) ditujukan kepada daerah yang wali kota atau bupatinya akan berakhir masa jabatannya di tahun 2023 nanti. Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) […]

  • Skala Prioritas, Dua Paket Ini Mulai Dilelang

    Skala Prioritas, Dua Paket Ini Mulai Dilelang

    • calendar_month Sen, 14 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Awal tahun 2019, Pemerintah Kabupaten Sintang melelang dua paket proyek skala prioritas. Keduanya adalah, pembangunan rumah dinas Bupati Sintang dan kantor Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Sintang. “Dua proyek ini kita anggap prioritas. Harus rampung di tahun 2019,” kata Bupati Sintang, Jarot Winarno, Senin (14/1/2019). Pembangunan rumah dinas Bupati Sintang, kata Jarot, […]

  • Komitmen Berikan Layanan Air Bersih untu Rakyat Mempawah

    Komitmen Berikan Layanan Air Bersih untu Rakyat Mempawah

    • calendar_month Sen, 27 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina membuka kegiatan Ekspose Detail Engineering Desain Instalasi Pengelolaan Air PDAM Kabupaten Mempawah, di Balai Junjung Titah, Kantor Bupati Mempawah, Senin (27/6/2022). Pada kesempatan tersebut, orang nomor satu di Bumi Galaherang ini minta langkah yang disarankan pemerintah agar dapat dilakukan, ditindaklanjuti, dan dilaksanakan dengan baik, sehingga dapat mendukung berbagai rencana […]

expand_less