Breaking News
light_mode

Tingkatkan Kompetensi Tim Pembina UKS/M Kecamatan

  • calendar_month Rab, 4 Des 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesra Setda Kabupaten Mempawah, Jamiril membuka secara resmi kegiatan Peningkatan Kompetensi Tim Pembina UKS/M Kabupaten dan Tim Pembina UKS/M Kecamatan se-Kabupaten Mempawah di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah Rabu (4/12/2024).

Jamiril mengatakan, UKS/M adalah upaya prilaku hidup bersih dan sehat yang dimulai dari diri sendiri, lalu berimbas kepada teman, keluarga di rumah, dan masyarakat sekitar sekolah.

Tujuan UKS/M, kata Jamiril, adalah untuk meningkatkan mutu pendidikan dan prestasi belajar peserta didik, yang tercermin dalam kehidupan prilaku hidup bersih dan sehat, dengan menjangkau anak usia prasekolah, dan anak usia sekolah, remaja yang ada di sauan pendidikan setingkat TK/RA, SD/MI, SMP/MTS, dan SMA/SMK/MA.

Untuk itu, tim pelaksana UKS/M di level sekolah perlu bekerjasama dengan tim pembina UKS/M di level kecamatan yang ada di puskesmas.

“Jadi, selain puskesmas adalah salah satu dari anggota tim pembina UKS/M kecamatan, puskesmas juga memiliki peran untuk melakukan pemantauan kesehatan warga sekolah dan penerapan protokol kesehatan,” kata Jamiril.

“Semoga melalui kegiatan ini kita dapat mensinergikan kembali tujuan UKS/M. memotivasi tim pembina kabupaten dan kecamatan serta tim pelaksana UKS/M di sekolah untuk lebih bersemangat mewujudkan sekolah/madrasah sehat di Kabupaten Mempawah,” tambah Jamiril.

Sebelumnya, Ketua Panitia Rahmanudin Wiyono mengatakan, program UKS/M merupakan upaya yang dilakukan untuk meningkatkan kesehatan anak usia sekolah, yang dilaksanakan melalui Trias UKS/M yang meliputi pemdidikan kesehatan, pelayanan kesehatan, dan pembinaan lingkungan sehat.

“Adapun tujuan dari Trias UKS/M adalah untuk menjadikan sekolah sehat yang dilihat dari beberapa unsur yaitu sekolah bersih, hijau, rindang, aman dan nyaman. Peserta didiknya sehat, aktif dan bugar serta berprilaku hidup bersih dan sehat,” ungkapnya.

Berdasarkan hal tersebut lanjutnya, maka dibuatlah gerakan yang dapat merevitalisasi UKS/M untuk mendorong satuan pendidikan dalam meningkatkan optimalisasi pelaksanaan UKS/M yaitu Gerakan Sekolah Sehat atau GSS.

“GSS adalah upaya yang dilakukan secara bersama-sama dan terus menerus oleh semua pihak mulai dari pemerintah pusat, pemerintah daerah, para mitra, satuan pendidikan, masyarakat dan pemangku kepentingan lainnya entang pentingnya apenerapan sekolah sehat dengan berfokus pada sehat bergizi, sehat fisik, sehat imunisasi, sehat jiwa dan sehat lingkungan di satuan pendidikan,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rekrutmen CPNS 2022, Welbertus: Kabar Baik bagi Tenaga Honorer

    Rekrutmen CPNS 2022, Welbertus: Kabar Baik bagi Tenaga Honorer

    • calendar_month Sel, 5 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Welbertus menyambut baik wacana Pemerintah Pusat (Pempus) melalui Menpan RB membuka rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2022. “Tentunya ini kita sambut sebagai langkah positif ya. Apalagi ditengah kegelisahan tenaga honorer yang akan dihapuskan pada tahun 2023 mendatang,” kata Welbertus ketika ditemui sejumlah awak media, […]

  • Erlina Ajak Petani Tingkatkan Produktivitas Pangan

    Erlina Ajak Petani Tingkatkan Produktivitas Pangan

    • calendar_month Sel, 24 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menghadiri panen raya padi Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Sejahtera Abadi di Desa Sungai Nipah, Kecamatan Siantan, Selasa (24/9/2019). “Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Mempawah menyambut baik dan bersyukur kepada Allah SWT, dengan diselenggarakannya panen raya ini. Di tengah-tengah cuaca yang ekstrim, berasap, tidak ada hujan para petani masih bisa […]

  • Ketua DPRD dan Fraksi NasDem Bagikan Masker Gratis di Pasar Masuka

    Ketua DPRD dan Fraksi NasDem Bagikan Masker Gratis di Pasar Masuka

    • calendar_month Ming, 5 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dalam rangka pencegahan virus Corona atau Covid-19, Ketua DPRD Sintang dan Fraksi Nasdem membagikan masker secara gratis kepada masyarakat yang ada di Pasar Masuka Sintang, Minggu (5/4/2020). Kegiaatan ini semata – mata membantu masyarakat yang memang belum mendapatkan masker. Antusias Masyarakat luar biasa saat ini mereka juga butuh masker. Ketua DPRD Sintang, Florensius […]

  • Imbau Pesta Panen Tetap Jalankan Prokes

    Imbau Pesta Panen Tetap Jalankan Prokes

    • calendar_month Kam, 7 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang mengimbau dan mengajak seluruh masyarakat di Bumi Senentang yang menggelar atau mengikuti Gawai Dayak atau pesta panen agar tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes). Jangan abai terhadap pandemi Covid-19 yang belum berakhir, meskipun kondisinya sudah melandai. Terlebih saat ini muncul varian baru yaitu Omicron. “Saya meminta kepada […]

  • Bupati Erlina Salurkan Bantuan Beras PPKM ke 16.050 KPM

    Bupati Erlina Salurkan Bantuan Beras PPKM ke 16.050 KPM

    • calendar_month Sen, 2 Agu 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah mulai menyalurkan bantuan yang bersumber dari pusat, bantuan beras Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang diberikan kepada penerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial Tunai (BST). Secara simbolis Bupati Mempawah, Hj Erlina memberikan langsung bantuan beras PPKM kepada 1.446 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kecamatan Sungai Pinyuh, Senin […]

  • Perhatikan Infrastruktur Dasar di Daerah Tertinggal

    Perhatikan Infrastruktur Dasar di Daerah Tertinggal

    • calendar_month Sel, 24 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Hingga saat ini kesenjangan dalam pembangunan masih terjadi, sehingga membuat suatu daerah tertinggal dan itu dirasakan oleh sejumlah masyarakat pedalaman di Kabupaten Sintang. Perihal inipun diungkapkan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Harjono Bejang ketika ditemui sejumlah awak media di Gedung Parlemen Sintang, baru-baru ini. Olehkarenanya, Harjono Bejang minta kepada pemerintah […]

expand_less