Breaking News
light_mode

Tetaplah Kompak dan Harumkan Nama Daerah

  • calendar_month Sel, 23 Mei 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Menggerakkan masyarakat untuk memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam tanaman sayur mayur dan toga, holtikultura hingga peternakan dan perikanan berhasil dilaksanakan.

Pasalnya, berbagai produk segar dan produk olahan hasil rumah tangga pun dipasarkan. Tujuan dalam memenuhi kebutuhan keluarga dan membantu perekonomian keluarga tercapai.

Ihwal ini dapat dilihat di Desa Sejegi, Kecamatan Mempawah Timur. Dimana desa tersebut mewakili lomba “Aku Hatinya PKK” tingkat Provinsi Kalbar.

Penjurian oleh Tim Juri Provinsi Kalbar dilakukan, Selasa (23/5/2023), dihadiri langsung Bupati Mempawah, Hj Erlina, Wakil Bupati Menpawah, H Muhammad Pagi, Forkopimcam, para camat serta kepala desa.

Bupati Erlina memberikan apresiasi tinggi atas kekompakkan seluruh anggota PKK Kabupaten Mempawah. Ia menilai bahwa Sumber Daya Manusia (SDM) PKK Mempawah sangat mumpuni.

“Saya acungi jempol, ayo terus bersemangat memotivasi diri dan harumkan nama daerah,” ujar Bupati Erlina.

Kendati demikian, Bupati Erlina minta seluruh PKK di tingkat kecamatan untuk terus bersinergi dan berdaya, guna menunjukkan kualitas dan terus berkarya.

Program pembinaan pemanfaatan pekarangan (Aku Hatinya PKK) diakuinya memberikan dampak besar bagi perubahan sikap dan budaya kehidupan masyarakat. Mengatasai banyak persoalan mulai dari inflasi hingga stunting serta perubahan pada lingkungan.

Di tempat yang sama, Ketua TP PKK Kabupaten Mempawah, Hj Julina Muhammad Pagi juga tak kalah mengapresiasi kerja keras dan kekompakkan yang selama ini terjaga membuahkan hasil.

Ia pun memastikan bahwa seluruh hasil produk yang disajikan tidak mengambil dari luar, melainkan hasil pemanfaatan pekarangan Desa Sejegi.

Untuk itu, dia berharap hasil maksimal dapat kembali diraih TP PKK Kabupaten Mempawah dan mempertahankan gelar juara bertahan pada ajang lomba serupa.

“Jika terus berkomitmen dalam pemanfaatan pekarangan rumah (Aku Hatinya PKK), ketahanan pangan akan selalu terjaga, ekonomi meningkat, masyarakat sejahtera serta kualitas generasi muda tetap terjaga,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wujudkan Program Pro Rakyat untuk Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

    Wujudkan Program Pro Rakyat untuk Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

    • calendar_month Kam, 10 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Anton Isdianto mengingatkan pentingnya pemerintah daerah untuk melakukan peningkatan program pengentasan kemiskinan di Bumi Senentang ini. “Kami rasa perlu komitmen pemerintah daerah untuk menurunkan angka kemiskinan di kabupaten ini. Pemerintah di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota harus menjadikan pengentasan kemiskinan sebagai prioritas melalui berbagai program […]

  • Satpol PP, Damkar dan Satlinmas Diminta Sukseskan Pemilu 2019

    Satpol PP, Damkar dan Satlinmas Diminta Sukseskan Pemilu 2019

    • calendar_month Jum, 12 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Pemadam Kebakaran (Damkar), dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) diharapkan berperan aktif dalam proses melindungi pembangunan dan perlindungan masyarakat dengan tujuan akhir peningkatan kesejahteraan masyarakat. Termasuk terlibat aktif dalam menyukseskan agenda nasional bangsa lndonesia, seperti Pemilu Serentak 2019 sebagai elemen penting kehidupan demokrasi. “Peran penting damkar, Satpol PP, […]

  • Malam Ta’aruf Buka MTQ XXXIII Kalbar di Kapuas Hulu, Mempawah Kirim 55 Peserta

    Malam Ta’aruf Buka MTQ XXXIII Kalbar di Kapuas Hulu, Mempawah Kirim 55 Peserta

    • calendar_month Ming, 14 Sep 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Malam Ta’aruf menjadi pembuka rangkaian kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat 2025 di Gedung Pelayanan Satu Atap (Satap) Kapuas Hulu, Sabtu (13/9/2025) malam. Acara dihadiri para kepala daerah se-Kalimantan Barat, termasuk Wakil Bupati Mempawah Juli Suryadi, serta Gubernur Kalbar yang diwakili Sekretaris Daerah Provinsi, Harisson. Jajaran Forkopimda Provinsi, Ketua […]

  • Cilegon Studi Banding Bantuan Parpol dan UMKM di Pontianak

    Cilegon Studi Banding Bantuan Parpol dan UMKM di Pontianak

    • calendar_month Rab, 8 Des 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menerima kunjungan kerja Wali Kota Cilegon Helldy Agustian di Ruang Pontive Center, Rabu (8/12/2021). Dalam kunjungan kerja tersebut, kota yang masuk dalam Provinsi Banten ini melakukan studi banding berkaitan dengan bantuan dana partai politik (parpol) dan pengembangan UMKM di Kota Pontianak. Wali Kota Helldy mengatakan, pihaknya berencana […]

  • Sidak Minyak Goreng di Sungai Pinyuh

    Sidak Minyak Goreng di Sungai Pinyuh

    • calendar_month Rab, 31 Jul 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail beserta jajaran Forkompinda Kabupaten Mempawah dan OPD terkait melakukan inspeksi mendadak (Sidak) minyak goreng curah di CV Mitra Kita Santosa, Kelurahan Sungai Pinyuh, Kecamatan Sungai Pinyih, Rabu (31/7/2024). Sidak yang dilakukan tersebut, dalam upaya mengendalikan inflasi di Kabupaten Mempawah. Pj Bupati Ismail mengatakan kegiatan ini sebagai upaya menjaga […]

  • TPID Pontianak Akan Bangun BUMD Pangan

    TPID Pontianak Akan Bangun BUMD Pangan

    • calendar_month Rab, 12 Apr 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Pontianak Y Trisna Ibrahim mengatakan harga pangan masih relatif stabil menjelang Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriyah meski terjadi beberapa kenaikan pada komoditas tertentu. Hal itu diungkapkannya usai mengikuti High Level Meeting (HLM) Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) di Skyroom Cendana Hotel Mercure, […]

expand_less