Breaking News
light_mode

Terbaik dari 10 Bupati/Walikota se-Indonesia, Kominfo Pastikan Bupati Jarot Raih Anugerah Tinarbuka 2023

  • calendar_month Sel, 9 Mei 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dari 10 kandidat bupati/walikota yang menggikuti Anugerah Tinarbuka Tahun 2023 pada momen peringatan Hari Keterbukaan Informasi Nasional atau HAKIN Tahun 2023, Bupati Sintang, Jarot Winarno dipastikan mendapat penilaian terbaik dan meraih penghargaan Anugerah Tinarbuka Tahun 2023 untuk kategori Bupati/Walikota dari Komisi Informasi (KI) Republik Indonesia.

Perihal tersebut disampaikan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadiskominfo) Sintang, Kurniawan, Selasa (9/5/2023).

Kepastian Bupati Sintang berhasil mendapatkan nilai terbaik dan penghargaan tersebut, kata Kurniawan, setelah pihaknya mendapatkan undangan resmi dari Komisi Informasi Pusat Republik Indonesia dan Panitia Peringatan Hari Keterbukaan Informasi Nasional Tahun 2023.

“Jadi, undangan resmi Bupati Sintang untuk menerima penghargaan tersebut sudah kami terima,” ungkap Kurniawan.

Penyerahan Anugerah Tinarbuka Tahun 2023, lanjut Kurniawan, akan dilaksanakan pada Rabu, 17 Mei 2023 di Hotel Labersa, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.

“Bapak Bupati Sintang akan hadir untuk menerima Anugerah Tinarbuka Tahun 2023 tersebut,” terang Kurniawan.

Seperti diketahui, Anugerah Tinarbuka Tahun 2023 berlangsung pada Hari Keterbukaan Informasi Nasional atau HAKIN Tahun 2023.

Pada pelaksanannya, ada 3 kategori yang diperebutkan yakni kategori penyelenggara pemilu, kategori satuan kerja perangkat daerah dan kategori Bupati/Walikota.

Untuk kategori Bupati/Walikota ini, diikuti 10 Bupati dan Walikota se-Indonesia.

Alhamdulillah, Bapak Bupati Sintang saat visitasi Tim Penilai dari Komisi Informasi Republik Indonesia kemarin, berhasil mendapatkan penilaian yang baik dibandingkan kandidat lainnya,” pungkas Kurniawan. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ada Pungli, Kapolsek Minta Warganya Tak Takut Melapor

    Ada Pungli, Kapolsek Minta Warganya Tak Takut Melapor

    • calendar_month Kam, 7 Feb 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Masyarakat di Kecamatan Kelam Permai diminta untuk berani melaporkan kepada aparat kepolisian, apabila menjadi korban pungli dalam bentuk apa pun. “Kita harap masyarakat berani melaporkannya, dan jangan takut-takut. Karena untuk untuk menghentikan aktivitas pungli ini tidak hanya dilakukan oleh Satgas Pungli saja. Tapi peran serta masyarakat kita nilai penting dalam hal saling bekerja […]

  • Kakek 69 Tahun Cabuli Anak di Bawah Umur

    Kakek 69 Tahun Cabuli Anak di Bawah Umur

    • calendar_month Kam, 30 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Seorang kakek berinisial M (69) ditangkap aparat kepolisian. Dia diduga telah melakukan pencabulan terhadap anak bawah umur di Desa Nusapati, Kecamatan Sungai Pinyuh, Kabupaten Mempawah, Selasa (21/7/2020) pukul 20.00 WIB. Kapolres Mempawah, AKBP Tulus Sinaga melalui Paur Humas, Ipda Lidwina mengatakan, peristiwa bejat ini terungkap atas laporan salah satu orangtua korban yang mengetahui […]

  • Mau Tidak Kebakaran? Gunakan Kabel SNI Donk, Jaminannya 15 Tahun Loh…

    Mau Tidak Kebakaran? Gunakan Kabel SNI Donk, Jaminannya 15 Tahun Loh…

    • calendar_month Sen, 7 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Selama 15 tahun. PT PLN Rayon Sintang menjamin tidak akan terjadi kebakaran di rumah padat penduduk maupun rumah toko (Ruko) di Kabupaten Sintang. Asalkan, masyarakat menggunakan kabel listrik yang bersetifikat SNI. Kalau tidak “Wallahualam Bissawab”. “Kebakaran bisa dipicu dari instalasi listrik di rumah yang tidak standar SNI, kabel yang sudah tua, dan atau […]

  • Bupati Lepas 26 Jamaah Umroh

    Bupati Lepas 26 Jamaah Umroh

    • calendar_month Sen, 5 Des 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina melepas keberangkatan 26 orang jamaah Safari Fajar yang akan melaksanakan Ibadah Umroh di Rumah Dinas Bupati Mempawah, Senin (5/12/2022). Hadir pada kegiatan tersebut, Ketua MUI Kabupaten Mempawah KH Tusirana Rasyid dan Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah, H Ismail. Bupati Erlina mengaku senang atas keberangkatan Jamaah Safari Fajar ke tanah suci. […]

  • Wako Dukung Bunda Literasi Kampanyekan Gemar Membaca

    Wako Dukung Bunda Literasi Kampanyekan Gemar Membaca

    • calendar_month Kam, 15 Des 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Budaya membaca merupakan bagian dari upaya mencerdaskan kehidupan bangsa. Kehadiran Bunda Literasi diharapkan bisa menjadi figur yang mampu mendorong masyarakat untuk lebih gemar membaca. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mendukung kehadiran Bunda Literasi sebagai upaya mengkampanyekan pentingnya budaya membaca. Bunda Literasi diharapkan mampu menjadi ibu yang menginspirasi dan memotivasi masyarakat untuk gemar […]

  • Targetkan 150 Ribu Warga Divaksin

    Targetkan 150 Ribu Warga Divaksin

    • calendar_month Sel, 6 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 94 ribu lebih warga di Kota Pontianak telah divaksin. Program serbuan vaksinasi gencar dilakukan untuk mencapai herd immunity. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengatakan, idealnya untuk mencapai herd immunity, setidaknya 80 persen warga telah divaksin Covid-19. “Kita targetkan hingga akhir Juli ini 150 ribu orang yang sudah divaksin,” ujarnya usai menghadiri […]

expand_less