Breaking News
light_mode

Tangis Haru Sattori Tak Terbendung

  • calendar_month Sen, 9 Des 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Isak tangis Sattori (46) tak mampu membendung rasa terharunya ketika dilepas keberangkatannya ke tanah suci untuk melaksanakan ibadah umroh.

Sattori merupakan satu dari lima orang Pekerja Harian Lepas (PHL) yang dilepas keberangkatannya oleh Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono  di kediaman dinasnya, kemarin.

Kelima PHL yang merupakan tenaga kebersihan dan pertamanan di Dinas Lingkungan Hidup Kota Pontianak dan Dinas Pekerjaan Umum Kota Pontianak ini mendapatkan reward berupa perjalanan umroh dari Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Wali Kota dan jajaran Pemerintah Kota Pontianak karena telah memberikan kami kesempatan untuk melakukan ibadah umroh,” ujar Sattori.

Dirinya sama sekali tak menyangka terpilih bersama keempat rekan kerjanya mendapat fasilitas umroh dari Pemkot Pontianak. Ia merupakan seorang PHL yang bertugas merawat taman. Kesehariannya, Sattori merawat tanaman yang ada di taman-taman.

“Saya turun bekerja mulai pagi hari,” ungkapnya.

Melakukan ibadah umroh merupakan hal yang memang diimpikannya. Namun karena penghasilan yang diperolehnya hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, niat itu belum dapat diwujudkannya.

Alhamdulillah, niat saya terjawab pada hari ini bisa berangkat ke tanah suci,” ucap Sattori.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengatakan, fasilitas umroh yang diberikan kepada kelima orang PHL sebagai bentuk apresiasi Pemkot Pontianak karena telah membantu membersihkan dan merawat keindahan Kota Pontianak. Mereka ada yang bertugas menyapu jalan, pembersih saluran, perawat taman maupun yang bertugas di Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

“Mereka bekerja dengan rajin, disiplin, ikhlas dan sudah bertahun-tahun, kita berikan hadiah umroh.Setiap tahun kita berikan secara bergilir,” katanya.

Menurut Edi, para PHL kebersihan dan pertamanan ini sudah selayaknya mendapat hadiah umroh karena ketekunan mereka dalam bekerja membantu Pemkot Pontianak menjaga kebersihan kota. Hasil kerja mereka dinilai baik dan disiplin dalam waktu.

“Ini sebagai bentuk apresiasi Pemkot Pontianak kepada mereka yang telah bekerja dengan ikhlas,” pungkasnya. (Jim/Humpro)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tak Ingin Muncul Klaster Baru, Pemkot Pontianak Larang Perayaan Malam Tahun Baru

    Tak Ingin Muncul Klaster Baru, Pemkot Pontianak Larang Perayaan Malam Tahun Baru

    • calendar_month Rab, 16 Des 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Satgas Covid-19 Kota Pontianak melarang segala bentuk aktivitas yang dapat mengundang kerumunan pada malam tahun baru. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menegaskan bahwa pada malam tahun baru tidak ada perayaan maupun konvoi kendaraan. “Untuk hotel-hotel, kafe dan warung kopi tidak diizinkan untuk menyelenggarakan kegiatan perayaan dan berkerumunnya orang,” tegasnya usai menggelar rapat […]

  • Dewan Dorong Pelaku UMKM untuk Maju Berkembang

    Dewan Dorong Pelaku UMKM untuk Maju Berkembang

    • calendar_month Rab, 15 Nov 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Mainar Puspa Sari mengatakan, bahwa Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Sintang harus terus berkembang. Karenanya, Mainar Puspa Sari mendukung para pelaku UMKM memajukan produk-produknya yang dinilai sangat bagus untuk perekonomian masyarakat. “UMKM di Sintang harus menjadi UMKM terbaik dan menjadi barometer kabupaten […]

  • Ruas Jalan Mensiku Jaya dan Laksamana Dipa Rampung di Akhir Tahun Ini
    OPD

    Ruas Jalan Mensiku Jaya dan Laksamana Dipa Rampung di Akhir Tahun Ini

    • calendar_month Rab, 23 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Proyek peningkatan ruas Jalan Mensiku Jaya, Kecamatan Sintang terus dikebut. Saat ini pekerjaan telah menyelesaikan tahap pengaspalan kedua dengan lapis Asphalt Concrete-Base Course (AC-BC). Setelah tahap pengaspalan lapis (AC-BC) selesai, pekerjaan akan dilanjutkan dengan pengaspalan lapis atas (AC-WC) alias lapisan terakhir. Dengan demikian, keseluruhan tahap pengaspalan diharapkan dapat rampung pada akhir Desemer 2024. […]

  • Terima Audiensi IKASI, Bupati Harap Kejurda Anggar 2023 Berjalan dengan Sukses dan Lahirkan Atlet Berprestasi

    Terima Audiensi IKASI, Bupati Harap Kejurda Anggar 2023 Berjalan dengan Sukses dan Lahirkan Atlet Berprestasi

    • calendar_month Sel, 18 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menerima audiensi pengurus Ikatan Anggar Seluruh Indonesia Kabupaten Mempawah (IKASI) di Ruang Kerja Bupati Mempawah, Selasa (18/7/2023). Pada kesempatan tersebut, Bupati Erlina memberikan dukungannya terhadap pelaksanaan Kejuaraan Daerah tingkat Pra Kadet dan Kadet se- Kalimantan Barat yang akan dilaksanakan di Mempawah Convention Center pada 21 hingga 23 Juli mendatang. […]

  • Ajak Kades dan Masyarakat Sukseskan Pembangunan

    Ajak Kades dan Masyarakat Sukseskan Pembangunan

    • calendar_month Sen, 18 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi berharap seluruh kepala desa (Kades), perangkat desa, dan masyarakat dapat menyukseskan program pembangunan yang telah direncanakan maupun yang sedang berjalan hingga saat ini. “Kami harap seluruh kades, perangkat desa , dan masyarakatnya dapat sama-sama mendukung dan menyukseskan program pembangunan yang dilakukan pemerintah daerah, sehingga upaya untuk meningkatkan […]

  • 194 Calhaj Mempawah Ikuti Manasik Haji Reguler

    194 Calhaj Mempawah Ikuti Manasik Haji Reguler

    • calendar_month Sel, 2 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi membuka langsung kegiatan manasik haji reguler yang diikuti 194 Calon Jemaah Haji (Calhaj) Kabupaten Mempawah, Selasa (2/7/2019) di wisma Chandramidi Mempawah. Kegiatan yang berlangsung selama 2 hari (2-3 Juli) tersebut turut dihadiri pejabat kementerian agama Kabupaten Mempawah dan KUA se-Kabupaten Mempawah. Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi […]

expand_less