Breaking News
light_mode

Sukses e-Voting, Mempawah Raih Penghargaan BPPT

  • calendar_month Sen, 31 Agu 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina secara khusus memuji peran dan kerja keras Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DSPPPAPMPD) Kabupaten Mempawah.

Menurut Erlina, berkat dukungan dan kerja keras DSPPPAPMPD, penyelenggaraan Pilkades secara eletronik atau e-Voting di 60 desa se-Kabupaten Mempawah dapat berjalan sukses dan berbuah penghargaan dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT).

“Penghargaan ini merupakan sesuatu yang luar biasa. Karena Kabupaten Mempawah menjadi satu-satunya daerah di Pulau Kalimantan yang melaksanakan Pilkades e-Voting dan mendapatkan penghargaan dari BPPT. Tentu kesuksesan ini tak akan terwujud tanpa dukungan maksimal dan kerja keras dari DSPPPAPMPD bersama Dinas Kominfo, PPKD kabupaten dan desa,” ungkapnya.

Hal tersebut disampaikan Erlina ketika memimpin apel pagi di Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DSPPPAPMPD) Kabupaten Mempawah, Senin (31/8/2020).

Kendati demikian, Bupati mengingatkan aparatur sipil negara (ASN) tentang pentingnya disiplin waktu, terutama dalam kegiatan apel pagi setiap Senin dan Kamis.

“Saya minta, para ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah agar mengutamakan kedisiplinan terkait kehadiran pada saat apel pagi. Karena salah satu tolak ukur kesadaran diri yang paling tampak adalah tingkat kehadiran dalam setiap apel pagi ini. Kita harus jadi contoh yang baik bagi masyarakat,” tegas Erlina.

Pelaksanaan apel pagi, menurut Bupati, bukan hanya sebuah rutinitas semata, tetapi sebagai motivasi bagi para ASN untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat agar mampu mengelola berbagai dinamika sosial secara arif dan bijaksana.

“Karena itu, oiptimalkan jam efektif pelayanan masyarakat, jangan meninggalkan kantor bila tidak ada kepentingan,” tegas Erlina lagi.

Bupati Erlina juga mengingatkan ASN untuk selalu disiplin berpakaian dinas. Karena sebagai ASN yang merupakan abdi negara dan masyarakat. Jangan lupa lengkapi pakaian dinas dengan atribut yang sudah ditentukan. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • OPD Wajib Dukung Operasional Waterfront Sungai Durian

    OPD Wajib Dukung Operasional Waterfront Sungai Durian

    • calendar_month Rab, 11 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Yustinus memimpin Rapat Sinkronisasi Perencanaan OPD untuk menunjang Waterfront Sungai Durian di Ruang Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang pada Rabu (11/1/2023). Pada kesempatan tersebut, Yustinus minta kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang wajib mendukung operasional waterfront Sungai Durian. “Dukungan bisa […]

  • Jalankan Amanah dan Bekerja Sesuai Tupoksi

    Jalankan Amanah dan Bekerja Sesuai Tupoksi

    • calendar_month Kam, 17 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sintang, Kartiyus berpesan kepada pejabat eselon III yang dilantik hari ini, Kamis (17/10/2024), agar dapat menjalankan amanah yang diberikan dengan sebaik mungkin, serta dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) sebaik-baiknya dan juga menjunjung tinggi kedisiplinan serta profesionalitas. Hal ini disampaikan Sekda Sintang, Kartiyus […]

  • Pendistribusian Logistik Pemilu Diyakini Aman

    Pendistribusian Logistik Pemilu Diyakini Aman

    • calendar_month Ming, 31 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pendistribusian logistik Pemilu 2019 diharapkan dapat segera dilakukan, mengingat waktu pelaksanaannya tinggal 16 hari lagi. Sebab, tahapan yang paling penting pada proses Pemilu adalah pemungutan suara. Pada saat itu, keberadaan logistik akan menjadi sangat vital. Olehkarenanya, kemanannya pun harus dipastikan. “Masalah keamanan nantinya akan di dampingi pihak kepolisian dan TNI, dan Bawaslu juga. […]

  • Dewan Ingatkan Dinkes Benahi Tenaga Kesehatan di Puskesmas

    Dewan Ingatkan Dinkes Benahi Tenaga Kesehatan di Puskesmas

    • calendar_month Jum, 11 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Sebastian Jaba meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) agar melengkapi fasilitas Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di setiap desa dan kecamatan. Kurangnya fasilitas di puskesmas, menurut Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), kerap menjadi keluhan masyarakat yang berobat, hal tersebut merupakan permasalahan […]

  • PAD Mempawah 2022 Lampaui Target

    PAD Mempawah 2022 Lampaui Target

    • calendar_month Jum, 30 Des 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Target Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Mempawah yang dipasang mencapai Rp126 miliar, berhasil tercapai yakni. Rp148.91 miliar atau 118 persen. “Artinya realisasi PAD kita melampaui target yang ditetapkan pada tahun 2022 ini,” ungkap Kepala Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah Kabupaten Mempawah Yusri pada Rapat Evaluasi Capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Mempawah […]

  • Masyarakat Diminta Kawal Kinerja Kades Sungai Purun Besar

    Masyarakat Diminta Kawal Kinerja Kades Sungai Purun Besar

    • calendar_month Sen, 13 Nov 2017
    • 1Komentar

    LensaKalbar – Masyarakat Desa Sungai Purun Besar, Kecamatan Segedong diimbau mengawal kinerja kepala desa (kades) terpilih, Basuni. Imbauan itu disampaikan Bupati Mempawah, Ria Norsan, agar program pembangunan dan pelayanan yang dilaksanakan kades terarah dan tepat sasaran. Bupati Mempawah dua periode ini berharap, kinerja Basuni memberikan dampak positif bagi kemajuan desa dan kesejahteraan masyarakat Desa Sungai […]

expand_less