Breaking News
light_mode

Sintang Siap Gelar Pilkades Serentak

  • calendar_month Rab, 14 Feb 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Setelah Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 27 Juni 2018, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang akan menggelar Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak di 29 desa.

“Anggarannya masing-masing menggunakan APBDes Rp15 Juta,” kata Kepala Bidang (Kabid) Kelembagaan dan Pemerintahan Desa, BPMPD Sintang, Jabaruddin, Selasa (13/2).

Ia menjelaskan, pelaksanaan Pilkades ini dibagi menjadi tiga tahap dalam kurun 6 tahun, dengan interval minimal 2 tahun. Olehkarenanya, disusunlah Peraturan Daerah (Perda) Pilkades Serentak 2016, 2018, dan 2020.

“Artinya, pemenuhan terhadap undang-undang interval dua tahun terpenuhi, dalam jangka enam tahun terpenuhi, dan dalam tiga tahap juga terpenuhi,” jelas Jabaruddin.

Pilkades Serentak 2016 telah menghasilkan 32 Kades baru yang dipilih langsung masyarakat. Sementara Pilkades Serentak 2018 akan dilaksanakan di 29 desa yang tersebar di 14 Kecamatan di Kabupaten Sintang.

“Sisanya 200 desa lebih akan melaksanakan Pilkades Serentak pada 2020,” papar Jabaruddin.

Untuk Pembiayaan Pilkades serentak tersebut, kata Jabaruddin, mesti sesuai amanat Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014, yakni dibebankan dibebankan pada dana APBD dan APBdes serta pihak ketiga yang tidak mengikat.

“Makanya kebijakan Kabupaten Sintang dalam hal ini, melalui Surat Edaran Bupati, desa yang melaksanakan Pilkades Serentak itu agar menganggarkan lewat APBDes masing-masing Rp15 Juta untuk dana operasional panitia di masing-masing desa,” jelas Jabaruddin.

Seperti diketahui panitia di desa itu meliputi Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Panitia Pemilihan Kepala Desa (PPKDes), Panitia Pengawas (Panwas) Pilkades.

Sementara untuk Tim Panitia Pemilihan (PPKab) yang leading sector-nya BPMPD dan instansi terkait, dan Tim Panitia Pemilihan Kecamatan (PPKet) yang diketuai langsung masing-masing Camat, dibiayai APBD Sintang.

“Besaran dananya tentatif, sesuai dengan luas wilayah masing-masing desa yang melaksanakan Pilkades Serentak,” pungkas Jabaruddin. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 194 Calhaj Mempawah Ikuti Manasik Haji Reguler

    194 Calhaj Mempawah Ikuti Manasik Haji Reguler

    • calendar_month Sel, 2 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi membuka langsung kegiatan manasik haji reguler yang diikuti 194 Calon Jemaah Haji (Calhaj) Kabupaten Mempawah, Selasa (2/7/2019) di wisma Chandramidi Mempawah. Kegiatan yang berlangsung selama 2 hari (2-3 Juli) tersebut turut dihadiri pejabat kementerian agama Kabupaten Mempawah dan KUA se-Kabupaten Mempawah. Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi […]

  • Gawai Dayak di Desa Sekubang, Ronny: Teruslah Berinovasi di Era Perkembangan Teknologi

    Gawai Dayak di Desa Sekubang, Ronny: Teruslah Berinovasi di Era Perkembangan Teknologi

    • calendar_month Sen, 20 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Florensius Ronny menghadiri pembukaan Gawai Dayak di Dusun Temanang, Desa Sekubang, Kecamatan Sepauk, Minggu (19/6/3022). Kegiatan tersebut juga dihadiri Bupati Sintang, Jarot Winarno, Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang, Yosepha Hasnah, anggota DPRD Sintang, Kusnadi dan sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang. Pekan Gawai Dayak […]

  • Sukses Terapkan Pendidikan Karakter, SMPN 1 Raih Juara I LSS Nasional

    Sukses Terapkan Pendidikan Karakter, SMPN 1 Raih Juara I LSS Nasional

    • calendar_month Rab, 13 Nov 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – SMPN 1 Pontianak dinobatkan sebagai Juara Pertama The Best Character Lomba Sekolah Sehat (LSS) Tingkat Nasional 2019. Peringkat tertinggi yang diraih SMPN 1 ini untuk kategori sekolah dengan pembinaan karakter siswa terbaik. “Saya berharap prestasi yang dicapai oleh SMPN 1 ini bisa menjadi motivasi bagi sekolah-sekolah lainnya untuk menjadi yang terbaik,” ujar Wali […]

  • Bangun 10 Jembatan, Sintang Harus Inklusif

    Bangun 10 Jembatan, Sintang Harus Inklusif

    • calendar_month Sel, 2 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ada 10 jembatan yang dibangun Pemerintah Kabupaten Sintang selama masa kepemimpinan Jarot – Askiman. 8 jembatan dipastikan rampung di tahun anggaran 2019. Sisanya, masih diproses. “Yang paling besar adalah jembatan Ketungau II yang menjadi mimpi masyarakat bakal jadi tahun ini. Begitu juga dengan jembatan yang ada di jalur Ambalau hingga Serawai seluruhnya selesai […]

  • Ayo, Bersinergi dan Berkontribusi Membangun Daerah

    Ayo, Bersinergi dan Berkontribusi Membangun Daerah

    • calendar_month Sen, 5 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Peringatan Hari Jadi ke-62 Kabupaten Mempawah tahun 2021 diharapkan menjadi momentum membangkit semangat seluruh stakeholder masyarakat untuk bersinergi dan berkontribusi membangun daerah. Sehingga, Kabupaten Mempawah akan tumbuh dan berkembang menjadi daerah maju di Kalimantan Barat. “Upaya memajukan dan mensejahterakan masyarakat Kabupaten Mempawah terus dilakukan secara optimal. Salah satunya dengan memacu sektor pembangunan guna […]

  • Wabup Pagi Kukuhkan 126 Dewan Pengawas dan Anggota BPA-SP

    Wabup Pagi Kukuhkan 126 Dewan Pengawas dan Anggota BPA-SP

    • calendar_month Ming, 17 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi mengukuhkan 126 dewan pegurus dan anggota Badan Pemadam Api – Sungai Pinyuh (BPA-SP) periode 2022-2027 di Posko BPA-SP, Minggu (17/7/2022). Ketua Umum BPA- SP periode 2022-2027, Sudarso mengucap terima kasih yang tak terhingga atas kepercayaan para anggota yang dinilainya sangat berdedikasi dalam menjalankan tujuan sosial organisasi. “Ini […]

expand_less