Breaking News
light_mode

Sintang Rayakan Hari Lahir Bapak Pandu

  • calendar_month Kam, 22 Feb 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Tepat 22 Februari 161 tahun silam, di Inggris lahir Robert Stephenson Smyth Baden-Powel. Pria yang mendapat gelar Lord setelah dewasa ini ditasbihkan sebagai Bapak Pandu Sedunia.

Setiap tahun, hari kelahiran Baden-Powell yang merupakan tentara Inggris ini selalu diperingati para pandu di seluruh dunia, yang kalau di Indonesia disebut Praja Muda Karana (Pramuka).

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang juga tidak mau ketinggalan memperingati hari lahir Bapak Pandu Sedunia ini. Lantaran nilai-nilai yang diajarkan Baden-Powell sangat positif bagi generasi muda di Bumi Senentang.

Pembina Uparaca Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Baden-Powell ke-161, Asisten II Sekretariat Daerah (Setda) Sintang, Henri Harahap mengatakan, Gerakan Pramuka yang dirintis Baden-Powell ini, mesti lebih ditingkatkan lagi peranannya.

“Dalam membina kaum muda bangsa Indonesia,” ucapnya.

Menurut Henri, Gerakan Pramuka ini merupakan bentuk  character building  dan leadership training  yang  mendidik kaum muda agar berwatak, berkepribadian dan berakhlak mulia.

“Memiliki jiwa bela negara yang berperan sebagai kader pembangunan dan perekat bangsa,” katanya.

Revitalisasi pendidikan kepramukaan saat ini, tambah dia, menjadi komplemen dan suplemen terhadap pendidikan formal dan informal untuk kaum muda di Indonesia umumnya dan Sintang khususnya.

“Diharapkan mampu berkontribusi positif dalam mengatasi berbagai masalah dan isu-isu yang sedang melanda bangsa kita,” kata Henri.

Isu yang dimaksudkan Henri itu di antaranya terkait sentimen agama dan suku, intoleransi dan sejenisnya yang dapat memecah belah persatuan serta merusak kedamaian berbangsa dan bernegara.

“Saya mengajak seluruh anggota dan pengurus Gerakan Pramuka di seluruh tingkatan, untuk terus memperkuat semanggat cinta tanah air, satu Indonesia. Menghargai keberagaman dalam bingkai NKRI,” papar Henri.

Sehingga, lanjut dia, Indonesia menjadi bangsa yang damai dan penuh kekeluargaan. “Selalu berupaya dan berdoa demi memajukan lembaga pendidikan Gerakan Pramuka, serta merapatkan barisan, kompak dalam menatap masa depan,” tutup Henri.  (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Puluhan Hektar Lahan di Mempawah Terbakar Akibat Karhutla

    Puluhan Hektar Lahan di Mempawah Terbakar Akibat Karhutla

    • calendar_month Jum, 4 Mar 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Erlina, SH, MH mengaku telah mendapatkan laporan maraknya kasus kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Kabupaten Mempawah. Sudah puluhan hektare lahan terbakar. Bahkan, bangunan pesantren di Dusun Tekam nyaris terbakar akibat karhutla. “Dari laporan yang masuk, karhutla di sejumlah titik sudah mulai menjalar ke sekitar pemukiman masyarakat. Misalnya karhutla di Dusun […]

  • Bupati Erlina Buka Festival Sahur-Sahur ke-21

    Bupati Erlina Buka Festival Sahur-Sahur ke-21

    • calendar_month Sab, 23 Mar 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina bersama Deputi Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Hariyanto membuka Festival Sahur-Sahur ke-21 di Halaman Kantor Dinas Dikporapar Kabupaten Mempawah, Sabtu (23/3/2024). Pada kesempatan tersebut, Bupati Erlina mengatakan tradisi masyarakat di Indonesia membangunkan orang untuk sahur biasanya dilakukan oleh orang ataupun sekelompok orang dengan cara berteriak […]

  • TPID Pontianak Raih Penghargaan Nasional Terbaik se-Kalimantan

    TPID Pontianak Raih Penghargaan Nasional Terbaik se-Kalimantan

    • calendar_month Rab, 14 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penghargaan bergengsi tingkat nasional kembali diraih Kota Pontianak. Kali ini Kota Pontianak menyandang predikat Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Terbaik Wilayah Kalimantan 2021 pada TPID Awards 2022. Penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada TPID dalam pengendalian inflasi di daerah. Trofi dan piagam TPID Terbaik diserahkan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto pada […]

  • Midji Pastikan Karhutla Tak jadi Agenda Tahunan

    Midji Pastikan Karhutla Tak jadi Agenda Tahunan

    • calendar_month Kam, 26 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalbar, H Sutarmidji mengatakan banyak hal yang sebenarnya bisa dilakukan dengan mudah, tapi harus melibatkan banyak pihak dan nanti akan kita susun secara detail siapa berbuat apa kemudian apa yang harus dibuat dan itu yang nanti akan kita data. “Saya yakin, kedepan Karhutla tidak menjadi agenda yang menghabiskan banyak waktu, tenaga dan […]

  • Festival Meriam Karbit Wadah Penjaga Tradisi Budaya Pontianak

    Festival Meriam Karbit Wadah Penjaga Tradisi Budaya Pontianak

    • calendar_month Kam, 20 Apr 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak tujuh meriam karbit berdentum secara bergantian tatkala disulut oleh Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono dan Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalbar Harisson beserta jajaran Forkopimda Provinsi Kalbar dan Kota Pontianak. Sulutan itu menjadi pembuka dimulainya Festival Meriam Karbit 2023 di tepian Sungai Kapuas Gang Muhajirin Kelurahan Banjar […]

  • Tinjau Pelaksanaan TC, Erlina Minta Kafilah Mempawah Tampil dengan Maksimal

    Tinjau Pelaksanaan TC, Erlina Minta Kafilah Mempawah Tampil dengan Maksimal

    • calendar_month Rab, 19 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah melalui Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) bertekad mempertahankan gelar juara umum pada pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Provinsi Kalbar yang akan berlangsung pada Agustus 2023 di Kabupaten Sanggau. Berbagai persiapan pun terus dilakukan, salah satunya adalah dengan menggelar Traning Center atau TC bagi para kafilah agar dapat tampil dengan […]

expand_less