Breaking News
light_mode

Sintang Darurat Banjir, Askiman Imbau Warga Waspada

  • calendar_month Kam, 7 Sep 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Curah hujan dengan intensitas tinggi menghantam sejumlah kabupaten/kota di Provinsi Kalbar. Tak terkecuali Kabupaten Sintang.

Pasalnya, cuaca ekstrim dengan curah hujan tinggi mengakibatkan beberapa wilayah padat penduduk di Kecamatan Sintang terendam banjir.  Meski kondisi banjir belum mencapai ketinggian 2 hingga 3 meter. Namun, Pemerintah Kabupaten Sintang tidak mau kecolongan. Berbagai langkah diambil dalam meminimalisir tingginya banjir.

Bahkan, Kamis (7/9), Wakil Bupati Sintang, Askiman turun ke lokasi banjir di Jalan Cadika, Kecamatan Sintang. Di lokasi banjir, Askiman meminta kepada instansi terkait untuk segera mengambil langkah -langkah teknis. Sehingga air yang menggenangi ruas Jalan Cadika dapat surut dan mobilitas masyarakat setempat juga tidak terganggu.

“Harus segera diatasi. Instansi terkait seperti PU, BPBD juga sudah diperintahkan untuk mengambil langkah-langkah tepat dalam mengatasi persoalan banjir,” kata Askiman.

Tidak hanya itu, Askiman juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sintang untuk selalu waspada. Pasalnya, saat ini kita sedang dilanda cuaca ekstrem dengan curah hujan tinggi.

“Saya imbau orang tua untuk hati – hati menjaga anak – anaknya. Hujan begitu ekstrim, siapkan perlengkapan keselamatan dan keamanan sejak dini sehingga ketika bencana banjir tiba dapat diatasi,” imbaunya.

Apabila ada persoalan mendesak, tambah Askiman, masyarakat diminta segera menyampaikan persoalan tersebut kepada BPBD dan Tim SAR Kabupaten Sintang agar mendapatkan pertolongan ketika bencana datang.

“Kita juga sudah minta kepada seluruh camat, kades dan lurah untuk segera memberikan laporan terkait kondisi banjir di wilayahnya masing-masing,” kata Askiman.

Hingga saat ini, kata Askiman, terdapat beberapa kecamatan yang dilanda banjir. Seperti, Ambalau, Serawai, Kayan Hulu, Kayan Hilir, Ketungau Hulu dan Kecamatan Sintang.

“Makanya Sintang kita tetapkan status darurat banjir,” ungkap Askiman. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemerkosa dan Pembunuh di Ketungau Tengah Terancam 20 Tahun Penjara

    Pemerkosa dan Pembunuh di Ketungau Tengah Terancam 20 Tahun Penjara

    • calendar_month Rab, 23 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tersangka pemerkosaan dan pembunuhan, Nana alias Kasna terancam 20 tahun penjara. Tersangka pun dijerat dengan pasal 80 ayat (3), ayat (4), pasal 81 UU RI Nomor 17 tahun 2016 tentang perubahan kedua UU RI Nomor 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak dan atau pasal 338 KUHP. “Ya, tersangka terancam 20 tahun penjara atas […]

  • Antisipasi Virus Corona, Tiga Perusahaan di Mempawah Diminta Periksa Kesehatan TKA Asal Tiongkok

    Antisipasi Virus Corona, Tiga Perusahaan di Mempawah Diminta Periksa Kesehatan TKA Asal Tiongkok

    • calendar_month Sel, 28 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja Mempawah mengeluarkan surat imbauan untuk tiga perusahaan yang menggunakan tenga kerja asing (Tiongkok) agar dilakukan pemeriksaan kesehatan. Ihwal tersebut dilakukan guna mengantasipasi masuknya virus corona di Bumi Gelahengang. “Jadi, ada tiga perusahaan yang kita imbau tenaga kerjanya dilakukan pemeriksaan kesehatan,” kata Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga […]

  • BPP Sintang Fokus Koordinasi dan Evaluasi Pembangunan di Wilayah Perbatasan
    OPD

    BPP Sintang Fokus Koordinasi dan Evaluasi Pembangunan di Wilayah Perbatasan

    • calendar_month Sel, 3 Jun 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Badan Pengelola Perbatasan Daerah (BPPD) Kabupaten Sintang, Zulkarnaen, mengungkapkan bahwa efisiensi anggaran berdampak signifikan terhadap pelaksanaan kegiatan monitoring dan evaluasi di wilayah perbatasan. Kondisi inipun memaksa lembaganya melakukan penyesuaian terhadap frekuensi kegiatan, termasuk kunjungan lapangan yang sebelumnya dilakukan empat kali setahun kini hanya dapat dilakukan dua kali. “Efisiensi memang terasa sekali dampaknya, […]

  • Rakerwil V APEKSI se-Kalimantan di Singkawang, Wako Edi Tanam Pohon Tabebuya

    Rakerwil V APEKSI se-Kalimantan di Singkawang, Wako Edi Tanam Pohon Tabebuya

    • calendar_month Rab, 16 Mar 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono ikut menanam Pohon Tabebuya di Taman Cahaya Madani Gayung Bersambut di Singkawang, Rabu (16/3/2022). Penanaman pohon bersama Wali Kota se-Kalimantan merupakan rangkaian kegiatan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) V Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Regional Kalimantan yang digelar mulai tanggal 15 hingga 18 Maret 2022 di Kota […]

  • Kafilah Sengkubang Juara Umum MTQ Tingkat Kecamatan Mempawah Hilir

    Kafilah Sengkubang Juara Umum MTQ Tingkat Kecamatan Mempawah Hilir

    • calendar_month Ming, 6 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kafilah Desa Sengkubang berhasil keluar sebagai juara umum Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XXXI tingkat Kecamatan Mempawah Hilir di Desa Pasir. Berlangsung sejak 4-6 Juni 2021, MTQ resmi ditutup oleh Camat Mempawah Hilir, Kuntum Indah Pertiwi Ningsih, pada Minggu (6/6/2021) di Masjid Al-Asyariyah. Selain menetapkan kafilah Desa Sengkubang sebagai juara umum MTQ ke-XXXI Kecamatan […]

  • Bappenda se-Kalbar City Tour ke Tiga Objek Wisata Sintang
    OPD

    Bappenda se-Kalbar City Tour ke Tiga Objek Wisata Sintang

    • calendar_month Sab, 2 Nov 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kabupaten Sintang menjadi tuan rumah pelaksanaan Rapat Koordinasi Pendapatan Daerah se-Kalimantan Barat selama 3 hari yakni pada Kamis, 31 Oktober 2024 hingga Sabtu, 2 November 2024. Dihari terakhir, Sabtu (2/11/2024). Bappenda Kabupaten Sintang mengajak peserta Rakor Pendapatan Daerah se Kalimantan Barat untuk melakukan City Tour dengan mengunjungi tiga tempat wisata di Kabupaten Sintang. […]

expand_less