Breaking News
light_mode

Setiap Jumat, Bupati Erlina Wajibkan ASN ‘Ngantor’ Pakai Baju Adat Melayu, Ini Alasannya…

  • calendar_month Sab, 14 Mar 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Setiap hari (Jumat), tidak ada alasan bagi aparatur sipil negera (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah tidak menggunakan pakaian adat budaya Melayu. Sebab itu suatu kewajiban yang harus dilakukan seluruh ASN.

Kebijakan dan kewajiban menggunakan pakaian adat budaya Melayu setiap Jumat, lantaran telah diterbitkannya peraturan bupati (Perbup). Karena itu, ASN diharapkan dapat mematuhi semua aturan yang ada.

“Kebijakan ini telah berlaku sejak saya memimpin Kabupaten Mempawah. Jadi, setiap hari Jumat kita wajibkan seluruh ASN untuk memakai baju adat Melayu. Saya harap kebijakan ini tidak hanya diterapkan di lingkungan ASN saja, melainkan juga instansi vertikal di Kabupaten Mempawah agar menggunakan pakaian adat Melayu,” ujar Bupati Mempawah, Hj Erlina memberikan sambutannya dalam Ramah Tamah Pengurus MABM se-Kalimantan Barat di Rumah Dinas Bupati Mempawah, Jumat (13/3/2020).

Bupati Erlina mengatakan, aturan penggunaan baju adat Melayu itu sendiri merupakan upaya Pemerintah Kabupaten Mempawah untuk mendukung MABM dalam rangka pelestarian nilai adat budaya Melayu di masyarakat.

“Kita ingin adat budaya Melayu tidak hilang ditelan zaman,” ucapnya.

Selain itu, Bupati Erlina mengatakan, ramah tamah sebagai momentum yang tepat untuk meningkatkan silaturahim serta saling bertukar fikiran antar Pengurus MABM se-Kalimantan Barat dalam upaya memajukan daerah dan kesejahteraan masyarakat.

“Selamat datang di Kota Mempawah, semoga seluruh rangkaian acara yang akan dilaksanakan MABM berjalan dengan sukses dan lancar sesuai agenda yang telah ditetapkan. Mulai dari peresmian Rumah Budaya Melayu Mempawah, Pelantikan Pengurus MABM Kabupaten Mempawah periode 2020-2025 serta Rakerda MABM se-Kalimantan Barat,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wabup Juli Buka Sosialisasi IBCA-MMA: Dorong Pemuda Raih Prestasi Bela Diri

    Wabup Juli Buka Sosialisasi IBCA-MMA: Dorong Pemuda Raih Prestasi Bela Diri

    • calendar_month Sen, 27 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, secara resmi membuka Sosialisasi dan Pendidikan Latihan Cabang Olahraga Indonesia Beladiri Campuran Amatir (IBCA-MMA) Kabupaten Mempawah di Mempawah Convention Center (MCC), Senin (27/10/2025). Kegiatan bertema “Membangun Semangat Pemuda dalam Ajang Bela Diri untuk Menggapai Prestasi” itu menjadi langkah awal memperkuat pembinaan atlet muda di bidang bela diri campuran. […]

  • Truk CPO Terguling

    Truk CPO Terguling

    • calendar_month Kam, 17 Feb 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Parit di lingkungan masyarakat Desa Bakau Kecil, Mempawah Timur tercemar. Penyebabnya, sebuah truk tanki bermuatan CPO mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Bakau Kecil, Kamis (17/2/2022) pagi. Badan truk terguling dan CPO tumpah ke dalam parit. Dari informasi yang dihimpun dilapangan, truk tanki yang mengangkut CPO dengan nomor polisi KH 8737 GE […]

  • Dewan Minta Serius Kelola PAD Wisata

    Dewan Minta Serius Kelola PAD Wisata

    • calendar_month Rab, 5 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang meminta Dinas Kepemudaan Olahraga, dan Pariwsata Kabupaten Sintang untuk gencar meningkatkan sektor pariwisata kembali. Pasalnya saat ini secara geografis letak wilayah Bumi Senentang terdapat banyak tempat-tempat wisata yang bisa mendongkrak perekonomian. “Sintang memiliki kekayaan dan keindahan Sumber Daya Alam di Pariwisata. Ini perlu dimanfaatkan, sehingga dengan […]

  • Wabup Pagi Saksikan Festival Keriang Bandong di MTQ ke-XXXI Sanggau

    Wabup Pagi Saksikan Festival Keriang Bandong di MTQ ke-XXXI Sanggau

    • calendar_month Kam, 24 Agu 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi beserta istri yang juga Ketua TP PKK Kabupaten Mempawah, Hj Julina menghadiri dan menyaksikan Malam Ta’aruf dan Festival Keriang Bandong pada pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXI Tingkat Provinsi Kalbar di Kabupaten Sanggau, Kamis (24/8/2023) malam. Kegiatan tersebut dipusatkan di Halaman Mess Pemerintah Kabupaten Sanggau yang berlokasi […]

  • Vaksin Ratusan Pelajar di Mempawah

    Vaksin Ratusan Pelajar di Mempawah

    • calendar_month Sen, 18 Okt 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Intelijen Daerah (Binda) Pos Mempawah bekerjasama dengan Muspida dan Satgas melaksanakan vaksinasi Covid-19, Senin (18/10/2021). Ratusan pelajar SMP dan SMA/SMK di Kota Mempawah berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Vaksinasi bagi pelajar ini dipantau langsung Kabinda Kalbar, Brigjen Pol Rudi Tranggano didampingi Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, beserta jajarannya. Lokasi pertama yang dikunjungi Brigjen […]

  • SPIP Bukan Kewajiban Tapi Kebutuhan

    SPIP Bukan Kewajiban Tapi Kebutuhan

    • calendar_month Rab, 16 Mar 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan menyebut pengendalian dan pengawasan terhadap kinerja pegawai di internal Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak dilakukan melalui tiga unsur atau lebih dikenal dengan Three Line of Defence. Ketiganya adalah, manajemen, unit kepatuhan internal (UKI) dan inspektorat. Hal itu dikatakannya juga sebagai upaya menjalankan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 60 Tahun 2008 […]

expand_less