Breaking News
light_mode

Server BKN Sulit Diakses? BKPSDM Sintang Bocorkan Waktu yang Tepat Daftar CPNS 2018

  • calendar_month Kam, 27 Sep 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Memasuki hari kedua dari jadwal pendaftaran CPNS 2018 di sscn.bkn.go.id, sejumlah calon pelamar mengaku masih belum bisa melakukan pendaftaran secara online. Sementara, pendaftaran sudah dimulai sejak Rabu, (26/9/2018) hingga Rabu (10/10/2018) mendatang.

“Hari pertama kemarin sudah mencoba melakukan pendaftaran. Namun masih belum bisa masuk ke server BKN,” kata Asep Adiwijaya, warga Masuka, Kelurahan Kapuas Kiri Hilir, Kecamatan Sintang, Kamis (27/9/2018).

Dirinya akan kembali mencoba pada hari ketiga pendaftaran dan akan lebih bersabar untuk mendaftar. Dia akan mencoba memilih waktu malam hari saat akan mendaftar.

“Kita tidak tahu juga sih, apa kendalanya sampai tidak bisa masuk ke server,” kata Asep.

Terpisah, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM, Palentunus, memebnarkan bahwa bagi pelamar CPNS 2018 untuk masuk ke server
sscn.bkn.go.id mengalami kesulitan. Kondisi ini pun disebabkan dengan downnya server milik Badan Kepegawaian Negara (BKN).

“Pelamar CPNS 2018 tidak hanya dari Kabupaten Sintang. Tetapi menyebar di seluruh Indonesia dengan tujuan yang sama di sscn.bkn.go.id. Kemungkinan besar servernya down atau mengalami gangguan secara teknis,” kata Palentinus.

Olehkarenanya, Palentinus menyarankan para  pelamar CPNS 2018 di Kabupaten Sintang agar memilih waktu yang tepat untuk masuk ke servernya BKN. Sebab, ada waktu-waktu tertentu dapat masuk ke servernya BKN.

“Antara jam 5-6 pagi kemungkinan besar dapat masuk. Tetapi, jaringan internet juga harus dalam keadaan stabil tanpa adanya gangguan,” ungkap Palentunus.

Kemudian, tambah Palentinus, apabila pelamar CPNS 2018 di Kabupaten Sintang masih tidak bisa masuk ke server dalam kurun waktu satu minggu kedepan. Maka pihaknya akan langsung berkoordinasi dengan BKN.

“Apakah waktu pendaftarannya kita minta tambah atau ada solusi lainya. Karena waktu pendaftaran CPNS 2018 tinggal dua minggu lagi,” ungkapnya.

Dari hasil pemantauan BKPSD, sejak hari pertama pendaftaran CPNS 2018 di buka hingga hari kedua. Baru ada 8 pelamar yang barhasil melakukan registrasi di server BKN.

“Hari pertama terpantau 3 pelamar. Sementara hari kedua ini ada 5 pelamar yang berhasil registrasi. Totalnya baru ada 8 pelamar,” katanya. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Melkianus Minta Desa Fokus Bangun ‘Good Governance’, Ekonomi dan Kesejahteraan Masyarakat

    Melkianus Minta Desa Fokus Bangun ‘Good Governance’, Ekonomi dan Kesejahteraan Masyarakat

    • calendar_month Sen, 20 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang mengalokasikan bantuan keuangan desa sebesar Rp120 miliar pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2023. Sedangkan dana bagi hasil sebesar Rp8,1 miliar dan alokasi dana desa atau DD sebesar Rp331,6 miliar. “Jadi, rata-rata tiap desa menerima sebesar Rp700 hingga 1 miliar lebih,” ungkap Wakil Bupati Sintang, Melkianus didampingi Sekda Sintang, […]

  • Zona Merah Meningkat, Bupati Minta Satgas Covid-19 Responsif!

    Zona Merah Meningkat, Bupati Minta Satgas Covid-19 Responsif!

    • calendar_month Rab, 4 Agu 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina meminta Satgas Penanganan Covid-19 menyikapi secara serius perkembangan peta zonasi risiko dari minggu ke minggu. Hal tersebut lantaran jumlah kecamatan yang masuk zona merah atau risiko tinggi meningkat menjadi 5 dari 9 kecamatan yang ada di wilayah yang dipimpinnya itu. “Ini harus disikapi secara serius. Mempawah masuk zona yang […]

  • Jadi Anggota Dewan Baru, Juni Komitmen Perjuangkan Infrastruktur Jalan

    Jadi Anggota Dewan Baru, Juni Komitmen Perjuangkan Infrastruktur Jalan

    • calendar_month Jum, 4 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Juni berkomitmen akan memperjuangan persoalan infrastruktur jalan di wilayah Kecamatan Kayan Hilir – Kecamatan Kayan Hulu. Duduk di kursi parlemen ini bukan tanpa alasan baginya. Sebab Juni ingin memperjuangkan harapan masyarakat yang diamanahkan kepadanya. Salah satunya, adalah infrastruktur jalan. Menurutnya, sebagian besar ruas jalan di […]

  • Kalbar Produsen Minyak Sawit Terbesar di Kalimantan

    Kalbar Produsen Minyak Sawit Terbesar di Kalimantan

    • calendar_month Rab, 7 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Mengagumkan. Dengan luasan sekitar 1.455.182 hektare kebun kelapa sawit, baik inti maupun plasma, Kalbar menjadi produsen minyak sawit terbesar di Kalimantan. “Sebagian besar dihasilkan petani kelapa sawit dan petani kecil yang memiliki sekitar 25 persen dari total luas lahan tertanam,” kata Direktur Kalimantan WWF-Indonesia, Irwan Gunawan, kemarin. Sejauh ini, kata Irwan, WWF dan […]

  • Kampung Sehat Merak Wujudkan Masyarakat Sehat dan Cerdas

    Kampung Sehat Merak Wujudkan Masyarakat Sehat dan Cerdas

    • calendar_month Sab, 17 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kampung Sehat Merak binaan Nasyiatul Aisyiyah di Gang Merak II Kelurahan Mariana Kecamatan Pontianak Kota diresmikan Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono. Dilaunchingnya Kampung Sehat Merak ini sekaligus dirangkaikan dengan kegiatan bakti sosial pembagian sembako bagi masyarakat sekitar serta layanan kesehatan gratis. Edi mengapresiasi inisiasi Nasyiatul Aisyiyah yang membentuk lingkungan itu menjadi Kampung […]

  • Bupati dan Ketua DPRD Mempawah Panen Raya Beras Merah dan Beras Hitam di Sadaniang

    Bupati dan Ketua DPRD Mempawah Panen Raya Beras Merah dan Beras Hitam di Sadaniang

    • calendar_month Sel, 3 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina dan Ketua DPRD Mempawah, H Ria Mulyadi melakukan Panen Raya Padi Beras Hitam dan Merah di Demplot Amawang, Kecamatan Sadaniang, Selasa (3/3/2020). Dalam kesempatan tersebut, Bupati Erlina menyatakan bahwa Kecamatan Sadaniang termasuk kawasan perdesaan prioritas nasional (KPPN). Sebab Sadaniang dinilai memiliki potensi besar di bidang pertanian. Buktinya, lanjut Bupati […]

expand_less