LensaKalbar – Setakat ini, 50 persen ekonomi masyarakat di Kabupaten Sintang bergerak di sektor pertanian dan perkebunan. Tak ayal usulan bantuan di dua sektor inipun diharapkan datang, guna menopang ekonomi masyarakat, khususnya bagi petani di kabupaten ini.
Hal inipun diungkapkan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Florensius Ronny usai memimpin jalannya Paripurna Penyampaian Hasil Reses Masa Persidangan ke 2 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tahun 2022, Kamis (30/6/2022).
“Jadi, selain infrastruktur dasar, masyarakat kita yang bergerak di sektor pertanian dan perkebunan juga berharap ada bantuan atau program dari pemerintah daerah melalui OPD terkait, sehingga dapat menopang ekonomi masyarakat, khususnya petani,” ungkap Flolresnsius Ronny.
Politisi Partai Nasional Demokrat (NasDem) ini berpendapat bahwasanya sektor pertanian dan perkebunan mampu menopang ekonomi masyarakat di Kabupaten Sintang. Hal inipun dibuktikannya ketika pemerintah daerah tengah dihadapkan dengan persoalan pandemi Covid-19, yang sampai saat ini belum berakhir, namun kondisinya melandai.
“Artinya, kedua sektor ini mampu membuat ekonomi masyarakat kita bertahan, meskipun dengan segala keterbatasan yang ada,” ujar Florensius Ronny.
Olehkarenanya, Florensius Ronny berharap pemerintah daerah dapat memperhatikan apa yang menjadi kebutuhan dan keinginan masyarakat, khususnya petani di kabupaten ini. Sebab lanjut dia, sektor pertanian dan perkebunan dinilainya mampu mendongkrak ekonomi masyarakat.
Harapan inipun disampaikannya berdasarkan hasil reses para anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang.
“Jadi, dari hasil reses kita rata-rata petani minta bantuan dan program dari pemerintah daerah agar dapat mengembangkan hasil pertanian dan perkebunan mereka,. Tentunya kita lembaga legislatif juga berharap pemerintah dapat memberikan perhatian khusus petani di kabupaten ini,” pungkas Florensius Ronny, wakil rakyat dari Dapil Kecamatan Kelam Permai – Kecamatan Dedai – Kecamatan Sungai Tebelian ini. (Dex)