Breaking News
light_mode

Sekda Sintang Beri Pandangan Rujukan Online

  • calendar_month Kam, 8 Okt 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kemudahan layanan yang diharapkan peserta JKN-KIS kini telah diberikan oleh BPJS Kesehatan dalam bentuk digitalisasi rujukan atau sistem rujukan online. Pada fase ini, diharapkan implementasi rujukan online dapat lebih baik dari sebelumnya dan tujuan untuk memudahkan dan memberikan kepastian layanan dapat dirasakan oleh pasien. Sistem rujukan online memberikan kepastian layanan kepada pasien serta mengurangi waktu tunggu antrean karena data tidak diinput ulang di rumah sakit.

Dalam rangka optimalisasi rujukan online ini pula, Sekretaris Daerah Sintang Yosepha Hasnah berharap tujuan dari implementasi rujukan online ini dapat memudahkan masyarakat dan mempersingkat waktu tunggu antrean, pelaksanaannya juga demikian, sehingga masyarakat dapat menikmati kemudahan rujukan dengan sistem online, karena selain untuk memudahkan peserta juga memberikan kepastian rujukan ke fasilitas kesehatan sesuai dengan kompetensi dan kebutuhan medis pasien.

“Dengan adanya sistem rujukan online, diharapkan mampu menjawab segala kebutuhan masyarakat yang ingin kemudahan dalam mengakses layanan kesehatan di berbagai fasilitas kesehatan. Diharapkan dengan adanya implementasi rujukan online ini, peserta akan mendapatkan kepastian rujukan ke fasilitas kesehatan sesuai dengan kompetensi dan kebutuhan medis pasien,” kata Yosepha.

Untuk implementasinya, kata Sekda, diperlukan dukungan dari berbagai pihak agar menyukseskan sistem rujukan online ini, sehingga dalam pelaksanaannya, bukan hanya BPJS Kesehatan sebagai penyelenggara Program JKN-KIS yang menyukseskan sistem rujukan online, tetapi fasilitas kesehatan juga berperan aktif sehingga seluruh pihak dapat menyukseskan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

“Tentunya kita sangat berharap rujukan online dapat berjalan dengan baik dengan kerjasama dan dukungan dari seluruh pihak, sehingga kemudahan layanan dapat dirasakan oleh pasien. Digitalisasi rujukan juga diharapkan dapat memberikan kepastian layanan, karena pasien akan dirujuk ke rumah sakit sesuai dengan jarak, kompetensi dan kapasitas yang disesuaikan dengan kebutuhan medis pasien,” kata Yosepha.

Selain itu, Yosepha mengajak masyarakat sadar akan pentingnya menjadi peserta JKN-KIS, karena jaminan sosial kesehatan yang dimiliki akan menjamin kesejahteraan bagi banyak keluarga, khususnya jaminan bagi kesehatan, karena dengan kesehatan yang terjamin dan terpelihara masyarakat dapat memelihara juga kondisi ekonominya.

“Semangat gotong-royong juga harus ditumbuhkan, yang sehat tetap rutin membayar, begitu pula dengan yang sakit, jadi semua tertolong apabila sedang membutuhkan,” pungkas Yosepha. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sekda Harap Program BPJS Ketenagakerjaan Sasar Guru Honorer, Nelayan dan Petani

    Sekda Harap Program BPJS Ketenagakerjaan Sasar Guru Honorer, Nelayan dan Petani

    • calendar_month Sel, 28 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah, Ismail menerima audiensi BPJS Ketenagakerjaan Cabang Pontianak, di ruang kerjanya, Selasa (28/6/2022). Audiensi tersebut dalam rangka membangun koordinasi dan mempererat sinergitas antara Pemerintah Kabupaten Mempawah dan BPJS Ketenagakerjaan. Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Pontianak, Ryan Gustaviana menyebutkan pertemuan yang dilakukan selain untuk mempererat sinergitas juga untuk memberikan apresiasi kepada Pemkab […]

  • Berbagi Pengalaman Kampanye, Sutarmidji: Peserta Pemilu Jangan Gubris Informasi Miring

    Berbagi Pengalaman Kampanye, Sutarmidji: Peserta Pemilu Jangan Gubris Informasi Miring

    • calendar_month Ming, 23 Sep 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Selama tahapan kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 harus berlangsung dengan aman dan damai. Hal tersebut ditegaskan langsung oleh Gubernur Kalbar, H Sutarmidji, Minggu (23/09/2019) saat deklarasi kampanye damai pemilu 2019, di taman alun-alun Kapuas. “Saya sangat berharap selama kampanye berlangsung, situasi dan kondisi di Provinsi Kalbar berjalan dengan  aman dan damai. Begitu juga […]

  • Pj Bupati Buka Lomba Sekolah Sehat dan Sekretariat TP UKS/M Kecamatan

    Pj Bupati Buka Lomba Sekolah Sehat dan Sekretariat TP UKS/M Kecamatan

    • calendar_month Sen, 22 Jul 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri dan membuka Perlombaan Sekolah Sehat dan Lomba Sekretariat TP UKS/M Kecamatan Tahun 2024 di Aula SMK Negeri 1 Mempawah, Senin (22/7/2024). Pej Bupati Ismail mengatakan, bahwa kegiatan lomba sekolah sehat tidak hanya sekedar ajang perlombaan tetapi juga merupakan wujud nyata dari komitmen bersama dalam menjaga kesehatan dan […]

  • Tingkatkan Iman, Ketaqwaan dan Tebar Kebaikan

    Tingkatkan Iman, Ketaqwaan dan Tebar Kebaikan

    • calendar_month Ming, 26 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bulan Ramadan merupakan bulan yang penuh berkah dan dinantikan oleh umat Islam. Bulan yang datangnya hanya sekali dalam setahun merupakan bulan yang penuh keistimewaan karena amal ibadah yang dilakukan akan dilipatgandakan oleh Allah, SWT. Demikian yang disampaikan Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono pada rangkaian Safari Ramadan di Masjid Al Muhtadin Untan, Minggu […]

  • Sekda Ismail Monitoring Stok dan Harga Sembako Jelang Idul Fitri 1444 H

    Sekda Ismail Monitoring Stok dan Harga Sembako Jelang Idul Fitri 1444 H

    • calendar_month Kam, 13 Apr 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah melakukan monitoring terkait ketersediaan kebutuhan bahan pokok atau sembako menjelang Idul Fitri 1444 H di sejumlah pasar Mempawah dan Sungai Pinyuh, Kamis (13/4/2023). Monitoring sembako ini dipimpin Sekda Mempawah, Ismail didampingi Asisten Ekbang dan Kesra, Rohmat Efendy, Kadis Perindagnaker Mempawah, Johana Sari Margiani, Kepala BPBD Agit Sugiarto, Kepala Bappeda, Amy […]

  • Erlina: Jalankan Operasi Yustisi dengan Humanis

    Erlina: Jalankan Operasi Yustisi dengan Humanis

    • calendar_month Sel, 29 Sep 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina kembali mengingatkan jajarannya agar tetap bersikap humanis dalam menjalankan operasi yustisi protokol kesehatan. “Ya, Satpol PP sebagai garda terdepan. Untuk itu, saya minta agar selalu menjunjung tinggi nilai etika dan kesopanan dalam pelaksanaan operasi yustisi di lapangan. Berbicara lah dengan baik dan jangan keluarkan kalimat-kalimat yang kasar,” pinta Bupati. […]

expand_less