Breaking News
light_mode

Segera Optimalkan 10 Program Pokok PKK

  • calendar_month Sen, 30 Okt 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kecamatan se-Kabupaten Sintang diharapkan segera mengoptimalkan pelaksanaan 10 Program Pokok PKK dengan bekerja sama secara lintas sektoral.

“Untuk itu TP-PKK harus terus berkonsolidasi secdara internal untuk penguatan SDM (Sumber Daya Manusia), pengurus, budaya dan sistem organisasi,” kata Henri Harapan, Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang), Sekretariat Daerah (Setda) Sintang, ketika memewakil Bupati Jarot Winarno
membuka Rapat Konsultasi TP-PKK Kecamatan se-Kabupaten Sintang, di Balai Ruai, Kompleks Rumah Jabatan Bupati Sintang, Senin (30/10).

Henri menyebutkan, rapat konsultasi ini menjadi bagian dari proses evaluasi dalam organisasi. Dari proses ini, pemerintah mengharapkan TP-PKK di lingkungan Kabupaten Sintang, dapat mengetahui perkembangan pekerjaan, kesesuaian realisasi dan perencanaan, dan menggunakna hasil evaluasi untuk membuat rencana baru yang lebih sesuai dengan situasi dan arah serta tujuan organisasi.

“Kita semua belajar menyelenggarakan tata kelola organisasi yang baik dan bersih. Ibu-ibu PKK sebagai mitra pemerintah, harus mampu mewujudkan masyarakat Sintang yang cerdas, sehat, maju, religius dan sejahtera,” tutur Henri.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang juga, kata Henri, meminta ibu-ibu PKK untuk memperhatikan anak-anak mereka di rumah secara lebih baik, agar terhindar dari pengaruh buruk globalisasi seperti gadget dan Narkoba.

“Pengurus PKK se-Kabupaten Sintang diharapkan untuk terus meningkatkan kapasitas diri dalam menjalankan perannya di rumah dan di organisasi,” jelas Henri.

Di tempat yang sama, Ketua Panitia Rapat Konsultasi TP-PKK Kecamatan se-Kabupaten Sintang tersebut, Siti Masitah mengatakan, kegiatan ini sebagai tindaklanjut dari rapat serupa di tingkat Provinsi Kalbar pada 6 Oktober lalu.

Kegiatan Rapat Konsultasi TP-PKK Kecamatan se – Kabupaten Sintang 2017 ini, tambah dia, mengusung tema “Kita Laksankan Konsolidasi Program sebagai Sarana Mewujudkan Akselerasi Program
PKK”.

“Tahun ini, pesertanya terdiri atas 42 orang, terdiri atas ketua dan sekretaris TP-PKK kecamatan se-Kabupaten sintang dan para pengurus TP-PKK Kabupaten Sintang lainnya,” ungkap Masitah.

Sementara itu, Magdalena Ukis yang mewakili Ketua TP-PKK Rosinta Askiman menyampaikan, kegiatan ini seyogianya digunakan menyampaikan informasi-informasi, sesuai situasi dan kondisi yang berkembang di masyarakat. Informasi tersebut dituangkan dalam program kerja di setiap tingkatan kepengurusan PKK.

“TP-PKK hendaknya perlu menginformasikan, mengkomunikasikan dan mengkonsultasikan rencana kerja kepada pemerintah melalui perangkat daerah terkait,” kata Magdalena.

Menurutnya, hal tersebut perlu dilakukan agar rencana kerja TP-PKK menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari dokumen perencanaan pembangunan Kabupaten Sintang. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PPTD Beramal ke Kalbar

    PPTD Beramal ke Kalbar

    • calendar_month Sen, 21 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalbar, H Sutarmidji menerima kunjungan Persatuan Perkhidmatan Tadbir dan Diplomatik (PPTD) Malaysia di Provinsi Kalbar, Selasa (21/10/2019). Selain berbincang diruang kerja Gubernur Kalbar, rombongan PPTD juga berkesempatan mengunjungi data Analytic Room. Kunjugan PPTD ini sebagai bentuk silaturahmi dengan Pemprov Kalbar dan sekaligus menyerahkan bantuan kepada Yayasan Mujahidin yang diperuntukan 150 keluarga miskin, […]

  • Tahun ini, DPRKP Pastikan Belasan Rumah Tak Layak Huni Selesai Direhab
    OPD

    Tahun ini, DPRKP Pastikan Belasan Rumah Tak Layak Huni Selesai Direhab

    • calendar_month Sen, 28 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) Kabupaten Sintang, Hendrikus memastikan bahwa tahun ini pemerintah daerah telah mengalokasikan anggaran untuk program Bedah Rumah Tak Layak Huni (BRTLH) di Kabupaten Sintang. “Untuk tahun 2024, ada belasan rumah tak layak huni yang kita perbaiki melalui program bedah rumah itu,” kata Hendrikus ketika ditemui sejumlah […]

  • Lewat Rumah Kopi, Bupati Jarot Kenalkan Bukit Kelam Kepada Slank

    Lewat Rumah Kopi, Bupati Jarot Kenalkan Bukit Kelam Kepada Slank

    • calendar_month Ming, 2 Des 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketika memijakan kakinya di Bumi Senentang. Grup band legendaris “Slank” pun bersilaturahmi di Rumah Kopi Bupati Sintang, Minggu (2/12/2018). Kedatangannya disambut langsung oleh Bupati Sintang, Jarot Winarno. Diskusi antara musisi dan pejabat politik itupun terasa hangat. Apalagi, saat orang nomor satu di Bumi Senentang itu, memperkenalkan Bukit Kelam sebagai destinasi wisata Kabupaten Sintang. […]

  • Mempawah Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan

    Mempawah Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan

    • calendar_month Sab, 9 Nov 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Sabtu (9/11/2024). Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Mempawah, Ismail bertindak sebagai Inspektur Upacara. Pj Bupati Ismail yang dalam kesempatan tersebut membacakan sambutan Menteri Sosial Republik Indonesia menyampaikan tema Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 adalah “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu” […]

  • RPJMD 2020-2024, Pontianak Fokus Pembangunan Infrastruktur

    RPJMD 2020-2024, Pontianak Fokus Pembangunan Infrastruktur

    • calendar_month Rab, 12 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyebut, ada beberapa program unggulan yang menjadi fokus Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak. Diantaranya adalah infrastruktur transportasi, infrastruktur kawasan waterfront city, jalan lingkungan, drainase lingkungan, air bersih, sanitasi serta masalah persampahan. Ihwal tersebut diungkapkannya saat penyampaian Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota […]

  • Wabup Pagi Bangga Ponpes di Bumi Galaherang Bertambah

    Wabup Pagi Bangga Ponpes di Bumi Galaherang Bertambah

    • calendar_month Sel, 21 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Jumlah Pondok Pesanteren di Kabupaten Mempawah bertambah dengan hadirnya Pondok Pesantren Kyai Haji Muhammad Said di Desa Sungai Rasau, Kecamatan Sungai Pinyuh. Kebanggaan atas bertambahnya jumlah Ponpes di Bumi Galaherang diungkapkan Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi ketika menghadiri peresmian Pondok Pesantren Kyai Haji Muhammad Said di Desa Sungai Rasau, Kecamatan Sungai Pinyuh, […]

expand_less