Breaking News
light_mode

Satpol PP Dituntut Tingkatkan Kapasitas

  • calendar_month Kam, 3 Agu 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Mengingat keberadaannya yang sangat strategis, personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sintang dituntut untuk meningkatkan kapasitasnya, baik secara  individu, kelompok maupun institusi.

“Berdasarkan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, keberadaan Satpol sangatlah strategis,” kata Abdul Syufriadi, Asisten Pemerintahan Sekretariat Daerah (Setda) Sintang,ketika Orientasi Satpol PP, di Aula Hotel Bagoes Sintang, Rabu (2/8).

Sangat strategis, jelas Syufriadi, karena  urusan wajib pemerintah berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi Satpol PP, yakni tentang pelayanan, ketentraman, ketertiban umum dan perlindungan masyarakat. “Satpol PP melaksanakan urusan pemerintah yang berkaitan dengan pelayanan dasar kepada masyarakat,” ujarnya.

Berkaitan dengan perannya itulah, personel Satpol PP dituntut untuk meningkatkan kualitasnya. Lantaran saat ini, penyelenggaraan pemerintahan sedang menghadapi berbagai isu strategis dan harus dapat menjawab tantangan dan isu melalui peningkatan kualitas sumber daya manusia yang dimiliki.

“Di antaranya kualitas dan kecepatan pelayanan publik, tatakelola pemerintah yang transparan dan akuntabel serta bebas dari praktik korupsi dan penyalahgunaan wewenang,” kata Syufriadi.

Menurut Syufriadi, terwujudnya kondisi daerah yang kondusif dengan segala peraturan daerah atau keputusan kepala daerah, dapat ditaati dan dijalankan sebagaimana mestinya.

“Untuk menampilkan performa profesional, khususnya dalam menghadapi perkembangan keadaan dan tantangan global, maka segenap aparat Satpol PP diharapkan menjadi aparat yang handal dan mempunyai pemikiran yang jernih, kesehatan dan kemampuan fisik yang prima untuk menunjang keberhasilan tugas-tugas di lapangan,” papar Syufriadi.

Hal tersebut, tambah dia, penting dilakukan sebagai usaha preventif, agar masyarakat sadar hukum, sekaligus paham akan arti ketentraman masyarakat dan ketertiban umum.

Syufriadi berharap seluruh personel Satpol PP terus menumbuhkembangkan wawasan, pengetahuan dan keterampilan serta performance-nya. “Sehingga dapat menjadi sosok Satpol PP yang berkualitas, berwibawa dan humanis,” jelasnya.

Di tempat yang sama, Ketua Panitia  Pelaksanaan Orientasi Satpol PP, FX Murniyanto mengatakan, orientasi ini untuk meningkatkan kualitas sumber daya aparatur di jajaran Satpol PP agar lebih profesional dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya.

“Kegiatan ini juga agar semakin memantapkan pedoman, arah dan kewenangan yang jelas dan sinergis dengan  instansi terkait, agar terjalin mekanisme operasional yang efektif dalam mewujudkan situasi yang kondusif. Sehingga akan terjalin rasa kebersamaan dan  mewujudkan pola pikir yang baik dalam penyeleggaraan tugas-tugas pemerintahan,” papar Murniyanto.

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dewan Ingatkan Dinkes Benahi Tenaga Kesehatan di Puskesmas

    Dewan Ingatkan Dinkes Benahi Tenaga Kesehatan di Puskesmas

    • calendar_month Jum, 11 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Sebastian Jaba meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) agar melengkapi fasilitas Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di setiap desa dan kecamatan. Kurangnya fasilitas di puskesmas, menurut Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), kerap menjadi keluhan masyarakat yang berobat, hal tersebut merupakan permasalahan […]

  • Tahap Pertama, 7 Ton Beras untuk Warga Kurang Mampu di Desa Penibung

    Tahap Pertama, 7 Ton Beras untuk Warga Kurang Mampu di Desa Penibung

    • calendar_month Sen, 30 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah telah menerima bantuan sebanyak 7 ton beras dari Pemerintah Provinsi Kalbar untuk 26.689 warga kurang mampu atau miskin di kabupaten itu. Bantuan tahap pertama tersebut, rencananya akan disalurkan ke Desa Penibung, Kecamatan Mempawah Hilir. “Tahap pertama kita berikan untuk keluarga miskin di Desa Penibung,” ungkap Kepala Bidang Sosial, di Dinas […]

  • Berhasil Turunkan Stunting, Pontianak Raih Penghargaan dari Gubernur Kalbar

    Berhasil Turunkan Stunting, Pontianak Raih Penghargaan dari Gubernur Kalbar

    • calendar_month Sel, 21 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Keberhasilan Kota Pontianak menurunkan angka stunting secara signifikan menuai penghargaan dari Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji. Betapa tidak, awal tahun 2021 semasa pandemi masih melanda, angka stunting di Kota Pontianak masih 24,4 persen. Kemudian di tahun 2022, angka stunting berhasil diturunkan sebanyak 4,7 persen, sehingga menjadi 19,7 persen. Penghargaan diserahkan oleh Wakil Gubernur […]

  • 4.000 MBR Terima Hibah Sambungan PDAM

    4.000 MBR Terima Hibah Sambungan PDAM

    • calendar_month Kam, 23 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 4.000 sambungan air PDAM akan disalurkan bagi warga Kota Pontianak secara gratis. Pemasangan fasilitas air bersih secara cuma-cuma tersebut diperuntukkan bagi warga Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) melalui program hibah air minum perkotaan yang bersumber dari APBN tahun 2019. “Mereka yang menerima hibah ini adalah yang berpenghasilan rendah dan masuk dalam kategori tidak […]

  • Gandeng Bank Kalbar, Pemkab Landak Segera Terapkan SP2D Online

    Gandeng Bank Kalbar, Pemkab Landak Segera Terapkan SP2D Online

    • calendar_month Jum, 24 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Landak rencananya akan segera menerapkan pengurusan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) secara online yang terintegrasi dengan Bank Kalbar. Untuk itu sebelum diimplementasikannya SP2D online ini, Pemerintah Kabupaten Landak bersama dengan pihak Bank Kalbar telah melakukan rapat koordinasi yang di gelar di Gedung Bank Kalbar cabang Ngabang, Jum’at (24/7/2020). Perwakilan dari pemerintah […]

  • Midji: Perkebunan Sawit Harus Sejahterakan Ekonomi Masyarkat

    Midji: Perkebunan Sawit Harus Sejahterakan Ekonomi Masyarkat

    • calendar_month Rab, 20 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengajak para perusahaan dan stakeholder di bidang kelapa sawit untuk lebih intensif memperhatikan masyarakat di daerah perkebunan agar lebih sejahtera. Sebab dinilainya dapat  mendongkrak perekonomian masyarakat setempat. “Saya berharap kedepan desa yang sangat tertinggal di sekitar perkebunan kelapa sawit untuk diubah desanya tersebut, minimal desa maju. Tidak juga perusahaan kelapa […]

expand_less