Breaking News
light_mode

Sambut Tahun Baru Islam 1441 H, Sintang Gelar Lomba Pawai Obor

  • calendar_month Ming, 1 Sep 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – 640 warga Sintang turun ke jalan untuk mengikuti lomba pawai obor. Hal itu dilakukan untuk memeriahkan malam Tahun Baru Islam 1441 Hijriah atau 1 Muharam.

Pesertanya dari masing-masing perwakilan sekolah SMPN, MTs, MA, SMA/SMK, Remaja Masjid, dan Ibu-ibu Majelis Taklim di lingkungan  masjid Kota Sintang.

Bupati Sintang, Jarot Winarno melepas peserta pawai obor dari depan Pendopo Bupati Sintang, Sabtu (31/8/2019) malam.

Bupati Jarot dalam sambutannya mengatakan bahwa Tahun Baru Islam 1441 Hijriah merupakan momentum kita semua untuk introspeksi diri agar bisa lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya.

“Inilah hikmah utama yang dapat kita rayakan pada malam ini. Mungkin di berbagai tempat juga melakukan hal yang serupa seperti pawai obor, suroan, pawai benda-benda keraton, dan bahkan ada yang menggelar doa akhir dan awal tahun,” ujar Bupati Jarot.

Menurut Jarot, ada satu hal penting yang dapat di petik pada peringatan tahun baru islam tahun ini. Dimana ditetapkannya awal  penanggalan islam pada zamannya Halifah Umar Bin Khatab. Kemudian, mulai dipilihnya awal tahun ini menandai hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Mekah ke Madinah. Selanjutnya di Madinah didirikannya pemerintahan Islam yang Rahmatan Niralamin yang mengayomi seluruh masyarakat  dari berbagai suku  dan komponen bangsa yang ada.

“Jadi, peringatan hari besar islam ini, mengenang peristiwa tersebut , membiasakan kita  mempergunakan  penanggalan muslim dan  yang terpenting adalah Islam yang Rahmatan Niralamin,” katanya.

Di tempat yang sama,  Ketua Panitia Pelaksana Lomba Pawai Obor, H Anang Nurkholis mengatakan, bahwa lomba pawai obor ini salah satu sarana siar Islam dalam rangka memasuki  Tahun Baru Islam 1441 Hijriah. Momentum inipun diharapkannya dapat memperkuat ukuwah Islamiah masyarakat Sintang dan memperkuat silaturahmi antar umat beragama lainnya.

Menurutnya, lomba pawai obor ini di ikuti sebanyak 34 regu. Satu regunya di isi 21 orang. Sehingga total keseluruhan pesertanya ada 640 orang.

“Ini kita laksanakan sebagai bentuk menyambut Tahun Baru Islam 1441 Hijriah. Alhamdulillah pesertanya cukup antusias sekali,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkab Mempawah Berkurban 12 Sapi

    Pemkab Mempawah Berkurban 12 Sapi

    • calendar_month Rab, 29 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pada pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Mempawah berkurban 12 ekor sapi. Penyerahan hewan kurban dilakukan secara simbolis oleh Bupati Mempawah, Hj Erlina didampingi Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi  di halaman Kantor Bupati Mempawah, Rabu (29/7/2020). Adapun yang menerima bantuan sapi kurban dari Pemerintah Kabupaten Mempawah, sebagai berikut: Masjid […]

  • Gamblang, Nikodimus Beberkan Kronologis Penunjukannya Sebagai Wakil Ketua DPRD Sintang

    Gamblang, Nikodimus Beberkan Kronologis Penunjukannya Sebagai Wakil Ketua DPRD Sintang

    • calendar_month Sab, 30 Nov 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setelah lama berdiam diri. Akhrinya Nikodimus angkat bicara soal kisruh internal Partai Hanura dalam menetapkan nama unsur pimpinan DPRD dari fraksi Partai Hanura. Nikodimus dengan gambalangnya membeberkan kronologis penunjukan namanya sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sintang periode 2019-2024. Pertama – tama, kata Nikodimus, DPC Hanura Sintang mengusulkan tiga nama kepada DPD Partai Hanura […]

  • Rampung 100 Persen, Rumah Melayu Mempawah jadi Simbol Pemersatu Etnis dan Budaya

    Rampung 100 Persen, Rumah Melayu Mempawah jadi Simbol Pemersatu Etnis dan Budaya

    • calendar_month Sel, 4 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rumah Budaya Melayu (RBM). Rasanya tak asing lagi bagi masyarakat Kabupaten Mempawah. Bangunan yang berdiri kokoh dan indah ini tepat berhadapan langsung dengan Masjid Agung Al Falah. Ornamen bangunan ini merupakan perpaduan dari ornamen berbagai keraton yang ada di Kalimantan Barat. Keindahan kawasan Rumah Budaya Melayu semakin elok dengan adanya taman yang dapat […]

  • Pentingnya Literasi Digital

    Pentingnya Literasi Digital

    • calendar_month Rab, 16 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyebut, di era digital sekarang ini sudah saatnya setiap orang membekali diri dengan literasi digital yang mumpuni. Keterampilan tersebut, menurutnya, amat urgensi terutama pada zaman modern seperti sekarang. “Literasi digital harus terus berlanjut karena perubahan sekarang begitu cepat seiring dengan perkembangan teknologi digital,” ujarnya usai meresmikan Festival […]

  • Harus Benar-benar Teliti Sebelum Kabulkan Permohonan Pindah Tugas

    Harus Benar-benar Teliti Sebelum Kabulkan Permohonan Pindah Tugas

    • calendar_month Sen, 30 Apr 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Kepegawaian dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sintang, harus benar-benar teliti sebelum mengabulkan permohonan pindah tugas Aparatur Sipil Negara (ASN) di pedalaman. “Cek sebenarnya alasan kepindahan tersebut dan kembali dilihat, apa memang layak ASN tersebut dipindahtugaskan,” kata Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Kusnadi, ditemui di ruang kerjanya, Senin (30/4). Dia mengingatkan, tenaga […]

  • Pohon “Tekoma” Viral di Pontianak

    Pohon “Tekoma” Viral di Pontianak

    • calendar_month Rab, 24 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pohon tekoma atau tabebuya dengan bunganya berwarna merah muda menghiasi beberapa ruas jalan di Kota Pontianak. Pepohonan ini kian mempercantik kota berjuluk Khatulistiwa ini. Kegemaran Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menanam pohon dalam setiap kesempatan membuahkan hasil yang dapat dinikmati semua orang. Pohon-pohon itu menjadi viral kala akun instagram pribadi Wali Kota […]

expand_less