Breaking News
light_mode

Sambut HUT Mempawah ke-64, DiskesPPKB Gelar Sunatan Massal di Jongkat

  • calendar_month Kam, 22 Jun 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Mempawah yang ke-64, Pemerintah Kabupaten Mempawah melalui Dinas Kesehatan PPKB melaksanakan berbagai bakti sosial, salah satunya adalah yaitu sunatan massal, Kamis (22/6/2023).

Kegiatan yang dilaksanakan di Jungkat Resort, Kecamatan Jongkat tersevut, diikuti sebanyak 112 anak yang berasal dari 5 desa se-Kecamatan Jongkat.

Bupati Mempawah, Hj Erlina meninjau langsung pelaksanaan sunatan massal ke lokasi kegiatan. Ia mengapresiasi Dinas Kesehatan PPKB yang telah melaksanakan program ini untuk memeriahkan rangkaian HUT Kabupaten Mempawah ke-64.

“Nantinya kegiatan seperti ini akan dilaksanakan kembali agar anak-anak yang belum disunat bisa terbantu,” ujar Bupati Erlina.

Bupati Erlina melanjutkan bahwa Pemerintah Kabupaten Mempawah telah menyusun program yang mana nantinya pemerintah daerah dengan OPD terkait akan terjun langsung ke seluruh desa di Kabupaten Mempawah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, baik itu di bidang kesehatan, kependudukan dan bidang-bidang lainnya.

“Nanti tidak hanya audiensi dengan masyarakat tetapi turun langsung memberikan pelayanan ke desa. Mohon doa dan dukungan dari bapak ibu sekalian, mudah-mudahan ini dapat terlaksana,” kata Bupati Erlina.

Bupati Erlina yang juga Ketua PMI Kabupaten Mempawah menyerahkan bantuan dan bingkisan kepada anak-anak yang melakukan khitan.

Turut hadir, Camat Jongkat Reno Prawira beserta jajaran Forkopimcam Kecamatan Jongkat. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Investasi Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi

    Investasi Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi

    • calendar_month Sen, 6 Nov 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Nikodemus mendukung investasi dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di Kabupaten Sintang. Kata Nikodemus, peran penting investasi sebagai pendorong lapangan kerja, peningkatan pendapatan masyarakat, dan kesejahteraan yang merata. “Dalam pandangannya, investasi bukan hanya menguntungkan investor dan pemerintah, tetapi juga menjadi kunci kemajuan yang berkelanjutan bagi […]

  • Gelar Aksi Damai, Honorer Tutuntut Hak dan Nasibnya Diperhatikan

    Gelar Aksi Damai, Honorer Tutuntut Hak dan Nasibnya Diperhatikan

    • calendar_month Jum, 18 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ratusan tenaga honorer yang tergabung dalam Forum Komunikasi Honorer (FKH) Sintang menggelar aksi damai di Halaman Kantor Bupati Sintang, Jumat (18/11/2022). Mereka mendesak pemerintah daerah agar memperhatikan sejumlah hak dan nasib mereka pasca pandemi Covid-19. Wakil Bupati Sintang, Melkianus mengatakan bahwa pemerintah daerah sangat mengapresiasi dan peduli dengan aksi damai yang dilakukan tenaga […]

  • Yakobus Kumis Tetapkan 9 Maret Hari “Peladang Nasional”

    Yakobus Kumis Tetapkan 9 Maret Hari “Peladang Nasional”

    • calendar_month Sen, 9 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Majelis Adat Dayak Nasional (MADN), Yakobus Kumis menyatakan bahwa mulai tanggal 9 Maret 2020 sebagai hari “Peladang Nasional”. “Jadi hari ini, tanggal 9 Maret 2020 akan menjadi hari Peladang Nasional,” ucap Yokobus Kumis, Senin (9/3/2020). 9 Maret 2020, kata Yolobus, telah dipukul “Gong Kemerdekaan dan Kebebasan” bagi peladang. Dimana, majelis hakim Pengadilan […]

  • Edi Motivasi Pasien Covid-19

    Edi Motivasi Pasien Covid-19

    • calendar_month Sen, 20 Apr 2020
    • 0Komentar

    LansaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengunjungi Rusunawa Nipah Kuning sebagai rumah karantina pasien positif Covid-19, Kamis (30/4/2020). Dengan membawa buah-buahan untuk diberikan kepada 11 pasien yang diisolasi, Edi sempat berkomunikasi dengan satu diantaranya melalui video call Whatsapp dari halaman depan Rusunawa. Kedatangannya ke Rusunawa tersebut untuk memotivasi mereka yang dikarantina agar cepat […]

  • Polisi Ringkus Dua Pemuda Maling Radiator Mobil

    Polisi Ringkus Dua Pemuda Maling Radiator Mobil

    • calendar_month Rab, 2 Mar 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Polsek Sungai Pinyuh berhasil meringkus dua pelaku pencurian spare part radiator mobil truk di Bengkel Niaga Motor, Desa Sungai Purun Kecil, Sungai Pinyuh, Selasa (1/3/2022) sekitar pukul 16.00. Salah satu pelaku pencurian merupakan residivis yang baru lima bulan lalu keluar penjara. Kapolsek Sungai Pinyuh, AKP Rismanto Ginting melalui Panit II Reskrim Polsek Sungai […]

  • Pengelolaan DD dan ADD Harus Patuhi Aturan

    Pengelolaan DD dan ADD Harus Patuhi Aturan

    • calendar_month Kam, 26 Okt 2017
    • 1Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Desa dituntut untuk melakukan pengelolaan Dana Desa (DD) secara efektif serta mematuhi segala peraturan perundang-undangan yang berlaku. Anggota DPRD Sintang, Kusnadi mengharapkan, Pemerintah Desa harus bisa memaksimalkan penggunaan Dana Desa secara efektif, dalam melakukan berbagai program pembangunan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “ Dana yang dikelola Pemerintah Desa lebih dari Rp1 […]

expand_less