Breaking News
light_mode

Sambut Hari Bhayangkara, Kapolres Sintang Ikut Donorkan Darahnya

  • calendar_month Kam, 27 Jun 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sebagai anggota Polri harus mampu memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat dalam bentuk apapun. Termasuk mendonorkan darah.

Ihwal itupun dilakukan Kapolres Sintang, AKBP Adhe Hariadi, dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke 73, di Aula Mapolres Sintang,  Kamis (27/6/2019.

Tampak Ketua Bhyangakari Cabang Sintang Ny. Indrie Adhe Hariadi mendampingi AKBP Adhe Hariadi saat proses pendonoran berlangsung.

Kapolres Sintang, AKBP Adhe Hariadi mengatakan bahwa aksi donor darah yang dilakukan jajaran Polres Sintang ini sebagai bentuk partisipasi sosialnya kepada yang membutuhkan darah.

“Selain dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke 73. Saya yakin ini bagian penting dari pelayanan masyarakat,” kata Kapolres Sintang.

Kemudian, Kapolres mengaku bangga atas antusias personelnya dan TNI pada kegiatan tersebut. Karena itu, diharapkannya kegiatan yang dapat membangun rasa kebersamaan tersebut dapat dilaksanakan secara rutin.

“Kita harap Polres Sintang bisa menjadi salah satu institusi penyumbang darah di Kabupaten Sintang untuk membantu PMI memenuhi kebutuhan stok darahnya,” ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, Polres Sintang bekerjasama dengan RSUD Ade M Djoen Sintang dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sintang.

Pada kesempatan itu, hadir juga seluruh pejabat utama Polres Sintang, PJU, para Perwira Polres Sintang, Pengurus Bhayangkari Cabang Sintang, Anggota Polres Sintang, Anggota Korem 121/Abw Sintang, Anggota Kodim 1205 Sintang, dan Anggota Batalyon 642/Kapuas. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sektor Pertanian dan Perkebunan Menopang Ekonomi Rakyat

    Sektor Pertanian dan Perkebunan Menopang Ekonomi Rakyat

    • calendar_month Jum, 1 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setakat ini, 50 persen ekonomi masyarakat di Kabupaten Sintang bergerak di sektor pertanian dan perkebunan. Tak ayal usulan bantuan di dua sektor inipun diharapkan datang, guna menopang ekonomi masyarakat, khususnya bagi petani di kabupaten ini. Hal inipun diungkapkan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Florensius Ronny usai memimpin jalannya Paripurna Penyampaian […]

  • Petakan Potensi Kerawanan Pilkades Serentak
    OPD

    Petakan Potensi Kerawanan Pilkades Serentak

    • calendar_month Kam, 10 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang meminta eksekutif mewasdapai potensi kerusuhan yang bisa terjadi dalam pemilihan kepala desa (kades) serentak pada 7 Juli 2021 mendatang. Kedekatan fisik dan emosional kandidat membuat potensi gesekan antar pendukung pilkades lebih besar dibanding pemilihan legislatif, pemilihan kepala daerah (Pilkada). “Ini harus diwaspadai dan dipantau sejak dini […]

  • Tahun Baru, Semangat Baru! Pj Bupati Ismail Gaungkan Optimisme 2025 dalam Apel Gabungan

    Tahun Baru, Semangat Baru! Pj Bupati Ismail Gaungkan Optimisme 2025 dalam Apel Gabungan

    • calendar_month Kam, 2 Jan 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kamis pagi (02/01/2025), langit cerah di atas halaman Kantor Bupati Mempawah seolah menyambut semangat baru yang terpancar dari wajah ratusan ASN dan Kepala OPD yang berkumpul dalam Apel Gabungan Awal Tahun. Dengan penuh khidmat, mereka berdiri tegap mendengarkan arahan dari Penjabat (Pj) Bupati Ismail, yang tampil sebagai Inspektur Upacara. Dalam pidatonya, Pj Bupati […]

  • Edi Tekankan OPD Tangani Dampak Sosial Akibat Covid-19

    Edi Tekankan OPD Tangani Dampak Sosial Akibat Covid-19

    • calendar_month Sen, 23 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menyikapi kondisi saat ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melakukan beberapa langkah kebijakan dalam upaya penanganan virus corona (Covid-19). Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menggelar rapat koordinasi bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) melalui teleconference (online). “Hari ini saya memimpin rapat teleconference di rumah dinas dengan memanfaatkan aplikasi yang terhubung langsung dengan beberapa kepala […]

  • Ironis, Pemukiman Penduduk Berstatus Kawasan Hutan

    Ironis, Pemukiman Penduduk Berstatus Kawasan Hutan

    • calendar_month Rab, 9 Mei 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemukiman penduduk di beberapa desa di Kecamatan Ambalau, Kabupaten Sintang, berstatus kawasan hutan. Akibatnya, bercocok tanam di tanah sendiri pun menjadi suatu pelanggaran hukum. “Bagaimana masyarakat bisa sejahtera, jika tidak boleh bercocok tanam di lahannya sendiri,” kata Wakil Ketua DPRD Sintang, Sandan, kemarin. Penetapan kawasan hutan di Kecamatan Ambalau yang dilakukan Pemerintah Pusat […]

  • Ketua Dewan Ingatkan Kepala BPD dan Kasi Pemerintahan Jalankan Tugas dengan Baik

    Ketua Dewan Ingatkan Kepala BPD dan Kasi Pemerintahan Jalankan Tugas dengan Baik

    • calendar_month Sen, 23 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dihadapan Kepala Desa (Kades), BPBD, dan Kasi Pemerintahan se- Kabupaten Sintang, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sintang, Florensius Ronny mensosialisasi Peraturan Bupati Sintang Nomor 24 Tahun 2023 di Aula Bank Kalbar Cabang Sintang, Senin, (23/10/2023). Pada kesempatan tersebut, Florensius Ronny mengingatkan para peserta untuk menjalankan tugas dan tanggungjawab dengan disiplin. “Kami minta […]

expand_less