Breaking News
light_mode

Sah, APBD Sintang 2018 Rp1,8 T

  • calendar_month Jum, 1 Des 2017
  • comment 1 komentar

LensaKalbar – APBD Sintang Tahun Anggaran 2018 senilai Rp1,84 Triliun disahkan dalam Paripurna di DPRD, Kamis (30/11). Pemerintah Daerah diharap langsung bekerja usai penetapan ini, agar pembangunan cepat berjalan.

Paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Sintang, Jeff ray Edward didampingi Sandan dan Tery Ibrahim selaku Wakil Ketua dan dihadiri 26 dari 35 Anggota DPRD Sintang. Dihadiri juga Bupati Jarot Winarno, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

“Usai ditetapkan semua, SKPD dihadapakan dapat melaksanakan program dengan tertib sesuai program, kebutuhan, transparan, dan partisipatif,” kata Jeffray.

Baca: Orangtua Wajib Tahu! Tiga Jenis Penyakit Ini Muncul Saat Banjir

Menurut Jeffray, dengan sudah pengesahan APBD, pembangunan yang dijalankan harus mampu memajukan daerah. Konsep pembangunan agar seutuhnya dapat menyentuh masyarakat.

Juru Bicara Gabungan Komisi DPRD Sintang, Melkianus berharap, dengan telah disahkannya APBD TA 2018 ini pemerintah dapat segera bekerja. Bagian pengadaan di Sekretariat Daerah (Setda) diingatkan agar melaksanakan lelang di awal tahun anggaran. Bukan sebaliknya, lelang berjalan sudah hampir diujung tahun anggaran berjalan.

Serapan anggaran harus cepat berjalan. Begitu juga proyek pembangunan, mestinya cepat terealisasi serta dapat diselesaikan tepat waktu.

Bupati Sintang, Jarot Winarno tidak menampik, cukup berat dengan turunnya anggaran. Dampak tersebut dirasakan pemerintah terkait dalam merealisasikan pembangunan. Di mana kebutuhan pembangunan senantiasa meningkat, sementara anggaran sebaliknya.

Baca: Aduh! Bukanya Khawatir Penyakit,  Anak-Anak-di Masuka Malah Asyik Main Banjir

Menurut Jarot, pemerintah tetap mengambil langkah guna mengoptimalkan anggaran yang tersebut. Pasalnya, pembangunan harus tetap berjalan. Tidak boleh berhenti karena persoalan anggaran minim. Langkah menyiasatinya yakni dengan menerapkan strategi efesiensi. Belanja daerah diutamakan hal yang produktif.

Jarot menambahkan, determinasi pembangunan juga akan dilakukan. Artinya pembangunan yang betul-betul dibutuhkan masyarakat. Dan, mendorong pembiayaan yang berkeadilan. Karena, APBD tetap diupayakan mampu menumbuhkan ekonomi masyarakat, mengentaskan kemiskinan, serta membenahi ketimpangan pembangunan antarwilayah.

Jarot juga berterima kasih kepada jajaran Legislatif yang selalu bersinergi dengan Eksekutif dalam membangun daerah. Penyusunan APBD dengan disahkan tepat waktu. Pemerintah, disebutnya bakal menjalankan pembangunan dengan optimal. Sesuai visi dan misi yang sudah disusun. Kendati kondisi anggaran cukup berat karena terjadinya penurunan. (Dex)

 

 

Baca Juga :

KONI Sebut Sintang Sudah Siap Jadi Tuan Rumah Proprov 2018

Sukseskan Porprov 2018, Pelaku Usaha HarusBersinergi

Produktivitas Karet Menurun

Dambakan Listrik Segera Masuk ke Kampung

Astaga! Serawai Kembali Dilanda Banjir

 

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (1)

    Silahkan tulis komentar Anda

    Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

    Rekomendasi Untuk Anda

    • Bupati Kesal Terhadap Perusahaan yang Diundang Tak Hadir dan Selalu Utus Perwakilan Saat Ekspose

      Bupati Kesal Terhadap Perusahaan yang Diundang Tak Hadir dan Selalu Utus Perwakilan Saat Ekspose

      • calendar_month Jum, 7 Feb 2020
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Perusahaan – perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Mempawah tampaknya mulai main-main atau nakal. Pasalnya undangan ekspose yang ditandatangani langsung Bupati Mempawah sepertinya hanya oretan di atas kertas saja. Ihwal tersebut mengundang kekecewaan Bupati Mempawah. Sebab, dari tiga perusahaan yang diundang untuk kegiatan ekspose, Jumat (7/2/2020), hanya dua perusahaan yang hadir. Satu perusahaan absen […]

    • PK Yordan CS Ditolak, PTPN XIII Sintang Kembali Kuasai Lahan 540 Hektar

      PK Yordan CS Ditolak, PTPN XIII Sintang Kembali Kuasai Lahan 540 Hektar

      • calendar_month Jum, 25 Agu 2017
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Kejaksaan Negeri Sintang, Jumat (25/8), melakukan sosialiasi atas putusan Mahkamah Agung (MA) dengan nomor  3080K/PDT/2016 tanggal 8 Maret 2016. Bunyinya, menolak Permohonan Kasasi (PK) yang dilayangkan oleh Yordan CS. Putusan MA itu pun terkait konflik antara masyarakat dan pihak PTPN XIII yang terjadi sejak tahun 2010 silam.  Namun, tahun 2014, Yordan Cs melakukan gugatan perdata […]

    • Ronny: Progres PKR Masih Berjalan

      Ronny: Progres PKR Masih Berjalan

      • calendar_month Sen, 28 Okt 2019
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Progres pemekaran Provinsi Kapuas Raya dipastikan terus berjalan. Bahkan Pemerintah Provinsi Kalbar telah mengalokasikan anggaran untuk pembangunan Kantor Gubenur Provinsi Kapuas Raya di Kabupaten Sintang. “Kapuas Raya adalah visi misinya gubenur dan wakil gubernur terpilih. Beliau sampai saat ini masih fokus dan konsen dengan pemekaran itu,” kata Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) […]

    • Apkasi Expo Momen Inovasi dan Replikasi

      Apkasi Expo Momen Inovasi dan Replikasi

      • calendar_month Rab, 3 Jul 2019
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan menghadiri pelaksanaan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) Otonomi Expo 2019 di Jakarta Convention Centre (JCC), Rabu (3/7/2019). Kegiatan Apkasi Expo 2019 dilaksanakan pada 3-5 Juli 2019, dibuka Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Wiranto mewakili Presiden RI Joko Widodo. Usai pembukaan Expo, Bupati Muda Mahendrawan meninjau langsung […]

    • Disdukcapil Sebut Masih Ada Masyarakat Pedalaman yang Belum Memiliki  e-KTP
      OPD

      Disdukcapil Sebut Masih Ada Masyarakat Pedalaman yang Belum Memiliki e-KTP

      • calendar_month Sen, 28 Okt 2024
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) tak menampik bahwasanya masih ada masyarakat di Kabupaten Sintang yang belum mempunyai e-KTP, khususnya di desa-desa pedalaman. Karena itu, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Kadisdukcapil) Kabupaten Sintang, Agus Jam menyarankan bagi masyarakat yang belum mempunyai e-KTP atau identitas kependudukan lainnya agar mendatangi Kantor Disdukcapil atau Mall […]

    • Penghargaan Bukan Tujuan Utama, Tapi Kepuasan Masyarakat dalam Pelayanan

      Penghargaan Bukan Tujuan Utama, Tapi Kepuasan Masyarakat dalam Pelayanan

      • calendar_month Rab, 2 Des 2020
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Satu lagi penghargaan yang diterima Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak. Kali ini penghargaan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) Kantor Regional V Jakarta sebagai Terbaik Pertama dalam Pengelolaan Manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN), Implementasi Sistem Aplikasi Pelayanan Kepegawaian (SAPK) dan Pemanfataan Computer Assisted Test (CAT) BKN kategori kota yang diterima di Jakarta pada Rabu, 2 […]

    expand_less