Breaking News
light_mode

Sah, APBD Sintang 2018 Rp1,8 T

  • calendar_month Jum, 1 Des 2017
  • comment 1 komentar

LensaKalbar – APBD Sintang Tahun Anggaran 2018 senilai Rp1,84 Triliun disahkan dalam Paripurna di DPRD, Kamis (30/11). Pemerintah Daerah diharap langsung bekerja usai penetapan ini, agar pembangunan cepat berjalan.

Paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Sintang, Jeff ray Edward didampingi Sandan dan Tery Ibrahim selaku Wakil Ketua dan dihadiri 26 dari 35 Anggota DPRD Sintang. Dihadiri juga Bupati Jarot Winarno, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

“Usai ditetapkan semua, SKPD dihadapakan dapat melaksanakan program dengan tertib sesuai program, kebutuhan, transparan, dan partisipatif,” kata Jeffray.

Baca: Orangtua Wajib Tahu! Tiga Jenis Penyakit Ini Muncul Saat Banjir

Menurut Jeffray, dengan sudah pengesahan APBD, pembangunan yang dijalankan harus mampu memajukan daerah. Konsep pembangunan agar seutuhnya dapat menyentuh masyarakat.

Juru Bicara Gabungan Komisi DPRD Sintang, Melkianus berharap, dengan telah disahkannya APBD TA 2018 ini pemerintah dapat segera bekerja. Bagian pengadaan di Sekretariat Daerah (Setda) diingatkan agar melaksanakan lelang di awal tahun anggaran. Bukan sebaliknya, lelang berjalan sudah hampir diujung tahun anggaran berjalan.

Serapan anggaran harus cepat berjalan. Begitu juga proyek pembangunan, mestinya cepat terealisasi serta dapat diselesaikan tepat waktu.

Bupati Sintang, Jarot Winarno tidak menampik, cukup berat dengan turunnya anggaran. Dampak tersebut dirasakan pemerintah terkait dalam merealisasikan pembangunan. Di mana kebutuhan pembangunan senantiasa meningkat, sementara anggaran sebaliknya.

Baca: Aduh! Bukanya Khawatir Penyakit,  Anak-Anak-di Masuka Malah Asyik Main Banjir

Menurut Jarot, pemerintah tetap mengambil langkah guna mengoptimalkan anggaran yang tersebut. Pasalnya, pembangunan harus tetap berjalan. Tidak boleh berhenti karena persoalan anggaran minim. Langkah menyiasatinya yakni dengan menerapkan strategi efesiensi. Belanja daerah diutamakan hal yang produktif.

Jarot menambahkan, determinasi pembangunan juga akan dilakukan. Artinya pembangunan yang betul-betul dibutuhkan masyarakat. Dan, mendorong pembiayaan yang berkeadilan. Karena, APBD tetap diupayakan mampu menumbuhkan ekonomi masyarakat, mengentaskan kemiskinan, serta membenahi ketimpangan pembangunan antarwilayah.

Jarot juga berterima kasih kepada jajaran Legislatif yang selalu bersinergi dengan Eksekutif dalam membangun daerah. Penyusunan APBD dengan disahkan tepat waktu. Pemerintah, disebutnya bakal menjalankan pembangunan dengan optimal. Sesuai visi dan misi yang sudah disusun. Kendati kondisi anggaran cukup berat karena terjadinya penurunan. (Dex)

 

 

Baca Juga :

KONI Sebut Sintang Sudah Siap Jadi Tuan Rumah Proprov 2018

Sukseskan Porprov 2018, Pelaku Usaha HarusBersinergi

Produktivitas Karet Menurun

Dambakan Listrik Segera Masuk ke Kampung

Astaga! Serawai Kembali Dilanda Banjir

 

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (1)

    Silahkan tulis komentar Anda

    Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

    Rekomendasi Untuk Anda

    • Mari, Budayakan Sikap Disiplin Antar ASN

      Mari, Budayakan Sikap Disiplin Antar ASN

      • calendar_month Sen, 29 Jul 2019
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menjadi Inspektur Upacara pada apel gabungan di lingkungan SOPD dan Sekretariat Daerah Kabupaten Mempawah, Senin (29/7/2019) di Halaman Kantor Bupati Mempawah. Di awal sambutannya, Bupati Mempawah, H Erlina mengucapkan terima kasih kepada seluruh ASN yang mengikuti upacara pada senen dan kamis sebagai rutinitas dan kewajiban selaku ASN. “Bagi yang […]

    • Asyik..Jembatan Ketungau II Mulai Dibangun

      Asyik..Jembatan Ketungau II Mulai Dibangun

      • calendar_month Sel, 22 Agu 2017
      • 0Komentar

      LensaKalbar –  Setelah sekian lama diimpikan, akhirnya Jembatan Ketungau II mulai dibangun. Akses penghubung 16 desa di Kecamatan Ketungau Tengah ke dunia luar ini diproyeksikan mulai beroperasi pada 2019. “Dengan dibangunnya Jembatan Ketungau II ini, akan dapat menjamin konektivitas 16 desa yang jumlah penduduknya sekitar 17.000 jiwa,” kata dr. Jarot Winarno M. Med.Ph, Bupati Sintang, […]

    • Optimalkan Pengelolaan Barang Daerah

      Optimalkan Pengelolaan Barang Daerah

      • calendar_month Rab, 27 Okt 2021
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) peningkatan kapasitas pejabat pengelola barang milik daerah tahun 2021. Bimtek yang berlangsung selama tiga hari sejak Rabu-Jumat (27-29/10) itu dipusatkan di Pontianak. Bimtek yang diikuti puluhan peserta itu dibuka Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kabupaten Mempawah, Drs. H Ismail, MM. Dalam sambutannya, Ismail minta agar seluruh peserta […]

    • Lucu! Pencuri Ini Tinggalkan Jejak di TKP

      Lucu! Pencuri Ini Tinggalkan Jejak di TKP

      • calendar_month Kam, 7 Feb 2019
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Setiap pencuri selalu berupaya untuk menghilangkan jejak-jejaknya agar tak tertangkap polisi.  Tapi, prinsip itu tampak tak berlaku bagi, Yoni Wahyuni alias Joni (31) seorang pencuri yang berhasil menggasak barang-barang yang ada di Kantor Kelurahan Sungai Pinyuh, Kamis (7/2/2019) dini hari. Setelah berhasil melancarkan aksinya, pencuri itu tak sadar meninggalkan jejak yang bisa menghentikan […]

    • PPP Targetkan 3 Kursi Legislatif di 3 Dapil

      PPP Targetkan 3 Kursi Legislatif di 3 Dapil

      • calendar_month Ming, 14 Mei 2023
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Satu persatu partai politik (Parpol) yang terverifikasi dalam kontestasi pemilihan umum (Pemilu) atau pemilihan legislatif (Pileg) 2024 datang ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Minggu (14/5/2023). Masing-masing dari tiap partai tersebut, mendaftarkan nama-nama bakal calon legislatif (Bacaleg) ke KPU. Tak terkecuali, Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Dimana partai berlambang kakbah ini juga mendaftarkan 21 bakal […]

    • Diduga Terkait Penipuan,  Seorang Ibu Ramah Tangga Ditangkap Polisi

      Diduga Terkait Penipuan, Seorang Ibu Ramah Tangga Ditangkap Polisi

      • calendar_month Kam, 20 Feb 2020
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Seorang ibu rumah tangga berinisial E, warga Jalan Masuka, Gang Hidayah, Kelurahan Kapuas Kiri Hulu,  Kecamatan Sintang ditangkap anggota Satreskrim Polsek Sintang Kota, Rabu (19/2/2020). E ditangkap lantaran melakukan penipuan perabotan rumah tangga. Selain itu, pihak kepolisian juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti di kediaman pelaku E. Adapun barang bukti yang diamankan, sebagai […]

    expand_less