Breaking News
light_mode

Plh Sekda Mempawah Buka Seminar Adat Naik Dango ke-XXXIX

  • calendar_month Kam, 25 Apr 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Plh Sekda Mempawah, Juli Suryadi Burdadi membuka kegiatan Seminar Adat Naik Dango ke-XXXIX di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah, Kamis (25/4/2024).

Kegiatan tersebut mengusung tema “Naik Dango ke-39 Tahun 2024 Kita Jaga dan Tingkatkan Eksistensi Masyarakat Adat Dayak dalam Keberagaman Lintas Etnis Menuju Indonesia maju 2045”.

Plh Sekda Mempawah Juli Suryadi menyampaikan bahwa eksistensi masyarakat adat meliputi pelestarian adat istiadat, tradisi, nila-nilai kearifan lokal melalui event naik dango ini dapat ditingkatkan terutama kepada generasi muda, selain itu kita harus berbangga dengan adat istiadat budaya, karena keunikannya menjadi identitas masyarakat dayak itu yang tidak dimiliki oleh suku lain yang ada di Indonesia.

Juli melanjutkan sebagai masyarakat Dayak Kanayatn, jangan merasa inverior (budaya tidak ada apap-apanya) malah mengaggap budaya luar lebih unggul / baik, adat istiadat Dayak Kanayatn merupakan salah satu kekayaan bangsa Indonesia yang harus dipelihara/ dilestarikan.

“Kita harus berbangga dengan adat dan tradisi budaya Dayak di tengah gempuran budaya asing sehingga harus kita jaga dan lestarikan,” ujarnya.

Selain itu, Juli Suryadi juga menyampaikan bahwa sebagai salah satu suku bangsa di negeri tercinta ini, yang menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila, Bhineka Tunggal Ika kita hendaknya menghormati juga kemajemukan adat istiadat di bangsa ini, kekhasan suku dayak sudah seharusnya menjadi sumbangsih bagi masyarakat Indonesia khususnya dan di dunia pada umumnya.

“Melalui kegiatan seminar ini kesadaran kita sebagai masyarakat adat Dayak Kanayatn dapat tumbuh, berkembang sehingga bisa berkontribusi terhadap pembagunan terhadap Kabupaten Mempawah yang kita cinta ini,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ayo, Kita Tingkatkan Soft Skill di Dunia Kerja

    Ayo, Kita Tingkatkan Soft Skill di Dunia Kerja

    • calendar_month Sen, 5 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno menghadiri sekaligus memberikan arahan kepada para peserta Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Three In One angkatan XLVI tahun 2021 Operator Mesin dan Peralatan Produksi Pada Peralatan Mesin Kelapa Sawit (PMKS), yang dilaksanakan di Kebun Edukasi, Komunitas Petani Milenial Sintang, Desa Kunyai, Kecamatan Sungai Tebelian Senin, (5/4/2021). Bupati Sintang, Jarot Winarno […]

  • Pempus Diminta Tak Intervensi Program Desa

    Pempus Diminta Tak Intervensi Program Desa

    • calendar_month Sel, 2 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pengelolan Dana Desa (DD) dinilai tak menyentuh kebutuhan dasar masyarakat, lantaran kebijakan masih berada mengacu pada program yang ditentukan pemerintah pusat (Pempus). Hal ini diungkapkan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Heri Jambri ketika ditemui di Gedung Parlemen Sintang, Senin (1/8/2022). Karenanya, Heri Jambri meminta kebijakan pengelolaan dana desa ditentukan […]

  • Masuk Semifinal di Bupati Cup II, Jarot Berjanji Bikin Lapangan Sepakbola

    Masuk Semifinal di Bupati Cup II, Jarot Berjanji Bikin Lapangan Sepakbola

    • calendar_month Sab, 2 Des 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Berdasarkan Instruksi Perisden Republik Indonesia, kegiatan olahraga merupakan salah satu dari empat hal yang harus dikembangkan oleh Pemerintah Desa. Keempat hal yang harus dikembangkan itu, meliputi BUMDes, Produk Unggulan Desa, Embung dan Sarana Olahraga Desa. “Nah, sarana olaharaga desa seperti inilah yang kita inginkan, karena ini merupakan sarana untuk kita berkumpul, saling bersilaturahmi antara kita […]

  • Perkuat Sistem, Integritas dan Komitmen Cegah Korupsi

    Perkuat Sistem, Integritas dan Komitmen Cegah Korupsi

    • calendar_month Sel, 13 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Perbaikan sistem pencegahan korupsi menjadi kunci memutus mata rantai peluang terjadinya korupsi, pungutan liar (pungli), gratifikasi dan lainnya. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengatakan, selain memperkuat sistem, integritas dari aparatur pemerintah dan komitmen para pejabat pemerintahan juga menjadi bagian terpenting dalam pencegahan korupsi. “Dengan sistem yang baik dan teraplikasi dengan IT serta […]

  • 21 Tahun Lumpuh Tulang Belakang, Ilim Herianto Tak Bisa Berobat karena <b>Miskin</b>!

    21 Tahun Lumpuh Tulang Belakang, Ilim Herianto Tak Bisa Berobat karena Miskin!

    • calendar_month Ming, 20 Jan 2019
    • 0Komentar

    Berharap Bantuan Sosial Pemerintah Meringankan Bebannya LensaKalbar – Akibat kecelakaan kerja sejak tahun 1997 silam. Ilim Harianto, kini menderita kelumpuhan dibagian tulang belakangnya. Ironisnya, seorang Bapak yang tinggal di Desa Wirayuda, Kecamatan Ketungau Tengah, Kabupaten Sintang itu, mengaku tidak pernah merasakan bantuan pemerintah melalui Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dan Kartu Indonesia […]

  • Daftar ke Hanura, Jeffray: “Siapapun Lawannya Saya Siap Bertarung”

    Daftar ke Hanura, Jeffray: “Siapapun Lawannya Saya Siap Bertarung”

    • calendar_month Sab, 28 Des 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bakal calon (balon) bupati melalui Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) untuk Pilkada Sintang 2020 mendatang terus bertambah. Hingga Sabtu (28/12/2019), dua figur balon bupati mendaftarkan diri, yakni Agrianus dan Jeffray Edward. Sebelumnya, Askiman dan Jarot Winarno. Rerata mereka (figur) mendaftar sebagai balon bupati untuk Pilkada Sintang 2020 mendatang. “Kita sudah mendaftar di Golkar, […]

expand_less