Breaking News
light_mode

PKK Pontianak Raih Juara I Lomba Olahan Snack Berbahan Baku Ikan

  • calendar_month Rab, 25 Mei 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Pontianak berhasil meraih juara pertama lomba olahan snack berbahan baku ikan tahun 2022 yang digelar oleh Tim Penggerak PKK Provinsi Kalbar, Rabu (25/5/2022).

Lomba ini digelar dalam rangka merealisasikan program kerja TP-PKK Provinsi Kalimantan Barat itu diikuti peserta yang berasal dari perwakilan Pokja 3 PKK kabupaten/kota se-Kalimantan Barat. Ajang kreativitas mengolah ikan menjadi produk makanan ringan ini menarik minat para peserta. Produk yang  sudah diolah kemudian dipacking dan selanjutnya dibawa ke Sekretariat PKK Provinsi Kalbar untuk dinilai oleh tim juri.

Erna Setianingsih, peserta lomba dari TP-PKK Kota Pontianak mengatakan hampir 60 persen bahan baku yang digunakannya dalam membuat snack adalah ikan.

“Meskipun komposisi ikannya dominan tapi aroma ikannya sudah tidak lagi tercium, bau amisnya pun sudah tidak ada, ” ujarnya usai menerima hadiah dari Ketua TP-PKK Provinsi Kalbar.

Selain memperhatikan kualitas makanan yang dilombakan, kemasan produknya juga telah menerapkan prinsip keamanan pangan serta mengikuti tren kemasan produk saat ini sehingga snack yang ditampilkan bisa lebih menarik jika dibandingkan dengan peserta yang lain.

“Kita buat seperti produk di kafe, tata cara membuat kemasan juga sudah sesuai dengan prinsip keamanan pangan, ada stiker lengkap dengan nama, nilai gizi pokoknya, komposisi makanannya, tanggal produksi dan kadaluarsa juga ada sehingga bisa dibaca dan diperkirakan makanannya masih layak dimakan atau tidak,” jelasnya.

Ketua TP-PKK Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie, mengapresiasi prestasi yang diraih oleh Pokja 3 Tim Penggerak PKK Kota Pontianak.

“Alhamdulillah Pokja 3 TP-PKK Kota Pontianak mampu mengukir prestasi dalam mengkreasikan produk olahan berbahan dasar ikan dan ini luar biasa,” ucapnya.

Menurutnya, prestasi yang diraih oleh Tim Penggerak PKK Kota Pontianak ini sangat membanggakan. Dia berharap, prestasi ini menjadi motivasi bagi jajarannya semakin lebih baik.

“Jadikan ini menjadi penyemangat untuk berinovasi, berikan yang terbaik maka kita akan memperoleh hasil yang terbaik, ” pungkasnya. (prokopim/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TMMD ke-105 Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

    TMMD ke-105 Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

    • calendar_month Sel, 9 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Penerangan Kodam XII/Tanjungpura, Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe, S.Sos., saat ditemui di Aula Makodam XII/Tpr menyampaikan bahwa Kodam XII/Tpr siap mensukseskan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 Tahun 2019. “TMMD ke-105 akan dibuka serentak pada besok tanggal 11 Juli 2019 dan akan ditutup pada 8 Agustus 2019 mendatang,” kata Kapendam XII/Tpr. […]

  • Pj Bupati Pimpin Rakor NUDP

    Pj Bupati Pimpin Rakor NUDP

    • calendar_month Sel, 10 Des 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri sekaligus memimpin Rapat Koordinasi Pelaksanaan National Urban Development Project (NUDP) proyek pembangunan perkotaan nasional di Kabupaten Mempawah di Aula Balai Junjung Titah, Kantor Bupati Mempawah, Selasa (10/12/2024). Turut hadir, Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah Abdul Malik, Kepala Bappeda Ami Febrianro, Kepala Dishub LH Aswin, OPD terkait serta […]

  • Midji-Norsan Targetkan 20 Persen Desa Mandiri di Kalbar

    Midji-Norsan Targetkan 20 Persen Desa Mandiri di Kalbar

    • calendar_month Jum, 10 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Di masa pemerintahannya Gubernur Kalbar, Sutarmidji dan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan menargetkan 10 hingga 20 persen desa mandiri di wilayah Provinsi Kalbar. Pasalnya sampai saat ini baru ada 1 desa mandiri di Kabupaten Kayong Utara. 13 kabupaten/kota lainnya belum ada. Olehkarenanya, Sutarmidji meminta kepada seluruh kepala desa (Kades) se Kalbar agar dapat […]

  • Wabup Sampaikan KUA-PPAS 2024

    Wabup Sampaikan KUA-PPAS 2024

    • calendar_month Rab, 9 Agu 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi menghadiri Rapat Paripurna Tentang Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) APBD dan Rancangan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Kabupaten Mempawah Tahun 2024, serta Rancangan Perubahan KUA APBD dan Rancangan Perubahan PPAS Kabupaten Mempawah Tahun Anggaran 2023 di DPRD Mempawah, Rabu (9/8/2023). Pada kesempatan tersebut, Wabup Pagi menyampaikan […]

  • Askiman : Manajerial Koperasi Lemah

    Askiman : Manajerial Koperasi Lemah

    • calendar_month Sen, 20 Nov 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Persoalan perkoperasian di Kabupaten Sintang cukup krusial, khususnya yang bermitra dengan perus ahaan perkebunan kelapa sawit. Lantaran berkaitan dengan kinerjanya. “Koperasi kita lemah dari sisi manajerialnya,” kata Askiman, Wakil Bupati Sintang, ketika membuka Pelatihan Manajemen Pengelolaan Koperasi, kemarin. Askiman mencontohkan, lemahnya kinerja koperasi yang bermitra dengan perkebunan di tingkat desa. Beberapa permasalahannya terlihat […]

  • HUT Gerindra, Ini Kata Bupati Sintang…

    HUT Gerindra, Ini Kata Bupati Sintang…

    • calendar_month Kam, 22 Feb 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketika menghadiri peringatan satu dekade usia Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Bupati Sintang, Jarot Winarno menilai partai besutan Prabowo Subianto ini dan Partai Politik (Parpol) lainnya, merupakan salah satu modal dasar dalam pembangunan. “Sebagai lembaga politik, Parpol merupakan salah satu indikator dari indeks demokrasi di Indonesia,” kata Jarot pada Peringatan Hari Ulang Tahun […]

expand_less