Breaking News
light_mode

PKK Peduli Korban Puting Beliung

  • calendar_month Ming, 19 Jul 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Ketua Tim Penggerak PKK Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie beserta rombongan menyerahkan bantuan secara simbolis kepada korban angin puting beliung di Kecamatan Pontianak Barat dan Kecamatan Pontianak Utara, Minggu (19/7/2020).

Musibah angin puting beliung yang terjadi pada Jumat (17/7/2020) sore, masih menyisakan trauma dan kesedihan bagi korbannya.

Kepada korban, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie mengungkapkan kesedihannya dan turut mendoakan agar korban bencana tetap bersabar dan tabah menghadapi cobaan tersebut.

“Saya atas nama ketua tim penggerak PKK kota Pontianak beserta seluruh pengurus dan anggota mengucapkan turut prihatin atas kejadian musibah yang menimpa masyarakat di beberapa kelurahan di kecamatan Pontianak Barat dan Pontianak Utara,” kata Yanieta.

Yanieta berharap masyarakat yang ditimpa musibah senantiasa diberikan kesehatan, kekuatan dan kesabaran.

Bantuan bersama yang diberikan merupakan wujud kepedulian PKK Kota Pontianak dan donatur kepada korban, Yanieta berharap bisa bermanfaat dan meringankan beban korban bencana.

“Saya bersama-sama ketua tim penggerak PKK Provinsi Kalbar, organisasi wanita seperti Persatuan Wanita Tionghoa Kalimantan Barat, yayasan Bhakti Suci, PT.Cahaya Abadi Sentosa, lavender, Muslimat, one family dan lainnya turun langsung ke lapangan untuk bersama-sama memberikan bantuan, ” ujar Yanieta.

Adapun bantuan yang diberikan berupa sembako yaitu beras, gula, mie instan, Air mineral, susu kental manis dan juga disertakan pakaian, sarung dan mukena.

Selain diserahkan ke penerima simbolis, Bantuan itu juga diserahkan kepada kecamatan dan kelurahan untuk dibagikan kepada masyarakat yang terdampak, ” Insyaallah mudah-mudahan mencukupi, kami berharap bisa dibagikan merata karena meraka yang pegang seluruh data korbannya, ” kata Yanieta usai menyerahkan bantuan.

Indra Safitri warga RT 01 RW 16 Kelurahan Batu Layang mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan, ” Sekecil apapun bantuannya sangat bermanfaat bagi kami yang tertimpa musibah, Do’a kan semua kami yang sedang diuji agar diberikan kesehatan, kekuatan dan kesabaran, ” ucapnya. (LK1/my)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Musrenbang, Forum Aspirasi Warga

    Musrenbang, Forum Aspirasi Warga

    • calendar_month Sen, 10 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan menyatakan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak akan mengakomodir apa yang menjadi kebutuhan masyarakat yang disampaikan melalui Forum Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang). ” Forum Musrenbang merupakan ajang untuk bermusyawarah berkaitan dengan skala prioritas pembangunan di wilayah tersebut,” ujarnya saat membuka Musrenbang Tingkat Kecamatan Pontianak Tenggara di Hotel Mercure Pontianak, Senin […]

  • Jadikan Perbedaan sebagai Kekuatan, Bukan Permusuhan

    Jadikan Perbedaan sebagai Kekuatan, Bukan Permusuhan

    • calendar_month Kam, 10 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalbar, H Sutarmidji mengajak seluruh elemen masyarakat di Kalbar untuk merajut nilai kebangsaan di Bumi Khatulistiwa. Ajakkan ini, disampaikannya saat menjadi narasumber pada kegiatan Silahturahmi dan Dialog Kebangsaan Lintas Generasi Kegiatan di Aula Syeikh Abdul Rani Mahmud, Kampus IAIN Pontianak, Kamis (10/10/2019). “Agama sudah mengatur bagaimana umatnya untuk saling mengenal dan silahturahmi […]

  • Sekda Ismail Tutup Pelatihan Care Gasing untuk Guru dan Murid SD

    Sekda Ismail Tutup Pelatihan Care Gasing untuk Guru dan Murid SD

    • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah, Ismail menutup kegiatan Pelatihan Mempawah Pacak Beritong Pakai Care Gasing bagi guru dan murid Sekolah Dasar se-Kabupaten Mempawah di Aula Mess Chandramidi Mempawah, Senin (28/4/2025). Pelatihan yang berlangsung sejak 10 hingga 28 April 2025 ini digelar atas kerja sama Pemerintah Kabupaten Mempawah melalui Dinas Pendidikan, Pemuda Olahraga, dan Pariwisata […]

  • Gotong Royong Dirikan Dapur Umum

    Gotong Royong Dirikan Dapur Umum

    • calendar_month Rab, 17 Nov 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Banjir yang merendam sebagian besar wilayah di Kabupaten Sintang sejak 21 Oktober lalu itu tidak menyurutkan semangat warga dalam menghadapi bencana banjir. Hal ini ditunjukan oleh warga Kelurahan Ulak Jaya, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang. Sejak empat pekan terakhir dalam kepungan banjir, warga Kelurahan Ulak Jaya, khususnya warga RT 05/2, Ulak Jaya secara mandiri […]

  • SAH…! Eksekutif dan Legislatif Sepakati 5 Raperda

    SAH…! Eksekutif dan Legislatif Sepakati 5 Raperda

    • calendar_month Kam, 23 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengatakan persetujuan bersama antara Wali Kota Pontianak dan DPRD Kota Pontianak terhadap lima raperda yang diusulkan sebagai acuan pelaksanaan perda tersebut. ” Kelima raperda yang diajukan ke DPRD Kota Pontianak tersebut tentu akan berdampak baik bagi Kota Pontianak,” ujarnya usai menyampaikan pendapat akhir Wali Kota Pontianak dan […]

  • Midji Pastikan Kapuas Raya Terbentuk di Masa Pemerintahannya!

    Midji Pastikan Kapuas Raya Terbentuk di Masa Pemerintahannya!

    • calendar_month Sel, 22 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Meskipun dalam waktu singkat, kedatangan Gubernur Kalbar di Kabupaten Sintang, Selasa (22/1/2019), membawa angin segar bagi masyarakat Sintang. Pasalnya, orang nomor satu di Provinsi Kalbar itu, memastikan bahwa Provinsi Kapuas Raya akan terbentuk di masa pemerintahannya. Kondisi itupun telah disampaikannya kepada bapak Presiden RI, Joko Widodo pada Selasa ( 15/1/2019) lalu. “Prinsipnya, Presiden […]

expand_less