Breaking News
light_mode

Pj Sekda Minta ASN Pontianak Taat Bayar Pajak

  • calendar_month Sen, 15 Jul 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Zulkarnain mengingatkan ASN di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak untuk patuh membayar pajak kendaraan bermotor.

Ia mengatakan, ASN harus jadi yang paling terdepan dalam urusan perpajakan, termasuk Pajak Bumi dan Bangunan (PBB).

“ASN harus menjadi yang pertama membagikan iuran untuk negara, karena kita memberi contoh bagi masyarakat,” ungkapnya, usai memimpin apel pagi di Kantor Wali Kota, Senin (15/7/2024).

Dalam waktu dekat, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Barat (Kalbar) akan melaksanakan razia pajak kendaraan bermotor terhadap OPD di lingkungan pemerintah daerah, tak terkecuali Pemkot Pontianak. Zulkarnain menegaskan, waktu pelaksanaan razia akan diinfokan lebih lanjut.

“Pemprov Kalbar lewat Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kalbar akan melakukan razia pajak kendaraan bermotor, yakni mengecek nomor kendaraan roda dua dan roda empat, yang belum supaya bisa dibayar,” tegasnya. 

Selain mengingatkan soal tak membayar pajak, Zulkarnain juga menyampaikan beberapa pesan kepada masing-masing OPD. Mulai dari realisasi anggaran, keamanan siber hingga yang tengah marak, perilaku judi online (judol). Realisasi anggaran, lanjut Zulkarnain, harus segera ditingkatkan karena sudah memasuki masa awal kuartal ketiga.

“Agar kegiatan dan program perlu menjadi prioritas di tahun 2025 perlu disesuaikan,” ujarnya.

Keamanan pribadi siber sedang menjadi perbincangan hangat di tengah masyarakat termasuk di internal pemerintah. Hal ini, menurut Zulkarnain, merupakan bentuk kepedulian warga terhadap penyusup yang tidak bertanggung jawab.

“Iklan judol sudah tersebar di website pemerintah daerah tidak tanggung-tanggung, hati-hati dan saling koordinasi antar OPD,” ungkap Pj Sekda.

Ia tidak akan mentoleransi apabila ada ASN yang menjadi pelaku judol. Bagi ASN yang bermain judol akan dikenakan sanksi disiplin.

“Sanksi itu akan diberikan untuk menghapus kebiasaan buruk judol. Seperti yang kita tahu, tidak ada manfaat yang diperoleh, bahkan hanya menerima keburukan dalam hidup kita,” tutupnya. (kominfo/LK1) 

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lima Kursi Tambahan, Nasdem Target Rebut Kursi Pimpinan DPRD

    Lima Kursi Tambahan, Nasdem Target Rebut Kursi Pimpinan DPRD

    • calendar_month Kam, 8 Feb 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penambahan 5 kursi DPRD Sintang pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 disambut baik sejumlah Partai Politik (Parpol). Nasdem misalnya. Partai besutan Surya Paloh ini sudah siap merebut 3 kursi di antaranya. “Kalau bisa memperoleh 8 kursi, unsur pimpinan di DPRD Sintang bisa kita raih. Saat ini kita hanya di posisi wakil ketua,” kata Ketua DPC […]

  • Mempawah Mantapkan TC Tahap Kedua, Target Juara Umum MTQ XXXIII Kalbar

    Mempawah Mantapkan TC Tahap Kedua, Target Juara Umum MTQ XXXIII Kalbar

    • calendar_month Rab, 10 Sep 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kafilah Kabupaten Mempawah kian serius mempersiapkan diri menghadapi Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat di Kapuas Hulu, 14–20 September 2025. Sebanyak 55 peserta mengikuti Training Center (TC) tahap kedua yang dipusatkan di Gedung Wisma Chandramidi, Selasa (9/9/2025). Sekretaris Daerah Mempawah sekaligus Ketua LPTQ, Ismail, menegaskan TC tahap kedua ini difokuskan […]

  • Distanbun Genjot Penerbitan STDP Pekebun Lewat Dana DBH Sawit
    OPD

    Distanbun Genjot Penerbitan STDP Pekebun Lewat Dana DBH Sawit

    • calendar_month Sel, 20 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanbun) Kabupaten Sintang menyatakan kesiapannya dalam melakukan pendataan terhadap pekebun kelapa sawit yang belum memiliki Surat Tanda Daftar Pekebun (STDP), dengan menggunakan dana dari Dana Bagi Hasil (DBH) Sawit. Kegiatan ini akan mencakup pendataan baik secara manual maupun elektronik, sebagai bagian dari rencana aksi daerah dan penguatan tata kelola […]

  • Bupati Erlina Buka Musrenbang Kecamatan Wilayah II: Komitmen Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

    Bupati Erlina Buka Musrenbang Kecamatan Wilayah II: Komitmen Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

    • calendar_month Sen, 19 Feb 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menghadiri dan membuka kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kecamatan Wilayah II Tahun Anggaran 2025 di Aula Kantor Camat Toho, Senin (19/2/2024). Musrenbang tersebut mengusung tema “Penguatan Kolaborasi untuk Pembangunan Ekonomi Inklusif Menuju Peningkatan Produktivitas dan Pemerataan Infrastruktur”. “Tentunya tema musrenbang kali ini memiliki makna dan arti bahwa desa-desa […]

  • Pemkot Akan Bangun Fasilitas Publik Layak Lansia

    Pemkot Akan Bangun Fasilitas Publik Layak Lansia

    • calendar_month Sab, 27 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Usia produktif di Indonesia yang telah ditetapkan pemerintah adalah usia 18 hingga 55 tahun. Tapi, tidak sedikit juga warga lanjut usia (Lansia) yang usianya di atas 70 tahun yang masih produktif. Rerata usia harapan hidup warga Pontianak kisaran 72,4 tahun. Untuk meningkatkan usia harapan hidup, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mempunyai beberapa program bagi […]

  • Mempawah Terus Berupaya Wujudkan KLA

    Mempawah Terus Berupaya Wujudkan KLA

    • calendar_month Sen, 22 Apr 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pj Bupati Mempawah, Ismail membuka Rapat Koordinasi Tim Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak (KLA) Tahun 2024 di Aula Bappeda Mempawah, Senin (22/4/2024). Ismail menegaskan, upaya Mempawah untuk mewujudkan predikat Kabupaten Layak Anak (KLA) hendaknya terus dipacu dan ditingkatkan. Sebab, kata Pj Bupati Ismail, hasil dari kerja keras itulah, Mempawah meraih penghargaan Tingkat Nasional […]

expand_less