Breaking News
light_mode

Pj Bupati Ismail Hadiri Launching Pilgub Kalbar

  • calendar_month Rab, 1 Mei 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri Launching Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar Tahun 2024, Rabu (1/5/2024) malam.

Kegiatan yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat tersebut digelar di Stadion Sultan Syarif Abdurrhaman Pontianak.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari, Pj Gubernur Kabar Harisson, Kapolda Kalbar Irjen Pol. Pipit Rismanto, Ketua KPU Provinsi Kalbar Muhammad Syarifudin Budi serta tamu undangan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Ketua KPU Provinsi Kalbar, Muhammad Syarifuddin Budi menyampaikan bahwa Pemungutan Suara Pilkada Serentak akan dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 27 November 2024.

“Pada Rabu 27 November kita hadir di tempat pemungutan suara dengan hati yang gembira. Siapapun yang jadi pilihan kita untuk memastikan pemimpin kita bertanggung jawab pada hidup kita 5 tahun ke depan,” tutur Budi.

Oleh karena itu, lanjut Budi, pihakya memohon doa dan dukungan supaya KPU Kalbar dapat bekeria dengan kredibel, jujur, bersama seluruh badan ad hoc yang jumlahnya hampir 150 ribu orang yang terlibat pada hari H nanti.

“Mari dengan semangat kebersamaan, dengan harmoni dan keberagaman sukseskan Pilkada Kalbar 2024 demi nasib kita lebih baik di 5 tahun yang akan datang,” ucapnya.

Sementara itu, Pj Gubernur Kalbar atas nama Pemerintah provinsi Kalimantan Barat sangat mengapresiasi terselenggaranya acara ini sebagai salah satu bentuk sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat tentang pelaksanaan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024 nanti.

Menurutnya, kegiatan launching ini menjadi momentum awal dalam dimulainya tahapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024 serta menjadi bukti kesiapan dan adanya komitmen yang sama bagi semua pemangku kepentingan untuk mewujudkan pelaksanaan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024 yang aman dan damai, berlangsung sesuai asas pemilu secara luber dan jurdil langsung umum bebas rahasia jujur dan adil. (Prokopim/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Zero PETI? Rayendra: Buktikan Donk, Jangan Hanya Wacana!

    Zero PETI? Rayendra: Buktikan Donk, Jangan Hanya Wacana!

    • calendar_month Sen, 8 Okt 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Zero PETI?. Sepertinya program tersebut bagus terdengar ditelinga. Sayangnya, program tersebut sekedar wacana dan rencana yang digalakkan oleh aparat penegak hukum. Buktinya, sepanjang Sungai Kapuas di Kabupaten Sintang masih ditemukan ratusan aktifitas Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI). Kondisi ini tentu mengancam kehidupan masyarakat yang tinggal di pesisir sungai. “Programnya… bagus kalau Zero PETI. […]

  • 2020, Midji Pastikan 200 Ribu Anak Kalbar Terima Program Sekolah Gratis

    2020, Midji Pastikan 200 Ribu Anak Kalbar Terima Program Sekolah Gratis

    • calendar_month Sen, 4 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Janji manis kampanye Sutarmidji – Ria Norsan terkait sekolah gratis untuk anak SMA/SMK ternyata tidak hanya omong kosong. Ihwal tersebut terealisasi. Pasalnya sebanyak 124 ribu anak SMA/SMK menjadi sasaran program sekolah gratis di tahun anggaran 2019. Tahun 2020 mendatang, jumlah sasaran penerima program sekolah gratis dipastikan naik. Sebab orang nomor satu di Provinsi […]

  • Imbau Warga Tak Liburan Keluar Daerah

    Imbau Warga Tak Liburan Keluar Daerah

    • calendar_month Sel, 22 Des 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menjelang cuti bersama Hari Raya Natal dan Tahun Baru, Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan mengimbau masyarakat untuk tidak menghabiskan masa liburan keluar daerah, apalagi dalam jangka waktu yang lama. Hal ini bertujuan untuk mencegah penularan Covid-19. “Bagi masyarakat yang hendak berwisata, harus tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat,” ujarnya, Selasa (22/12/2020). Selain itu, […]

  • Dipecat dari Yanma Polda Kalbar, Yogi dan Istrinya Ditangkap Edarkan Sabu-sabu

    Dipecat dari Yanma Polda Kalbar, Yogi dan Istrinya Ditangkap Edarkan Sabu-sabu

    • calendar_month Kam, 22 Nov 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sejak tanggal 9 hingga 20 November 2018, Satuan Reserse Narkoba Polres Sintang berhasil mengamankan narkotika jenis sabu-sabu sebanyak 51.55 gram, 30 butir ekstasi, dan 10 tersangka. Dari 10 tersangka yang berhasil diamankan, satu di antaranya merupakan pecatan institusi Polri. Tersangka tersebut adalah Yogi. Terakhir Yogi bertugas di Yanma Polda Kalbar. “Yogi dipecat karena […]

  • Kusnidar Minta Tim Sukses Pilkada Lakukan Kampanye Cerdas, Edukasi dan Berintegritas
    OPD

    Kusnidar Minta Tim Sukses Pilkada Lakukan Kampanye Cerdas, Edukasi dan Berintegritas

    • calendar_month Kam, 31 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Sintang, Kusnidar meminta kepada seluruh tim sukses  Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalbar serta Bupati dan Wakil Bupati Sintang untuk dapat berkampanye cerdas, mengedukasi, dan berintegritas. “Saya berpesan kepada seluruh tim untuk kampanye lah yang cerdas, mengedukasi, dan berintegritas sehingga masyarakat kita mendapatkan pendidikan politik […]

  • Jadikan Kawasan Beting Sebagai Tujuan Wisata

    Jadikan Kawasan Beting Sebagai Tujuan Wisata

    • calendar_month Sen, 20 Nov 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Peningkatan kualitas Masjid Jami di Kampung Beting dan pemukiman sekitarnya rencana akan dimulai pada 2018. Saat ini perencanaan dengan semua pihak terkait terus dilaksanakan. Pada tahap awal, pengerjaan terhadap Masjid Jami Sultan Syarief Abdurrahman terlebih dahulu. Kemudian dalam perencanaan berikutnya tetap akan meningkatkan kawasan pemukiman dan di sekitaran masjid tertua di Kota Pontianak […]

expand_less