Breaking News
light_mode

Pj Bupati Dampingi Ketua Komisi II DPR RI Ziara ke Makam Habib Husein Al-Qadrie di Desa Sejegi

  • calendar_month Sel, 10 Des 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dalam suasana hangat dan penuh keakraban, Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menyambut kedatangan Ketua Komisi II DPR RI, Muhammad Rifqinizamy Karsayuda di Kabupaten Mempawah, Selasa (10/12/2024).

Kunjungan ini memiliki tujuan khusus, yakni untuk melakukan ziarah ke Makam Habib Husein Al-Qadrie di Desa Sejegi, Kecamatan Mempawah Timur.

Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Ismail menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan yang dianggap sebagai bentuk penghormatan terhadap nilai-nilai sejarah dan religi di Kabupaten Mempawah.

“Kehadiran Ketua Komisi II DPR RI ini menunjukkan perhatian besar terhadap budaya, sejarah, dan religiositas masyarakat Mempawah. Semoga ziarah ini menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi sekaligus menggali makna spiritual bagi kita semua,” ujar Pj Bupati Ismail.

Prosesi ziarah berlangsung khidmat. Ketua Komisi II DPR RI, Muhammad Rifqinizamy Karsayuda, bersama rombongan, tampak mengikuti rangkaian doa yang dipimpin oleh tokoh agama.

Selain kegiatan ziarah, pertemuan ini juga dimanfaatkan untuk berdiskusi mengenai potensi pengembangan Kabupaten Mempawah, terutama dalam sektor pariwisata religi.

Kegiatan diakhiri dengan acara ramah tamah dan pemberian plakat dari Pemerintah Kabupaten mempawah kepada Ketua Komisi II DPR RI, Muhammad Rifqinizamy Karsayuda di Rumah Dinas Bupati Mempawah. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kerja Nyata! Jangan Banyak Berkhayal

    Kerja Nyata! Jangan Banyak Berkhayal

    • calendar_month Ming, 19 Agu 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Makna HUT Kemerdekaan RI Ke-73 adalah kerja nyata. Jadi jangan banyak berkhayal, dan berencan. Tetapi lakukan semua pekerjaan secara nyata. Hal itu disampaikan Bupati Sintang, Jarot Winarno ketika memperingati detik-detik Proklamasi HUT  RI, Jumat (17/08/2018). Menurut Jarot, awal melangkah kedepan itu sangat berat, karena berjalan kedepan itu penuh tantangan. “Kuncinya kita jangan berkhayal, […]

  • Kampanyekan Germas, “Bobor Fashion Week” Bikin Bupati Erlina Takjub

    Kampanyekan Germas, “Bobor Fashion Week” Bikin Bupati Erlina Takjub

    • calendar_month Sen, 1 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – “Bobor Fashion Week” yang diinisasi oleh kader PKK di Dusun Bobor, Desa Benuang, Kecamatan Toho mendapat perhatian dari Bupati Mempawah, Hj Erlina. Pasalnya, masyarakat dusun ini mengkampanyekan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat atau Germas dengan berbagai ide kreatif dengan menghiasi busana mereka dari buah dan sayur. “Lewat ‘Bobor Fashion Week’, pesan dan tujuan dari […]

  • Baru 6 Kecamatan Terima Logistik Pemilu 2019, Sisanya Masih Diproses

    Baru 6 Kecamatan Terima Logistik Pemilu 2019, Sisanya Masih Diproses

    • calendar_month Ming, 7 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setakat ini, pendistribusian logistik Pemilu 2019 telah dilakukan. Dari 14 kecamatan yang ada di Kabupaten Sintang, baru 6 kecamatan yang sudah di distribusikan. 6 kecamatan itupun, meliputi: Kecamatan Serawai Kecamatan Ambalau Kecamatan Kayan Hulu Kecamatan Kayan Hilir Kecamatan Ketungau Hulu Kecamatan Ketungau Tengah “Hari ini, (Minggu, red) kita distribusikan dua kecamatan seperti, Kecamatan Tebelian […]

  • Raperda RPJMD Disahkan

    Raperda RPJMD Disahkan

    • calendar_month Sen, 17 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setelah melalui beberapa proses, Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Pontianak disetujui dan disahkan. Persetujuan bersama terhadap RPJMD ini ditandai dengan penandatanganan Raperda RPJMD di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Pontianak, Senin (17/6/2019). “Alhamdulillah Raperda RPJMD hari ini sudah disahkan dan disetujui. Ini merupakan prasyarat pemerintah daerah menyusun […]

  • Mobil Dinas PA Sintang Ditabrak Pick Up, 1 Wakil Ketua dan 3 Panitera Luka Ringan

    Mobil Dinas PA Sintang Ditabrak Pick Up, 1 Wakil Ketua dan 3 Panitera Luka Ringan

    • calendar_month Sen, 1 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Jalan Trans Kalimantan, Sungai Ambawang, Minggu (31/3/2019) sekitar pukul 17.00 WIB. Kecelakaan tersebut melibatkan dua mobil yang berlawanan arah. Salah satunya kendaraan dinas Kepala Pengadilan Agama Kelas II Sintang, KB 7 E. Diduga, kendaraan jenis pickup KB 8105 EC mengalami rem blong. Sehingga terjadi benturan dari arah […]

  • Tangkal Berita Hoax, Wagub Minta Humas Tingkatkan Peran

    Tangkal Berita Hoax, Wagub Minta Humas Tingkatkan Peran

    • calendar_month Rab, 23 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Wakil Gubernur Kalbar, Christiandy Sanjaya meminta Hubungan Masyarakat (Humas) di 14 kabupaten/kota di Provinsi Kalbar untuk lebih meningkatkan perannya di era digital. Mengingat, peran Humas sebagai corong pemerintah dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat. “Era digital mengalami perkembangan luar biasa, termasuk Media Sosial (Medsos).  Ini  akan menjadi tantangan bagi aparatur humas bagaimana menangani konten-konten […]

expand_less