Breaking News
light_mode

Petani Lokal Garda Terdepan Wujudkan Ketahanan Pangan

  • calendar_month Sen, 21 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Nikodemus menekankan pentingnya peran petani lokal dalam memperkuat ketahanan pangan di wilayah kabupaten ini.

Menurut politisi Partai Hanura, upaya mencapai kemandirian pangan di Kabupaten Sintang harus melibatkan para petani lokal melalui program-program yang mengedepankan keberlanjutan dan pemberdayaan masyarakat.

“Karena ketahanan pangan baru bisa terwujud, apabila didukung peran aktif para petani lokal,” kata Nikodemus ketika ditemui Lensakalbar.co.id di Gedung Parlemen Sintang, Jumat (18/10/2024).

Petani lokal, kata Nikodemus, adalah garda terdepan dalam produksi pangan daerah. Maka, pemerintah harus memberikan perhatian khusus pada mereka.

“Jadi mulai dari bantuan bibit, teknologi, hingga pemasaran hasil panen harus diperhatikan sehingga produktivitas hasil pertanian dapat meningkat,” ujar Nikodemus.

Olehkarenanya, Nikodemus mendorong agar pemerintah daerah dan instansi terkait meningkatkan kerja sama dengan para petani melalui program pelatihan dan pendampingan.

Dengan demikian, Nikodemus berharap ke depannya dapat membantu petani meningkatkan kualitas serta produktivitas hasil panen, sehingga dapat memenuhi kebutuhan pangan di daerah dan mengurangi ketergantungan pada pasokan dari luar.

Apalagi, ungkap Nikodemus, bahwa ketahanan pangan adalah isu strategis yang harus menjadi prioritas bersama di pemerintahan Presiden Prabowo Subianto

“Tentunya dengan mengoptimalkan potensi petani lokal, kita tidak hanya memperkuat ketahanan pangan, tetapi juga memberdayakan ekonomi masyarakat. Keterlibatan aktif pemerintah dalam mendukung para petani lokal merupakan langkah konkret untuk mewujudkan kedaulatan pangan daerah ini,” pungkas Nikodemus, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Sepauk – Kecamatan Tempunak. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Berharap Pelayanan Adminduk di Mempawah Selesai dalam Hitungan Jam

    Berharap Pelayanan Adminduk di Mempawah Selesai dalam Hitungan Jam

    • calendar_month Sen, 4 Jan 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina berharap pelayanan administrasi kependudukan di wilayah yang dipimpinnya dapat berjalan prima,meski dalam situasi pandemi Covid-19. “Tingkatkan pelayanan yang lebih baik lagi, sehingga masyarakat juga merasa puas dengan pelayanan yang di berikan oleh ASN Kabupaten Mempawah,” ujar Bupati Erlina saat melakukan monitoring  di Kantor Disdukcapil Mempawah, (4/1/2021). Selain itu, sosok […]

  • Mempawah Siapkan 20 Hektar Lahan untuk Benih Udang Air Payau

    Mempawah Siapkan 20 Hektar Lahan untuk Benih Udang Air Payau

    • calendar_month Kam, 30 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI direncanakan akan kembali memijakan kakinya di Bumi Galaherang. Mereka ingin meninjau lahan yang disiapkan Pemerintah Kabupaten Mempawah seluas 20 hektar, di Kelurahan Kuala Secapah, Kecamatan Mempawah Hilir. Lahan 20 hektar itu diperuntukan penakaran bibit benih udang air payau. Karena itu, Pemerintah Kabupaten Mempawah menyambut baik langkah dan […]

  • Mempawah Gelar Rakor Persiapan Pasar Juadah Ramadhan

    Mempawah Gelar Rakor Persiapan Pasar Juadah Ramadhan

    • calendar_month Sel, 17 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Penataan Pasar Juadah Bulan Ramadan 1444 Hijriyah mendatang, Selasa (17/1/2023). Rakor yang berlangsung di Aula Balai Patih, Kantor Bupati Mempawah tersebut turut menghadirkan Asisten Ekonomi, Pembangunan dan Kesra Setda Pemerintah Kabupaten Mempawah, Rochmat Effendy, Kasat Pol PP Mempawah, Kuntum Indah, Kadis Disperindagnaker Mempawah, Johana […]

  • Pj Bupati Dukung Proyek Perubahan Peserta PKN Tingkat II

    Pj Bupati Dukung Proyek Perubahan Peserta PKN Tingkat II

    • calendar_month Sen, 29 Jul 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail mendukung agen-agen perubahan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah. Ihwal inipun diungkapkannya saat menerima audiensi 2 peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II yakni Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Raja Fajar Azansyah dan Kepala Bappeda Kabupaten Mempawah Ami Febriyanto di ruang kerjanya, Senin (29/7/2024). Kedatangan keduanya dalam […]

  • Hari Kartini, Perempuan Harus Kuat Hadapi Covid-19

    Hari Kartini, Perempuan Harus Kuat Hadapi Covid-19

    • calendar_month Sel, 21 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menyerukan seluruh perempuan di Bumi Galaherang tetap semangat dan kuat dalam menghadapi pandemi virus Corona atau Covid-19 ini. Kendati tak mudah, perempuan Kabupaten Mempawah harus meneladani semangat R.A. Kartini. “Di tengah era pandemi covid-19 ini saya berharap semua tetap semangat dan kuat, terutama ikut berpartisipasi aktif bersama pemerintah melawan […]

  • Berharap BKOW dan GOW Bangun Daerah

    Berharap BKOW dan GOW Bangun Daerah

    • calendar_month Kam, 27 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kabupaten Mempawah menjadi tuan rumah atas pelaksanaan Rapat Konsolidasi ke-XXI BKOW dan GOW se-Kalimantan Barat di Gedung Mempawah Convention Center (MCC), Kamis (27/10/2022). Rakon dibuka oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Provinsi Kalbar, Linda Purnama, Ditandai dengan pemukulan Rebana dan dihadiri oleh GOW (Gabungan Organisasi Wanita) 14 kabupaten/kota se- Kalbar. Bupati Mempawah, […]

expand_less