Breaking News
light_mode

Pesan Kartiyus untuk Anggota DPRD yang Baru Dilantik: Jalankan Tugas Sesuai Aturan yang Berlaku

  • calendar_month Rab, 16 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sintang, Kartiyus mengtakan bahwa ada dua hal yang perlu dicermati para anggota DPRD Kabupaten Sintang yang baru saja dilantik.

Pertama, secara konseptual maupun legal-formal, kedudukan DPRD merupakan bagian integral dari Pemerintahan Daerah, dimana karakter dari DPRD di dalam kerangka negara kesatuan (unitaris) memiliki corak yang berbeda dengan kedudukan Lembaga legislatif di negara-negara federal yang menganut pemisahan kekuasaan negara secara absolut hingga ke tingkat lokal atau regional.

Oleh karena itu, Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah meletakan DPRD sebagai unsur penyelenggara peerintahan daerah yang bermitra sejajar dengan kepala daerah.

Kedua, lanjut Sekda Kartiyus menjelaskan bahwa setiap anggota DPRD dipilih dalam pemilu yang pencalonannya melalui Partai Politik. Tentunya memiliki perbedaan dengan Pemilihan Kepala Daerah yang dimungkinkan calonnya maju dari jalur perseorangan.

Kondisi ini tentu menciptakan kondisi dimana anggota DPRD memiliki ikatan yang sangat kuat sebagai perpanjangan tangan dari partai politik.

“Tapi yang perlu digaris bawahi bahwa sebesar apapun kepentingan partai politik asal saudara, hendaknya tempatkanlah kepentingan publik diatas kepetingan pribadi maupun golongan,” jelas Sekretaris Daerah (Sekda) Kartiyus ketika membacakan sambutan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) pada rapat paripurna pengucapan sumpah janji anggota DPRD Kabupaten Sintang periode 2024-2029 atas nama Hermansen Figo dari Partai Hanura di Ruang Rapat Paripurna, Kantor DPRD Sintang, Rabu (16/10/2024).

Kemudian, Sekda Kartiyus mengingatkan seluruh anggota DPRD Kabupaten Sintang periode 2024-2029 bahwa dalam menjalankan tugas sebagai wakil rakyat kalian juga diawasi oleh penegak hukum serta lembaga pengawas seperti Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Badan Pengawasan Kueuangan dan Pembangunan (BPKP), dan lain sebagainya.

“Untuk itu, kami harap seluruh anggota DPRD dapat menjalankan tupoksinya sesuai apa yang telah diamanatkan undang-undang, sehingga kedepannya anggota DPRD tak terlibat dalam persoalan hukum,” pungkas Sekda Kartiyus. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lantik 53 Pejabat Fungsional, Edi Minta Front Office Berikan Pelayanan dengan Senyum

    Lantik 53 Pejabat Fungsional, Edi Minta Front Office Berikan Pelayanan dengan Senyum

    • calendar_month Rab, 20 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono melantik sebanyak 53 pejabat fungsional di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak di Aula Sultan Syarif Abdurrahman Kantor Wali Kota, Rabu (20/7/2022). Edi mengatakan, pada prinsipnya pelantikan ini merupakan rangkaian pengambilan sumpah selaku pejabat fungsional yang akan melaksanakan tugas pada instansi tempatnya bertugas. Ia menekankan kepada para pejabat […]

  • Media Gathering, Silaturahmi KPU dan Pers Sukseskan Pemilu 2019

    Media Gathering, Silaturahmi KPU dan Pers Sukseskan Pemilu 2019

    • calendar_month Rab, 19 Des 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sintang, menggelar Media Gathering Pemilu Serentak 2019, dengan menghadirkan belasan jurnalis dari Media Cetak, Elektronik dan Online, Rabu (19/12/2019) di Cafe Dhea Sintang. Adapun isu yang dibahas dalam kegiatan tersebut  hanya seputar tahapan – tahapan Pemilu 2019 yang telah dan sedang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sintang sebagai […]

  • Bangun Keadilan dan Kedamaian Masyarakat Desa

    Bangun Keadilan dan Kedamaian Masyarakat Desa

    • calendar_month Rab, 16 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintahan Desa merupakan ujung tombak pembangunan suatu daerah. Sebab, maju tidaknya masyarakat desa berkaitan erat dengan sistem penyelanggaran yang dilakukan pemerintah desa itu sendiri. Karena itu, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Florensius Ronny mengingatkan kembali kepada seluruh kepala desa (Kades) dan perangkatnya agar menciptakan inovasi dan kreativitas dalam membangun masyarakat […]

  • Sultan Sintang Adalah Sosok Pemersatu Anak Bangsa

    Sultan Sintang Adalah Sosok Pemersatu Anak Bangsa

    • calendar_month Kam, 16 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Askiman menyampaikan duka cita atas meninggalnya Sultan Sintang, HRM Ikhsan Perdana Ismail Tsafioeddin yang bergelar Pengeran Ratu Sri Kusuma Negara V, Kamis (16/7/2020). “Saya turut berduka cita atas wafatnya Sultan Sintang. Saya juga merasa merupakan bagian dari keluarga besar Keraton Sintang dengan telah menerima gelar Pangeran Temenggung Muda Patih Suara. […]

  • Bangunan Ruko Tua Roboh, Wako Edi Minta Pemilik Bangunan Lakukan Pemeriksaan Berkala

    Bangunan Ruko Tua Roboh, Wako Edi Minta Pemilik Bangunan Lakukan Pemeriksaan Berkala

    • calendar_month Sen, 3 Nov 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Peristiwa robohnya bangunan ruko tua di Jalan Sisingamangaraja pada Senin (3/11/2025) memantik perhatian serius Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono. Wako Edi meminta para pemilik bangunan, khususnya ruko dan bangunan berusia lama, untuk melakukan pengecekan struktur secara berkala demi mencegah potensi bahaya. “Bangunan-bangunan tua perlu dikontrol dan dicek secara berkala. Jika pemilik tidak […]

  • Pasca Terbakarnya Puluhan Kios di Tugu BI Sintang, Sekda: Kita Akan Gelar Rakor  dengan TNI

    Pasca Terbakarnya Puluhan Kios di Tugu BI Sintang, Sekda: Kita Akan Gelar Rakor dengan TNI

    • calendar_month Sel, 28 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang memastikan bakal menggelar rapat koordinasi bersama TNI. Pasalnya puluhan kios yang hangus terbakar pada Minggu (26/7/2020) sore itu, merupakan milik TNI. “Mengenai bagaimana kebijakan selanjutnya kami akan mengadakan rapat koordinasi, karena memangkan tanah ini milik TNI, kita akan koordinasi dengan TNI,” kata Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Yosepha Hasnah saat meninjau […]

expand_less