Breaking News
light_mode

Peringati Harkitnas, Amri Yudhy: Perkuat Fondasi Nasionalisme

  • calendar_month Sen, 21 Mei 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-110 hendaknya menjadi momentum untuk memperkuat fondasi kecintaan terhadap tanah air atau nasionalisme serta merefleksikan kembali nilai-nilai luhur Pancasila.

“Agar terus menjalankan kehidupan bersama, berdemokrasi, berpendapat, bersatu, saling menghargai dan menghormati serta bagaimana hidup berbangsa dan bernegara dengan tidak saling menghina, tidak saling menjatuhkan dan tidak pula saling menjelekkan, baik di lingkungan sekitar maupun Media Sosial,” kata Wakapolres Sintang, Kompol Amri Yudhi S.

Ia menyampaikan hal tersebut usai menghadiri Upacara Peringatan Harkitnas ke-110 di Lapangan Sepakbola depan Makodim 1205/Sintang, Senin (21/5).

Amri mengajak seluruh elemen masyarakat, khusunya di Kabupaten Sintang untuk memaknai ke dalam diri masing-masing Harkitnas sebagai fondasi berkebangsaan, bernegara, dan membangun nasionalisme.

Masyarakat Kabupaten Sintang diharapkan memperkuat fondasi Kebangkitan Nasional. Bisa dengan dengan bekerjasama untuk menolak, mengnakal dan menghentikan hoaks, baik berupa gambar, foto atau ilustrasi yang menimbulkan kebencian, permusuhan dengan latarbelakang Suku, Agama, Ras, juga Antargolongan (SARA).

“Kita jangan sampai terprovokasi berita yang belum tentu benar atau hoaks. Periksa kembali kebenaran suatu berita dengan membandingkan dari sumber lain. Jangan disebarkan ulang jika dirasa berita tersebut tidak benar. Di sinilah peran kita semua, yang harus senantiasa sadar, tetap tabayyun, demi menjaga kondisi masyarakat yang sejuk dan dinamis,” papar Amri.

Sementara itu, Peringatan Harkitnas pada 2018 ini bertemakan “Pembangunan Sumber Daya Manusia Memperkuat Fondasi Kebangkitan Nasional Indonesia dalam Era Digital” dengan Inspektur Upacara, Letkol (Inf) Rachmat Basuki. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lomba Melukis Gunung Kelam
    OPD

    Lomba Melukis Gunung Kelam

    • calendar_month Sab, 21 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Panitia Kelam Tourism Festival 2023 memeriahkan kegiatan dengan menggelar lomba melukis dengan objek tunggal yakni Bukit Kelam. Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sintang, Hendrika menjelaskan bahwa undangan atau promosi lomba melukis Bukit Kelam ini sudah disebarkan ke SD, SMP dan SMA dan masyarakat umum. “Melukisnya wajib di sekitar Jembatan Merah Café. […]

  • Bupati Erlina Gelar Open House Lebaran, Antusiasme Warga Membludak

    Bupati Erlina Gelar Open House Lebaran, Antusiasme Warga Membludak

    • calendar_month Rab, 2 Apr 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ribuan warga berbondong-bondong menghadiri open house Idulfitri 1446 H yang digelar Bupati Mempawah, Hj Erlina di rumah jabatannya, Jalan Gusti M. Taufik, Kelurahan Terusan, Mempawah Hilir, Rabu (2/4/2025). Acara silaturahmi ini berlangsung selama dua hari, 2-3 April 2025, dan menjadi ajang kebersamaan antara pemerintah daerah dan masyarakat. Meski baru digelar pada hari ketiga […]

  • Pemuda Harus Pertajam Wawasan Politik

    Pemuda Harus Pertajam Wawasan Politik

    • calendar_month Rab, 31 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Perhelatan Pemilihan Umum (Pemilu) tinggal menghitung bulan. Masyarakat harus bersiap membekali dirinya dengan wawasan politik agar pesta demokrasi berjalan baik dan berkualitas. Hal itu diungkapkan Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono saat menjadi salah satu pembicara seminar Gerakan Cerdas Memilih di Universitas Panca Bhakti (UPB) Jalan Kom Yos Sudarso Kelurahan Sungai Beliung Kecamatan […]

  • Pemkot Pontianak Diganjar Anugerah Pandu Negeri dari IIPG

    Pemkot Pontianak Diganjar Anugerah Pandu Negeri dari IIPG

    • calendar_month Rab, 11 Sep 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak berhasil meraih penghargaan bergengsi tingkat nasional, Anugerah Pandu Negeri 2024 dalam Kategori Umum Pemerintah Daerah dengan Kinerja dan Government Baik Tingkat Kota. Anugerah Pandu Negeri merupakan penghargaan yang diberikan oleh Indonesian Institute for Public Governance (IIPG) kepada pemerintah daerah yang menunjukkan kinerja dan tata kelola pemerintahan yang baik. Penilaian […]

  • Jarot : Somoga Jadi Panutan

    Jarot : Somoga Jadi Panutan

    • calendar_month Jum, 22 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Jumat (22/9) pagi,  jamaah haji asal Kabupaten Sintang sudah sampai di kampung halamannya. Kedatangan 121 jamaah yang tergabung dalam kloter 13 itu disambut Bupati dr. H. Jarot Winarno, M.Med.PH di kantor Bupati Sintang. “Selamat datang, terimakasih telah menjaga nama baik daerah dan mampu menjaga kekompakan,” kata Jarot, kemarin. Kedatangan jamaah haji di Kota […]

  • Perayaan Imlek di Sungai Pinyuh, Yayasan Tri Dharma Bhakti Siapkan Doorprize Satu Unit Mobil dan Dua Sepeda Motor

    Perayaan Imlek di Sungai Pinyuh, Yayasan Tri Dharma Bhakti Siapkan Doorprize Satu Unit Mobil dan Dua Sepeda Motor

    • calendar_month Kam, 23 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, Yayasan Tri Dharma Bhakti, Kecamatan Sungai Pinyuh, Kabupaten Mempawah selalu menggelar berbagai ksgiatan pada Perayaan Tahun Baru Imlek dan Cap Go Meh. Pada Tahun Baru Imlek ke-2571 kali ini yang merupakan tahun Tikus Logam, Yayasan Tri Dharma Bhakti kembali menggelar berbagai kegiatan menarik untuk menghibur para pengunjung yang datang. […]

expand_less