Breaking News
light_mode

Pemkot Petakan Sekolah Adiwiyata

  • calendar_month Sab, 15 Jun 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Lingkungan sekolah menjadi hal penting dalam mencetak anak didik yang berkualitas, bermutu dan cerdas. Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menilai, tempat pendidikan yang baik dan berkualitas tidak akan mungkin tercapai bila lingkungan proses belajar mengajar di sekolah tidak memadai.

“Lingkungan sekolah yang tidak bersih, tidak segar, tidak hijau dan tidak kondusif, pastinya akan berdampak terhadap kualitas anak didik,” ujarnya saat Halal Bihalal bersama guru-guru se-Kota Pontianak di Masjid Raya Mujahidin, Sabtu (15/6/2019).

Menurutnya, untuk menciptakan lingkungan sekolah yang memadai itu, mesti dimulai dari sarana dan prasarana, baik ruang belajar mengajar, halaman sekolah, sarana olahraga dan ruang terbuka hijau. Dengan demikian, lingkungan sekolah menjadi lebih kondusif, familiar, ramah bagi anak didik, serta lebih segar dan hijau.

“Hal ini pasti akan memberikan nilai positif terutama kualitas anak didik. Tentunya anak didik akan mendapatkan pengetahuan dan karakternya terbentuk di lingkungan yang sehat dan hijau,” jelas Edi.

Masih kaitan dengan lingkungan sekolah, ia menyebut sejumlah sekolah Adiwiyata sudah mulai diterapkan di Kota Pontianak. Bahkan sudah ada beberapa sekolah yang mendapat penghargaan Adiwiyata. Adiwiyata merupakan nama program pendidikan lingkungan hidup. Pihaknya akan terus meningkatkan sarana lingkungan sekolah, air bersih, pengolahan air limbah dan sebagainya.

“Termasuk fasilitas lain, seperti tempat mencuci tangan, toilet, kantin sehat, lingkungan hijau dan ruang belajar yang memenuhi standar,” pungkasnya. (Nrt/Humpro)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mau Kerjasama BPJS? RS Wajib Miliki Sertifikat Akreditasi

    Mau Kerjasama BPJS? RS Wajib Miliki Sertifikat Akreditasi

    • calendar_month Jum, 4 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rumah sakit (RS) mitra Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan kini harus memiliki sertifikasi akreditasi. Hal itu sesuai dengan Peraturan Presiden (Perpres) No 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan. “Kami harap seluruh fasilitas kesehatan (faskes) yang ingin bergabung dapat melengkapi persyaratan itu,” kata Kepala Humas BPJS Kesehatan, M Iqbal Anas Ma’ruf, Jumat (4/1/2019). […]

  • Wisata Mancing Angkat Ekonomi Lokal

    Wisata Mancing Angkat Ekonomi Lokal

    • calendar_month Rab, 11 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pengembangan sektor wisata kreatif dengan memanfaatkan potensi alam dan kekhasan daerah terus digalakkan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya. Mulai dari program dan kegiatan yang bersifat kompleks hingga yang sederhana. Muaranya adalah pembangunan daerah melalui pemberdayaan masyarakat demi peningkatan kesejahteraan. Sekretaris Daerah Kabupaten Kubu Raya Yusran Anizam mengatakan, sebagai salah satu kabupaten dari Provinsi Kalimantan […]

  • Stand Berbentuk Masjid Diharapkan jadi Juara Terbaik MTQ ke-XXX Kalbar

    Stand Berbentuk Masjid Diharapkan jadi Juara Terbaik MTQ ke-XXX Kalbar

    • calendar_month Sab, 5 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Stand Pameran berbentuk bangunan Masjid milik Kabupaten Mempawah mendapat apresiasi langsung dari Bupati Mempawah, Hj Erlina dan Wakil Gubernur Kalbar, H Ria Norsan. Dimana, stand pameran tersebut didirikan dalam rangka memeriahkan pelaksanaan MTQ ke-XXX Provinsi Kalbar yang digelar di Komplek Stadion Panglima Tantemak Ketapang. Orang nomor satu di kabupaten yang berjuluk “Bumi Galaherang” […]

  • Yuvita Apolonia Ginting Dorong Pembangunan PLBN Sungai Kelik Dilanjutkan

    Yuvita Apolonia Ginting Dorong Pembangunan PLBN Sungai Kelik Dilanjutkan

    • calendar_month Rab, 23 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakuat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Yuvita Apolonia Ginting berharap pemerintah pusat (Pempus) melanjutkan pembangunan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Sungai Kelik di Ketungau Hulu, Kabupaten Sintang. “Kami harap pembangunannya kembali dilanjutkan lah ya, sehingga dapat mendongkrak ekonomi masyarakat setempat,” kata Yuvita Apolonia Ginting ketika ditemui Lensakalbar.co.id di Gedung Parlemen Sintang, […]

  • DPRD Kalbar Usulkan Delapan Raperda Inisiatif

    DPRD Kalbar Usulkan Delapan Raperda Inisiatif

    • calendar_month Sen, 27 Nov 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – DPRD Provinsi Kalbar melaksanakan paripurna ke-45 masa persidangan ke-1 tahun sidang 2017. Dengan agenda Penetapan Keputusan DPRD Provinsi Kalbar tentang Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Provinsi Kalbar Tahun Anggaran 2018 di Balairungsari, Gedung Parlemen Kalbar, Senin (27/11). Paripurna dipimpin Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar, Ermin Elviani, SH yang didampingi pimpinan DPRD Provinsi Kalbar. […]

  • Masalah PETI, Dewan Sintang Siap Dampingi Warga Audiensi ke Pemprov Kalbar

    Masalah PETI, Dewan Sintang Siap Dampingi Warga Audiensi ke Pemprov Kalbar

    • calendar_month Sab, 21 Apr 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menambang emas menjadi satu-satu matapencaharian warga di tengah jebloknya harga karet. Namun, mereka harus berurusan dengan hukum karena aktivitas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI). Warga pun ingin sumber penghasilannya itu menjadi legal, misalnya dengan ditetapkannya Wilayah Pertambangan Rakyat (WPR). Namun kewenangannya bukan di Pemerintah Kabupaten (Pemkab), melainkan di tangan Pemerintah Provinsi (Pemprov). Olehkarenanya, […]

expand_less