Breaking News
light_mode

PDP 02 Terkonfirmasi Positif, Bupati Jarot Umumkan Sintang KLB Covid-19

  • calendar_month Sen, 30 Mar 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang menetapkan status Kejadian Luar Biasa (KLB) setelah satu pasien PDP 02 yang dirawat di ruang isolasi RSUD Ade M Djoen Sintang terkonfirmasi positif virus Corona atau Covid-19.

Penetapan KLB Covid-19 diumumkan langsung Bupati Sintang, Jarot Winarno saat menggelar press release bersama sejumlah awak media di Pendopo Bupati Sintang, Senin (30/3/2020) pukul 13.30 WIB.

Penetapan status KLB sebagai wujud keseriusan, kesiapsiagaan, dan kehati-hatian pemerintah dalam melakukan upaya pencegahan penyebaran Covid-19.

“PDP 02 yang terkonfirmasi positif covid-19 bukan warga Kabupaten Sintang, tapi rujukan dari kabupaten lain,” tegas Bupati Jarot.

Sementara, pasien PDP 01 negatif Covid-19. Kondisi kesehatannya sampai hari ini membaik, tidak ada keluhan subjektif, tidak memerlukan infus dan oksigen.

“Jadi, RSUD Ade M Djoen Sintang sajauh ini menerima dua pasien PDP. Keduanya saya tegaskan bukan warga Sintang, tapi rujukan dari kabupaten lain. PDP 01 adalah seorang perempuan berusia 18 tahun. Sementara PDP 02 seorang laki-laki berusia 55 tahun, riwayatnya pernah berkunjung ke daerah yang terkonfirmasi positif covid-19 seperti Jogja dan Jakarta,” beber Bupati Jarot.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Sintang per tanggal 30 Maret 2020 tercatat 315 Orang dalam Pemantauan (ODP). Pasien dalam Pengawasan (PDP) tidak ada, dan positif terkonfirmasi Covid-19 juga tidak ada.

“Artinya, belum ada warga Sintang yang masuk status PDP dan terkonfirmasi positif covid-19. Namun yang masuk status ODP ada 315 sampai hari ini,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tahap Pertama Vaksinasi Covid-19 di Mempawah Capai 70 Persen

    Tahap Pertama Vaksinasi Covid-19 di Mempawah Capai 70 Persen

    • calendar_month Sel, 16 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Dinas Kesehatan Mempawah, Jamiril menyatakan bahwa program vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Mempawah sejauh ini cukup efektif, yakni sudah sekitar 70 persen pada tahap pertama. “Tahap awal untuk tenaga kesehatan sudah 70 persen, mudah-mudahan dalam seminggu ini, saya targetkan bisa mencapai di angka 90 persen,” ujarnya usai menerima rombongan kunjungan kerja Komisi V […]

  • Pemkot Usulkan Empat Raperda ke DPRD

    Pemkot Usulkan Empat Raperda ke DPRD

    • calendar_month Sel, 3 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mengusulkan empat buah Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Kota Pontianak. Keempat raperda tersebut di antaranya tentang Kepariwisataan, Tambahan Setoran Modal Pemkot Pontianak kepada Perseroan Terbatas Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Barat (Kalbar), Rencana Pembangunan Industri Kota Pontianak Tahun 2019-2039 dan Rukun Tetangga dan Rukun Warga. Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan mengatakan […]

  • Pasca Pandemi Covid-19, BKKBN Antisipasi ‘Baby Boom’

    Pasca Pandemi Covid-19, BKKBN Antisipasi ‘Baby Boom’

    • calendar_month Jum, 8 Mei 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setakat ini, Pemerinatah Provinsi Kalbar melalui Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) mengantisipasi fenomena baby boom atau ledakan angka kelahiran bayi pasca pandemi virus Corona atau Covid-19. Pasalnya terjadi penurunan 40 persen pada program peserta KB. “Rata-rata penggunaan alat kontrasepsi dari Februari hingga Maret menurun 40 persen. Kondisi ini terjadi sejak pandemi […]

  • Pernah Anggap Tak Penting, Andrianto Akhirnya Akui Manfaat JKN-KIS

    Pernah Anggap Tak Penting, Andrianto Akhirnya Akui Manfaat JKN-KIS

    • calendar_month Sab, 3 Okt 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Memelihara kesehatan merupakan hal yang paling utama dilakukan oleh seluruh lapisan masyarakat. Banyak langkah yang dapat dilakukan untuk menjaga badan agar tetap sehat, dimulai dari mengatur pola tidur dan pola makan serta rutin berolahraga disinyalir dapat menjaga kondisi tubuh agar jauh dari berbagai macam penyakit. Begitu juga yang dilakukan oleh Andrianto (30), warga […]

  • Pj Bupati Buka Lomba Sekolah Sehat dan Sekretariat TP UKS/M Kecamatan

    Pj Bupati Buka Lomba Sekolah Sehat dan Sekretariat TP UKS/M Kecamatan

    • calendar_month Sen, 22 Jul 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri dan membuka Perlombaan Sekolah Sehat dan Lomba Sekretariat TP UKS/M Kecamatan Tahun 2024 di Aula SMK Negeri 1 Mempawah, Senin (22/7/2024). Pej Bupati Ismail mengatakan, bahwa kegiatan lomba sekolah sehat tidak hanya sekedar ajang perlombaan tetapi juga merupakan wujud nyata dari komitmen bersama dalam menjaga kesehatan dan […]

  • Sintang Berduka, Ir H Zulkarnaen Meninggal Dunia

    Sintang Berduka, Ir H Zulkarnaen Meninggal Dunia

    • calendar_month Kam, 29 Okt 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang Ir H Zulkarnaen meninggal dunia, karena sakit, Rabu (28/10/2020). Kepergian almarhum menyisakan di hati kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang. Pasalnya, almarhum merupakan sosok yang humanis. “Almarhum dikenal sebagai sosok humanis. Kalau bertemu pasti ada guraunya dengan beliau, baik itu  dikalangan ASN […]

expand_less