Breaking News
light_mode

Musim Hujan, DPRD Kalbar Imbau Warga Waspada DBD

  • calendar_month Rab, 27 Sep 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar, Ir. H. Suriansyah mengimbau seluruh lapisan masyarakat Kalbar untuk tetap waspada berbagai penyakit. Lantaran curah hujan dengan intensitas tinggi akhir-akhir ini melanda wilayah Provinsi Kalbar. Perubahan terhadap suhu lingkungan pun terjadi.

“Waspadai berbagai macam penyakit yang sering muncul pada musim hujan. Seperti, DBD, diare, penyaki kulit, influenza serta masih banyak penyakit lainnya,” kata Suriansyah, Rabu (27/9).

Menurutnya, saat ini sejumlah kabupaten/kota di Provinsi Kalbar mulai diserang Demam Berdarah Dengue (DBD). Di antaranya, Kabupaten Sintang, Kota Singkawang, Kabupaten Kubu Raya, Kabupaten Sambas.

Wakil rakyat asal Dapil Kabupaten Sambas ini mengingatkan, berbagai potensi penyakit berbahaya seperti DBD akan menyerang siapa saja tanpa memandang usia.

“Di Kabupaten Sambas sudah ada yang mengalami demam berdarah. Bahkan, DBD tidak hanya menyerang anak muda, melainkan juga menyerang orangtua,” ungkapnya.

Legislator Partai Gerindra ini menegaskan, Pemerintah Provinsi Kalbar beserta Pemerintah Kabupaten/Kota perlu bersinergi serta melakukan berbagai kesiapan. Langkah itu penting guna mengantisipasi sekaligus melakukan penanggulangan DBD secara terpadu.

“Harus ada kesiapan dari pemerintah daerah dalam menghadapi serangan penyakit DBD. Jangan sampai sudah menimbulkan korban baru melakukan sejumlah antisipasi,” tegasnya.

Tak hanya itu, pemerintah daerah harus s menyediakan vaksin serta obat-obatan terhadap penyakit DBD. “Faktor kebersihan merupakan jurus utama dalam pencegahan infeksi kuman penyebab penyakit,” imbaunya. (Nrt)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • KPU Mempawah Verifikasi Berkas Balon Independen

    KPU Mempawah Verifikasi Berkas Balon Independen

    • calendar_month Sen, 11 Des 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Berkas pendaftaran dua pasangan bakal calon dari jalur perseorangan (Independen), yaitu Rahmad Satria-Ridwan Rusli dan Rudhy Bachtiar-Mochrizal telah diterima KPU Mempawah. Mulai hari ini, Selasa (12/12) akan dilakukan verifikasi faktual terhadap berkas dukungan dua bakal calon tersebut hingga 25 Desember mendatang. Ketua KPU Mempawah, Kusnandi menjelaskan, sesuai tahapan Pilkada, KPU akan melakukan pemeriksaan […]

  • AKBP Adhe Hariadi Ajak Masyarakat Ramaikan Tabligh Akbar Ustadz Das’ad Latif di Mapolres Sintang

    AKBP Adhe Hariadi Ajak Masyarakat Ramaikan Tabligh Akbar Ustadz Das’ad Latif di Mapolres Sintang

    • calendar_month Sab, 2 Nov 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kapolres Sintang, AKBP Adhe Hariadi mengajak seluruh Umat Islam di Kabupaten Sintang untuk mengikuti Tabligh Akbar di Halaman Mapolres Sintang, besok, Minggu (3/11/2019) malam. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1441 dan syukuran PAM Pemilu 2019. “Kita harap masyarakat agar beramai-ramai menghadiri dan menyaksikan tabligh akbar yang akan kami […]

  • Komitmen Wujudkan BLUD

    Komitmen Wujudkan BLUD

    • calendar_month Kam, 6 Jun 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail membuka Sosialisasi dan Pendampingan BLUD Puskesmas se-Kabupaten Mempawah di Wisma Chandramidi, Kamis (6/6/2024). Pj Bupati Ismail mengatakan, di Kalimantan Barat, Kabupaten Mempawah tertinggal dalam melaksanakan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) dibanding kabupaten lainnya di Kalimantan Barat, sehingga perlu difokuskan komitmen bersama untuk mewujudkan BLUD di seluruh puskesmas yang […]

  • Bersinergi Tekan Tindak Pidana Korupsi

    Bersinergi Tekan Tindak Pidana Korupsi

    • calendar_month Sen, 5 Des 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah melalui Inspektorat Mempawah menggelar kegiatan Sosialisasi Pencegahan Korupsi dan Whistle Blowing System di Wisma Chandramidi, Senin (5/12/2022). Kegiatan yang dibuka langsung Bupati Mempawah, Hj Erlina tersebut mengusung tema “Melalui Pendidikan Anti Korupsi dan Whistle Blowing System (WBS), Kita Wujudkan Perangkat Daerah dan Generasi Muda yang Sadar dan Paham Akan Bahaya […]

  • KPU Sintang Cari Calon Ketua PPS Mengkurai yang Baru

    KPU Sintang Cari Calon Ketua PPS Mengkurai yang Baru

    • calendar_month Sen, 17 Des 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pasca penguduran diri Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Mengkurai, Kecamatan Sintang. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sintang akan mengeluarkan SK KPU terbaru untuk Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang akan ditunjuk nantinya. “Dalam waktu dekat SK terbaru KPU akan kita keluarkan untuk Ketua PPS yang baru,” ungkap Ketua KPU Sintang, Hazizah, Senin (17/12/2018). […]

  • Minimalisir Keluhan dan Tingkatkan Pelayanan PDAM

    Minimalisir Keluhan dan Tingkatkan Pelayanan PDAM

    • calendar_month Ming, 14 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Di usia yang ke-48 tahun Perumda Air Minum (PDAM) Tirta Khatulistiwa, Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono meminta seluruh jajaran PDAM untuk terus meningkatkan komitmen dan integritasnya dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat atau pelanggan. “Atas nama Pemerintah Kota Pontianak saya mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-48, mudah-mudahan momentum ini menjadikan PDAM […]

expand_less