Breaking News
light_mode
OPD

Minimnya Tenaga Kesehatan di Sintang

  • calendar_month Kam, 24 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Rerata kabupaten yang berjuluk “Bumi Senentang” ini masih mengalami kekurangan tenaga kesehatan. Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang, Edi Harmani ketika ditemui di Pondopo Bupati Sintang, Kamis (24/10/2024).

Menurut Edi Harmaini, kekurangan tenaga kesehatan atau medis tak hanya terjadi di satu kecamatan, tapi merata di 14 kecamatan dan 391 desa di kabupaten ini.

Untuk mensiasatinya, pemerintah daerah membuka lowongan untuk tenaga dokter melalui PPPK dan CPNS. Dengan harapan mereka yang lolos nantinya akan ditempatkan di beberapa puskesmas yang memang tidak ada dokternya.

Sayangnya, dari 19 formasi PPPK atau CPNS yang dibuka, hanya 8 pelamar hingga saat ini.

“Artinya, untuk tenaga medis memang kurang pelamar. Kalau tidak salah hanya 8 pelamar saja pada tahun ini. Tapi kalau untuk tenaga penunjang lainnya ramai. Padahal, Serangas itu tidak ada dokter, sehingga dokter di Mensiku kita tempatkan disana,” beber Edi Harmaini.

Selain itu, ungkap Edi Harmaini, kabupaten yang dipimpin Bupati Sintang, Jarot Winarno ini juga mengalami banyak kekurangan tenaga dokter, khususnya dokter gigi dan dokter umum.

Padahal, katanya, sarana dan prasarana untuk praktik dokter gigi sudah lengkap di tiap puskesmas.

“Kalau lihat secara keseluruhan kita sangat kekurangan tenaga medis. Apalagi dokter gigi dak usah cerita lah, payah kita cari. Padahal sarana prasarana untuk menunjang dokter gigi itu sudah kita siapkan di seluruh puskesmas , tapi dokternya tidak ada,” ucap Edi Harmaini.

Alasan mereka tak mau ditempatkan di daerah terpencil, karena minimnya infrastruktur dasar. Salah satunya jaringan listrik.

“Kalau alasannya tidak ada listrik, mari kita coba listrik semua puskesmas yang ada, saya rasa hanya sebagian kecil puskesmas kita yang listriknya memang tidak bisa 24 jam dan hanya bisa malam saja,” kata Edi Harmaini.

“Tapi kita bantu dengan solar cell,” pungkas Edi Harmaini menambahkan. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Seleksi Pemain Persista, Dewan: Jangan Ada Titipan, Utamakan Kualitas

    Seleksi Pemain Persista, Dewan: Jangan Ada Titipan, Utamakan Kualitas

    • calendar_month Jum, 4 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Santosa memastikan tidak ada istilah “Titip-Titipan” pada proses seleksi pemain Persatuan Sepakbola Indonesia Sintang atau Persista. “Ya, saat ini sedang proses seleksi pemain Persista, karena kita akan berlaga di Liga 3, yang mana pesertanya berasal dari 14 kabupaten/kota di Kalimantan Barat,” kata Santosa yang juga […]

  • Kalapas Masih Cari Solusi untuk Atasi Over Kapasitas
    OPD

    Kalapas Masih Cari Solusi untuk Atasi Over Kapasitas

    • calendar_month Rab, 10 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Over kapasitas adalah masalah klasik di lembaga pemasyarakatan (lapas) di Indonesia. Termasuk juga yang berada di Lapas) Kelas IIB Sintang, Rabu (10/3/2021). Kepala Lapas Kelas IIB Sintang, Syech Walid mengungkapkan, sejatinya lapas ini hanya berkapasitas 280 orang. Namun jumlah warga binaan yang ada sudah mencapai 395 orang. Perkara terbanyak didominasi oleh kasus narkotika, […]

  • Musrenbang 2023, Bupati Jarot Klaim Pembangunan “Sintang” Meningkat

    Musrenbang 2023, Bupati Jarot Klaim Pembangunan “Sintang” Meningkat

    • calendar_month Sel, 14 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2023 dalam Rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD), Selasa (14/3/2023). Kegiatan Musrenbang Kabupaten Sintang yang berlangsung di Gedung Pancasila inipun dihadiri Gubernur Kalbar, H Sutarmidji didampingi Ketua DPRD Provinsi Kalbar M Kebing L. Bupati Sintang, Jarot Winarno ketika membuka dan memberikan sambutannya pada […]

  • Banjir 10 Kecamatan di Sintang, Sejumlah Sekolah Terdampak Diliburkan

    Banjir 10 Kecamatan di Sintang, Sejumlah Sekolah Terdampak Diliburkan

    • calendar_month Sel, 11 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Banjir yang melanda di Kabupaten Sintang terus meluas dan belum surut dengan ketinggian 50 cm hingga 1 meter. Pemerintah Kabupaten Sintang meliburkan aktivitas belajar di sejumlah sekolah terdampak banjir. “Mulai hari ini, Pemerintah Kabupaten Sintang sudah mengeluarkan surat edaran terkait sejumlah sekolah yang terdampak banjir agar peserta didiknya diliburkan dari aktivitas belajar. Itu […]

  • Usulkan Empat Raperda

    Usulkan Empat Raperda

    • calendar_month Sel, 22 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Empat Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Kota Pontianak diusulkan menjadi Perda. Keempat Raperda tersebut adalah pengendalian dan pengawasan minuman beralkohol, perubahan atas Perda Nomor 8 Tahun 2020 tentang retribusi jasa umum, perubahan kelima atas Perda Nomor 7 Tahun 2014 tentang penambahan penyertaan modal pada Perusahaan Daerah Air Minum Khatulistiwa Pontianak dan perubahan kedua atas […]

  • Bupati Erlina Ingatkan ASN untuk Disiplin Patuhi Jam Kerja

    Bupati Erlina Ingatkan ASN untuk Disiplin Patuhi Jam Kerja

    • calendar_month Sen, 5 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina mengingatkan kepada seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah agar dapat meningkatkan kedisiplinan dan ketaatan dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, terutama dalam memberikan pelayanan publik kepada masyarakat. “Saya ingatkan dan minta kepada agar disiplin, khususnya pada aturan jam kerja ASN yang telah ditetapkan dalam peraturan Bupati […]

expand_less