Breaking News
light_mode

Midji Optimis Pelabuhan Kijing Bikin PDRB Kalbar Diposisi Pertama Nasional

  • calendar_month Sel, 19 Feb 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kendati berada di urutan kedua nasional. Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji mengaku optimis di masa pemerintahannya terhadap nilai Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Provinsi Kalbar bakal menjadi yang pertama secara nasional. Tentunya didukung dengan beberapa indikator yang ada.

“Saat ini Kalbar berada di posisi kedua. Tapi saya optimis bisa mengangkat PDRB Kalbar menjadi yang pertama. Asalkan, satu di antara indikator penunjang seperti, pembangunan Pelabuhan Kijing di Kabupaten Mempawah selesai dan dioperasikan,” ungkap Gubernur Kalbar, Sutarmidji pada kegiatan Rapat Kerja Industri dan Perdagangan Se-Kalimantan Barat 2019, Selasa (19/2/2019), di Hotel Orchardz Pontianak.

Alasan lain yang di sampaikan gubernur, meskipun selama ini segala aktifitas perekonomian ada di Kalbar, namun dikatakan dia, pintu ekspor tidak berada di Kalbar. Pasalnya Kalbar bakal memiliki lima Pos Lintas Batas Negara (PLBN). Di mana tiga  diantaranya adalah PLBN Aruk Sajingan (Sambas), PLBN Entikong (Sanggau), dan  PLBN Badau (Kapuas Hulu). Dua lainnya yang akan dibangun adalah PLBN Sei Kelik (Sintang) dan PLBN Jagoi Babang (Bengkayang).

Kendati Kalbar memiliki PLBN. Namun sangat disayangkan pemerintah daerah setempat dinilai kurang berperan atau memanfaatkan PLBN sebagai langkah mendongkrak perekonomian masyarakat yang berada di wilayah PLBN.

“Masalahnya, Pemda setempat tidak pernah bicara bagaimana memajukan perekonomian masyarakat di sekitar border, apa yang bisa ditangkap ketika di daerahnya ada border,”  kata Sutarmidji. (Nrt/hms)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tatang Ajak Masyarakatnya Gunakan Hak Pilih
    OPD

    Tatang Ajak Masyarakatnya Gunakan Hak Pilih

    • calendar_month Rab, 6 Nov 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Camat Sintang, Tatang Supriyatna mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Barat serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sintang tahun 2024 yang akan dilaksanakan pada 27 November mendatang. “Ya, saya mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi dalam menyukseskan pesta demokrasi pada Pilkada 2024. Jangan […]

  • Satgas Covid-19 Sintang Sidak Prokes di Kantor Pemerintahan
    OPD

    Satgas Covid-19 Sintang Sidak Prokes di Kantor Pemerintahan

    • calendar_month Sel, 4 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kabupaten Sintang menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD) jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang. Sidak tersebut dilakukan untuk memantau disiplin penerapan protokol kesehatan di kantor-kantor pemerintahan yang menyelenggarakan pelayanan publik, Selasa (4/5/2021). Adapun yang diperhatikan dalam sidak ini ialah ketersediaan sarana mencuci tangan, jarak tempat duduk, […]

  • Edi Terima Kunjungan Komisi IX DPR

    Edi Terima Kunjungan Komisi IX DPR

    • calendar_month Jum, 10 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menerima kunjungan kerja anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Kalbar I, Alifudin di ruang tamu VIP Wali Kota Pontianak, Jumat (10/1/2020). Kunjungan Rombongan Komisi IX DPR RI ke Kota Pontianak ini dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat. Edi menyambut baik kedatangan legislator DPR RI asal Kota Pontianak ini […]

  • Dua Pemuda Sintang Ditangkap karena Narkoba

    Dua Pemuda Sintang Ditangkap karena Narkoba

    • calendar_month Rab, 19 Agu 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Satresnarkoba Polres Sintang berhasil mengamankan dua orang diduga pelaku tindak pidana narkoba. Keduanya adalah DS (24) dan AM (34), Rabu (19/8/2020). Kedua pelaku ditangkap dilokasi berbeda. Pertama petugas berhasil memgamankan DS di Komplek Stadion Baning Sintang. Kemudian petugas melakukan pengembangan. Hasilnya, petugas juga berhasil memgamankan AM di teras pusat perbelanjaan. “Pelaku dan barang […]

  • 5 Koperasi di Sepauk Tak Aktif

    5 Koperasi di Sepauk Tak Aktif

    • calendar_month Sab, 17 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dari 16 koperasi di Kecamatan Sepauk, Kabupaten Sintang, lima di antaranya tidak aktif. Sementara 11 koperasi lainnya masih beroperasional. Bahkan salah satunya sudah berkembang, kendati baru berdiri sejak 4 tahun lalu. “Saya bangga dengan Koperasi Raja Swa, karena umurnya baru empat tahun sudah bisa maau dan berkembang,” kata Wakil Bupati Sintang, Askiman ketika […]

  • SK PBSI Sintang Sudah Siap, Cuma Belum Ditandatangani

    SK PBSI Sintang Sudah Siap, Cuma Belum Ditandatangani

    • calendar_month Jum, 19 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kabupaten Sintang, H Iwan Purwanto menyatakan bahwa SK kepengurusan PBSI Sintang periode 2019-2023 sudah siap. Hanya saja, belum ditandatangani oleh Ketua Umum PBSI. “SK-nya sudah siap, cuma belum ditandatangani Ketum PBSI Kalbar, karena beliau masih ada kegiatan di Jakarta,” kata H Iwan Purwanto, Jumat (19/7/2019). Tetapi, […]

expand_less