Breaking News
light_mode

Meriahkan HUT ke-77 RI, Bupati Nyanyi dan Joget Bersama ASN Mempawah

  • calendar_month Kam, 18 Agu 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina, Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi dan Ketua TP-PKK Mempawah, Hj Julina memeriahkan suasana perayaan ulang tahun ke-77 Republik Indonesia di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah dengan berjoget bersama. Mereka berjoget dengan diiring alunan lagu “Kopi Dangdut”, Rabu (17/8/2022) malam.

Namun, saat itu para tamu undangan dan ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah tampak mengenakan baju daerah.

Senyum dan tawa Bupati Erlina tampak
bahagia ketika membaur dengan ASN dan seluruh petugas Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Mempawah serta para tamu undangan lainnya sembari bernyanyi dan berjoget bersama.

Pada awalnya, Bupati Mempawah ini menutup rangkaian kegiatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia dengan menggelar ramah tamah pada jajaran Forkopimda, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Kepala OPD serta ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah.

Tema HUT ke-77 Kemerdekaan RI tahun ini adalah “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”. Karenanya, orang nomor satu di Bumi Galaherang ini mengajak seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Mempawah untuk bersama-sama membangun daerah dengan kekompakan, sinergitas, dan kolaborasi, sehingga terwujudnya kesejahteraan masyarakat Mempawah.

“Meski berbeda agama, suku, dan budaya kita tetap harus kompak dan bersinergi dalam membangun kabupaten ini. Masyarakat yang berbeda, disatukan dengan semangat keindonesiaan yang dibalut dalam Bhinneka Tunggal Ika,” ujar Bupati Erlina.

 

Bhinneka Tunggal Ika, menurut Bupati Erlina, adalah berbeda-beda tetapi pada hakikatnya bangsa Indonesia tetap satu kesatuan. Makna tersebut terlihat dari Indonesia yang merupakan negara kepulauan terbesar di dunia sehingga sangat wajar jika memiliki banyak suku, agama, ras, dan antar golongan.

“Ayo, kita bangun kebersamaan dan kekompakan untuk Mempawah jauh lebih baik dan maju kedepannya,” ajak Bupati Erlina. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Silaturahmi di Ulak Jaya, Mawardi Ajak Pilih Wakil Rakyat yang Amanah dan Bertanggungjawab

    Silaturahmi di Ulak Jaya, Mawardi Ajak Pilih Wakil Rakyat yang Amanah dan Bertanggungjawab

    • calendar_month Rab, 10 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Calon Anggota DPRD Kabupaten Sintang No Urut 4 dari Partai Hanura, Mawardi bersilaturahmi dengan ratusan warga di Kelurahan Ulak Jaya, Kecamatan Sintang, Rabu (10/4/2019). Kedatangannya disambut antusias kaum emak-emak, mahasiswa serta tokoh masyarakat setempat. Pada silaturahmi tersebut, Mawardi mengajak masyarakat daerah pemilihan (Dapil) Sintang 1 agar dapat menyalurkan hak pilih dan hak politiknya pada […]

  • Kata Kusnadi: Kelangkaan BBM Bikin Masyarakat Sintang Resah

    Kata Kusnadi: Kelangkaan BBM Bikin Masyarakat Sintang Resah

    • calendar_month Rab, 11 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Belakangan ini, masyarakat Kabupaten Sintang resah dengan Kelangkaan Bahan Bakar minyak (BBM) jenis Pertalite. Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Kusnadi minta pihak terkait serius menyikapi persoalan ini. Pasalnya, kelangkaan BBM Subsidi jenis Pertalite ini sudah 4 bulan belakangan ini terjadi. “Bayangkan ya, sudah 4 bulan lamanya kita mengalami kelangkaan pertalite. […]

  • Gubernur Kalbar dan Bupati Mempawah Tinjau Operasi Pasar, 1.000 Paket Sembako Dijual Murah

    Gubernur Kalbar dan Bupati Mempawah Tinjau Operasi Pasar, 1.000 Paket Sembako Dijual Murah

    • calendar_month Rab, 23 Apr 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan didampingi Bupati Mempawah Erlina meninjau pelaksanaan operasi pasar di Taman Terminal Mempawah, Rabu (23/4/2025). Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama antara Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dan Pemerintah Kabupaten Mempawah dalam rangka pengendalian inflasi daerah. Sebanyak 1.000 paket bahan pokok disediakan untuk masyarakat, yang terdiri dari 5 kilogram beras […]

  • Cegah Covid-19, Dinkes Sintang Pasang Tempat Cuci Tangan Umum di Ruang Publik

    Cegah Covid-19, Dinkes Sintang Pasang Tempat Cuci Tangan Umum di Ruang Publik

    • calendar_month Jum, 27 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang menempatkan tempat cuci tangan umum di 14 titik Kota Sintang. Hal itu dilakukan agar masyarakat dapat membiasakan diri dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19 di kabupaten itu. ‘Rencananya ada 14 titik tempat cuci tangan umum ini kita pasang. Nah, hari ini kita sudah pasang di Pasar Baning […]

  • Tes TKP dan TIU Bikin 492 CPNS Sintang Gugur

    Tes TKP dan TIU Bikin 492 CPNS Sintang Gugur

    • calendar_month Rab, 7 Nov 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Di hari pertama tes CPNS dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT), di Kabupaten Sintang telah rampung dengan jumlah 500 peserta CPNS. Dari jumlah tersebut ternyata hanya 8 orang yang berhasil mencapai passing grade tes kompetisi dasar (SKD). Sedangkan peserta lainnya harus gugur. “Hanya 8 peserta yang lulus. Sisanya gugur,” kata Kepala BKPSDM, Palentinus […]

  • Datangi Kemendagri, Ini yang Dibawa Eksekutif dan Legislatif Sintang…

    Datangi Kemendagri, Ini yang Dibawa Eksekutif dan Legislatif Sintang…

    • calendar_month Sen, 26 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Upaya pembentukan kecamatan di Kabupaten Sintang terus bergulir. Penghentikan sementara (moratorium) pemekaran daerah yang diberlakukan Pemerintah Pusat (Pempus), tidak menyurutkan langkah Eksekutif dan Legislatif di Bumi Senentang ini. Penyelenggara pemerintahan dan wakil rakyat di Kabupaten Sintang, dengan didampingi Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar mendatangi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). “Kita menindaklanjuti Perda (Peraturan Daerah) pembentukan […]

expand_less