Breaking News
light_mode

Mempawah Fokus Pola Awareness, Improvement dan Maintenance

  • calendar_month Sen, 6 Sep 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dinas Tenaga Kerja dan Transimigrasi Provinsi Kalimantan Barat melaksanakan pelatihan peningkatan produktivitas tahun 2021. Kegiatan yang diikuti 25 peserta itu berlangsung selama lima hari sejak Senin-Jumat (6-10/9/2021). Pelatihan dibuka oleh Bupati Mempawah, Hj Erlina, Senin (6/9/2021).

“Pelatihan ini sejalan dengan visi Pemerintah Kabupaten Mempawah yakni menjadikan Kabupaten Mempawah cerdas, mandiri dan terdepan,” kata Bupati Erlina dalam sambutannya.

Bahkan, sambung Bupati Erlina, juga sejalan dengan misi menumbuhkan dan mengembangkan perekonomian daerah guna menciptkan kemandirian daerah. Salah satu unsur kemandirian daerah dengan meningkatkan produktivitas masyarakat sehingga menumbuhkan daya saing perusahaan atau IKM.

“Supaya perusahaan dan IKM ini dapat bertahan, semakin berkembang dan dapat mendukung pengembangan perekonomian daerah melalui perluasan kesempatan kerja bagi masyarakat Kabupaten Mempawah,” katanya.

Bupati Erlina mengatakan, di tahun 2021 ini Pemerintah Kabupaten Mempawah fokus pada realisasi program peningkatan produktivitas secara fokus, masif dan berkesinambungan dengan mengacu pada pola awareness, improvement dan maintenance.

“Tujuannya untuk mencapai peningkatan produktivitas dan daya saing nasional. Masifikasi dan kesinambungan program pengembangan dan peningkatan produktivitas akan terus berlanjut hingga 2022 dan seterusnya,” ungkapnya.

Lebih jauh, Bupati Erlina memaparkan, salah satu bentuk kegiatan peningkatan produktivitas tersebut yakni melaksanakan pelatihan peningkatan produktivitas kepada tenaga kerja di perusahaan dan IKM.

Karenanya, Bupati Erlina berpesan kepada para peserta agar bersungguh-sungguh menyerap seluruh materi yang disampaikan dalam pelatihan tersebut.

“Mudah-mudahan pelatihan ini dapat memberikan manfaat sebesar-besarnya. Karena, pelatihan ini tidak hanya memberikan pembekalan melainkan juga pengetahuan dan keterampilan agar dapat diimplementasikan peserta dilingkungan kerjanya masing-masing,” harapnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Erlina: Mempawah Masuk Risiko Bencana Tinggi, Mitigasi Jadi Prioritas!

    Bupati Erlina: Mempawah Masuk Risiko Bencana Tinggi, Mitigasi Jadi Prioritas!

    • calendar_month Kam, 30 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kabupaten Mempawah tercatat memiliki tingkat risiko bencana yang tinggi berdasarkan Indeks Risiko Bencana Indonesia (IRBI) 2024 dengan skor 0,60 dan berada di peringkat 80 dari 514 kabupaten/kota. Kondisi tersebut menjadi perhatian serius Pemerintah Kabupaten Mempawah, yang ditandai dengan pembukaan Diskusi Publik Rancangan Awal Rencana Penanggulangan Bencana (RPB) Tahun 2025–2029 oleh Bupati Mempawah, Erlina, […]

  • Kemenag Kalbar Izinkan Sekolah Keagamaan Terapkan Sistem Belajar Tatap Muka, Ini Syaratnya…

    Kemenag Kalbar Izinkan Sekolah Keagamaan Terapkan Sistem Belajar Tatap Muka, Ini Syaratnya…

    • calendar_month Sab, 14 Nov 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pandemi Covid-19 menghantam berbagai sektor di Indonesia. Tak hanya sektor ekonomi yang mulai kewalahan, sektor pariwisata, sektor transportasi, dan sektor manufaktur pun kebakaran jenggot menghadapi pandemi ini. Sektor pendidikan juga mengalami perubahan besar. Kini, sektor pendidikan di Indonesia memiliki wajah dan sistem baru yang sekaligus menimbulkan pro dan kontra di masyarakat. Kendati demikian, […]

  • Pj Bupati Ismail Hadiri Pertemuan Bersama Presiden Jokowi di IKN

    Pj Bupati Ismail Hadiri Pertemuan Bersama Presiden Jokowi di IKN

    • calendar_month Sel, 13 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri Pertemuan Bersama Presiden Republik Indonesia dalam rangka memberikan pengarahan kepada Kepala Daerah se-Indonesia di Istana Negara, Ibu Kota Nusantara, Selasa (13/8/2024). Turut hadir Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin dan para menteri dan wakil menteri anggota Kabinet Indonesia Maju. Membuka arahannya, Presiden Joko Widodo menyambut para kepala daerah […]

  • Hasil Seleksi PPDB Diumumkan Hari Ini, Wako Edi: Jangan Sampai Ada Anak Tak Sekolah

    Hasil Seleksi PPDB Diumumkan Hari Ini, Wako Edi: Jangan Sampai Ada Anak Tak Sekolah

    • calendar_month Sen, 10 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Hasil seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2023 untuk tingkatan SDN dan SMPN diumumkan hari ini, Senin (10/7/2023). Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyambangi  dinas Pendidikan Kota Pontianak dan mengecek langsung proses PPDB SDN dan SMPN yang penerapannya mengikuti petunjuk Kementrian Pendidikan dan mengimbau bagi peserta yang telah mendaftarkan diri pada SD […]

  • Inflasi Kota Pontianak Diprediksi Naik 0,13 Persen

    Inflasi Kota Pontianak Diprediksi Naik 0,13 Persen

    • calendar_month Rab, 8 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan memperkirakan akan terjadi inflasi menjelang bulan Ramadan dan Idul Fitri tahun ini. Pasalnya daya beli masyarakat menurun drastis sehingga diprediksi bisa terjadi kenaikan dan juga tidak. “Kita harapkan deflasi tidak anjlok, inflasi diperkirakan naik sekitar 0,13 persen. Kita harapkan normal-normal saja,” jelasnya usai rapat koordinasi High Level Meeting […]

  • Pj Bupati Harap Training Center Lahirkan Kafilah MTQ yang Berkualitas

    Pj Bupati Harap Training Center Lahirkan Kafilah MTQ yang Berkualitas

    • calendar_month Sab, 19 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail membuka Training Center untuk para kafilah Kabupaten Mempawah dalam mempersiapkan diri untuk mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XXXII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2024 di Kabupaten Landak, Sabtu (19/10/2024) malam. Pj Bupati Ismai mengatakan bahwa kegiatan Training Center untuk mempersiapkan para kafilah yang telah menjadi juara MTQ tingkat […]

expand_less