Breaking News
light_mode

Mempawah Expo 2019 Dibuka, Hj Erlina Janjikan Mall Pelayanan

  • calendar_month Sel, 20 Agu 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Bupati Kabupaten Mempawah, Hj Erlina membuka Kegiatan Mempawah Expo 2019 yang digelar oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja (Disperindagnaker) Kabupaten Mempawah, Selasa ( 20/8/2019) di Gor Opu Daeng Manambon.

Kegiatan yang dimulai dari tanggal 20 hingga 24 Agustus tersebut, diikuti oleh 101 peserta atau stand pameran yang berasal dari seluruh OPD, instansi vertikal, BUMN, BUMD, SMK, Ormas serta para pelaku usaha dan pedagang yang ada di Kota Mempawah dan sekitarnya.

Dalam sambutannya, Erlina mengatakan agar para pelaku usaha dapat menampilkan produk yang kreatif dan inovatif, hingga kedepannya dapat menjadi daya tarik bagi pengunjung lokal maupun luar daerah yang datang di Mempawah Expo 2019.

“Melalui Mempawah Expo 2019 ini, mari kita gali dan kembangkan segala potensi SDA yang ada di Kabupaten Mempawah. Dengan memiliki produk-produk yang kreatif, inovatif dan berdaya saing, saya yakin Mempawah akan dikenal secara luas,” ujarnya.

Selain itu, kata Erlina, Pemerintah Kabupaten Mempawah akan berupaya keras untuk meningkatkan mutu dan kualitas dalam pelayanan publik. Berbagai inovasi dan terobosan program kerja sedang kita disusun dan direncanakan, guna memberi kepuasan dan kemudahan masyarakat di Kabupaten Mempawah.

“Insya Allah, kedepan kita akan memiliki gedung khusus untuk semua pelayanan publik. Gedung ini kita namakan Mall Pelayanan,” ungkapnya.

Lanjut Erlina, pembangunan Mall Pelayanan ini dimaksudkan agar memberikan kemudahan bagi masyarakat di Kabupaten Mempawah. Seluruh lembaga maupun instansi yang memiliki fungsi pelayanan publik akan dikumpulkan di Mall Pelayanan.

“Jadi, masyarakat cukup datang di satu tempat, misalnya pembuatan KTP, KK, SIM, pembayaran pajak dan lain-lain,” jelasnya.

Tidak hanya itu, Erlina mengungkapkan pada tahun 2020 nanti, Pemerintah Kabupaten Mempawah akan merealisasikan program Smart City (Kota Pintar). Program ini akan menyediakan pusat layanan bagi seluruh masyarakat, sehingga akan memudahkan dalam mengakses data dan informasi yang diperlukan.

“Jadi, kedepan semua kebutuhan yang berkaitan dengan pelayanan publik sudah bisa di akses melalui android oleh masyarakat. Karena, seandainya kita tidak menerapkan Informasi dan Teknologi (IT) dari sekarang, maka daerah kita akan jauh tertinggal,” pungkasnya. (Dvd/Humpro)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Nurmila Dibunuh Sejak April 2020, Pelakunya Adalah Suami Siri

    Nurmila Dibunuh Sejak April 2020, Pelakunya Adalah Suami Siri

    • calendar_month Rab, 29 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Nurmila adalah warga Desa Tanjung Bunga, Kecamatan Teluk Pakedai, Kabupaten Kubu Raya. Dia menjadi korban pembunuhan yang dilakukan oleh Mur alias Adi (46) warga Dusun Parit Baru, Desa Wajok Hulu, Kecamatan Jungkat. Peristiwa ini terjadi pada April 2020 lalu. Kala itu, korban mendatangi pelaku dan meminta uang Rp5 juta. Selanjutnya, terjadi adu mulut […]

  • Pelantikan Pengurus Cabang APDESI Mempawah Periode 2024-2029

    Pelantikan Pengurus Cabang APDESI Mempawah Periode 2024-2029

    • calendar_month Kam, 10 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pj Bupati Mempawah, Ismail menghadiri Pelantikan Dewan Pengurus Cabang Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Mempawah Periode 2024-2029 di Mempawah Convention Center (MCC), Kamis (10/10/2024). Pj Bupati Mempawah Ismail menyampaikan Pemerintah Kabupaten Mempawah apresiasi dan menyambut baik pelantikan APDESI Kabupaten Mempawah periode 2024-2029 ini. Pj Bupati Ismail mengatakan bahwa slogan Indonesia menuju […]

  • Mochrizal Maju Pilkada ?

    Mochrizal Maju Pilkada ?

    • calendar_month Sen, 20 Nov 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menjelang Pemilihan Bupati-Wakil Bupati (Pilbup) Mempawah Tahun 2018, semakin banyak bakal calon unjuk diri melalui spanduk. Salah satu figur dari birokrat adalah Sekda Mempawah, Mochrizal. Namun, belum ada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mengajukan pengunduran diri kepada Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Mempawah. “Hingga sekarang, belum ada birokrat di lingkungan […]

  • Sambut Program Unggulan APKASI, Erlina Beberkan Dunia Pendidikan di Mempawah

    Sambut Program Unggulan APKASI, Erlina Beberkan Dunia Pendidikan di Mempawah

    • calendar_month Sen, 17 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina membuka secara resmi kegiatan Sosialisasi Program Unggulan APKASI (Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia) Bidang Peningkatan Mutu Pendidikan, Iman dan Taqwa serta Literasi, Senin (17/2/2020). Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah ini dihadiri Staf Ahli APKASI Bidang Pendidikan dan rombongan, Wakil Bupati Mempawah, Sekda Mempawah, dan […]

  • Mempawah Pertahankan Juara Umum MTQ Kalbar 6 Kali Berturut-turut

    Mempawah Pertahankan Juara Umum MTQ Kalbar 6 Kali Berturut-turut

    • calendar_month Ming, 15 Des 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kabupaten Mempawah kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih Juara Umum Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Kalimantan Barat 6 kali berturut-turut. Prestasi ini menunjukkan komitmen dan dedikasi masyarakat Mempawah dalam mengembangkan dan melestarikan budaya Al-Qur’an. Piala Juara Umum MTQ Ke-XXXII tingkat Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2024 diterima langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, […]

  • Bupati Erlina Gandeng PT Pelindo 2 untuk Genjot PAD dan Ekonomi Daerah

    Bupati Erlina Gandeng PT Pelindo 2 untuk Genjot PAD dan Ekonomi Daerah

    • calendar_month Sel, 25 Mar 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menggelar pertemuan dengan General Manager PT Pelindo 2 Cabang Pontianak, Yanto di Kantor PT Pelindo 2 Cabang Pontianak, Selasa (25/3/2025). Pertemuan ini membahas optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta peluang kerja sama strategis dalam pemanfaatan infrastruktur pelabuhan guna mendukung pertumbuhan ekonomi daerah. Bupati Erlina menegaskan bahwa peningkatan PAD menjadi […]

expand_less