Breaking News
light_mode

Masa Belajar di Rumah Diperpajang Hingga Batas Waktu yang Tidak Ditentukan

  • calendar_month Sab, 30 Mei 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak kembali memperpanjang masa belajar di rumah bagi siswa TK/PAUD, SD dan SMP di Kota Pontianak. Hal itu tertuang dalam Surat Edaran Wali Kota Pontianak Nomor 396/Disdikbud/Tahun 2020 tanggal 29 Mei 2020 tentang perpanjangan masa belajar peserta didik dari rumah, menyebutkan bahwa perpanjangan masa belajar siswa di rumah hingga batas waktu yang tidak ditentukan.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengatakan, kebijakan ini diputuskan dengan mempertimbangkan kondisi pandemi Covid-19 yang belum mereda di Kota Pontianak. Selain itu juga ada masukan-masukan dari para orang tua siswa.

“Sehingga kita putuskan untuk kembali memperpanjang masa belajar di rumah hingga batas yang tidak ditentukan,” ujarnya, Jumat (29/5/2020) di ruang kerjanya.

Kendati belum ditentukannya sampai kapan masa belajar di rumah akan berakhir, Edi memastikan akan menyampaikan informasi terbaru kapan siswa kembali bisa belajar di sekolah.

“Kita melakukan ini dengan pertimbangan aspek kesehatan, baik bagi peserta didik maupun tenaga pendidik,” tuturnya.

Namun demikian, ia menyebut apabila dalam beberapa waktu ke depan kondisi sudah memungkinkan untuk mengaktifkan kembali aktivitas pembelajaran di sekolah, pihaknya akan memutuskan kapan siswa bisa mulai masuk sekolah.

“Dengan catatan, tetap menerapkan protokol kesehatan,” tegas Edi.

Sebaliknya, lanjut dia, jika dalam kajian ternyata belum memungkinkan untuk mengaktifkan kegiatan pembelajaran di sekolah, maka pihaknya tetap memberlakukan kegiatan belajar dari rumah.

“Untuk mengaktifkan kembali proses belajar mengajar di sekolah, harus melalui sejumlah protokol kesehatan, seperti para guru harus dirapid test, ruang belajar dibatasi serta harus dilakukan sterilisasi terlebih dahulu,” pungkasnya. (LK1/jim/prokopim)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pengoprasian Bandara Tebelian Tunggu Pusat

    Pengoprasian Bandara Tebelian Tunggu Pusat

    • calendar_month Sel, 15 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang saat ini hanya bisa sabar menunggu beroperasinya Bandar Udara (Bandara) Tebelian. Lantaran wewenangnya di tangan Pemerintah Pusat (Pempus). “Pempus yang memutuskan kapan Bandara Tebelian beroperasional,” kata Hatta, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sintang, ditemui di Pendopo Bupati Sintang, Senin (14/8). Hatta mengatakan, Pemkab Sintang tidak berwenang memutuskan waktu pengoperasian Bandara Tebelian tersebut. “Pemkab tetap mengupayakan agar segera dioperasikan. Karena itu komunikasi […]

  • Liburkan Sekolah 14 hari Ke Depan, Edi Minta Siswa Belajar di Rumah

    Liburkan Sekolah 14 hari Ke Depan, Edi Minta Siswa Belajar di Rumah

    • calendar_month Sen, 16 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menindaklanjuti keputusan meliburkan siswa TK/PAUD, SD dan SMP di Kota Pontianak, Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono memberikan arahan kepada seluruh kepala sekohah terkait beberapa hal dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona. Ia mengatakan, keputusan meliburkan siswa akan diberlakukan selama 14 hari ke depan, dengan melihat situasi dan kondisi nanti. “Jika kondisinya semakin […]

  • Bupati Erlina Turun ke Lapangan, Tinjau Jalan Rusak di Sungai Pinyuh: Keluhan Warga Kami Prioritaskan!

    Bupati Erlina Turun ke Lapangan, Tinjau Jalan Rusak di Sungai Pinyuh: Keluhan Warga Kami Prioritaskan!

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Erlina turun langsung meninjau kondisi jalan yang rusak di Desa Sungai Bakau Besar Darat dan Desa Sungai Rasau, Kecamatan Sungai Pinyuh, Rabu (29/10/2025). Jalan tersebut merupakan akses vital penghubung antarwilayah dan selama ini banyak dikeluhkan masyarakat. Dalam kesempatan itu, Bupati Erlina menyampaikan apresiasi atas perhatian warga yang aktif menyampaikan masukan, baik […]

  • Operasi Katarak Gratis, Terimakasih Sinar Mas dan Yayasan Buddha Tzu Chi

    Operasi Katarak Gratis, Terimakasih Sinar Mas dan Yayasan Buddha Tzu Chi

    • calendar_month Ming, 16 Des 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar- Katarak!. Mendengar penyakit satu ini seakan hidup tanpa cahaya. Katarak penyakit yang dapat mengakibatkan kebutaan total pada penderitanya.  Bahkan, angka kebutaan yang terjadi di dunia termasuk di Indonesia paling banyak diakibatkan oleh penyakit ini. Usia lanjut menjadi salah satu faktor pemicunya. Pada umumnya katarak susah dicegah. Kecuali kebutaan. Operasi katarak adalah solusi paling efektif, […]

  • Wagub dan Bupati Mempawah Shalat Ied di Masjid Agung Al-Falah, Ini Pesannya…

    Wagub dan Bupati Mempawah Shalat Ied di Masjid Agung Al-Falah, Ini Pesannya…

    • calendar_month Jum, 31 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Guburnur Kalbar, H Ria Nosan dan Bupati Mempawah melaksanakan shalat Idul Adha 1441 Hijiriah di Masjid Agung Al-Falah, Kecamatan Mempawah Hilir, Jumat (31/7/2020). “Mewakili Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, keluarga dan diri pribadi, saya mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1441 H kepada seluruh masyarakat Kalimantan Barat serta mohon maaf lahir dan batin […]

  • Lepas 50 Mahasiswa KKM-PPL, 30 Mengabdi di Sekolah

    Lepas 50 Mahasiswa KKM-PPL, 30 Mengabdi di Sekolah

    • calendar_month Kam, 27 Jul 2017
    • 0Komentar
expand_less